ANALISIS SEDENTARY BEHAVIOR BERDASARKAN GENDER DAN DUKUNGAN ORANG TUA PADA SISWA SEKOLAH DASAR DI DAERAH PERKOTAAN

    Shella Silviana Syamsiah, - (2023) ANALISIS SEDENTARY BEHAVIOR BERDASARKAN GENDER DAN DUKUNGAN ORANG TUA PADA SISWA SEKOLAH DASAR DI DAERAH PERKOTAAN. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

    Abstract

    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan tingkat sedentary behavior siswa lakilaki dan siswa perempuan dan untuk mengetahui hubungan antara dukungan orang tua
    dengan sedentary behavior siswa sekolah dasar. Metode yang digunakan adalah penelitian
    kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi. Sampel penelitian ini sebanyak 145 responden.
    Instrumen yang digunakan untuk pengambilan data sedentary behavior menggunakan
    Adolescent Sedentary Activity Questionnaire (ASAQ) dan untuk dukungan orang tua
    menggunakan Parents’ Activity-Related Parenting Practices. Hasil penelitian
    menunjukkan hampir seluruh responden termasuk sedentary behavior tinggi sebanyak
    (61%), sebagian responden yang termasuk sedentary behavior sedang sebanyak (39%), dan
    tidak satupun responden yang termasuk kategori sedentary behavior rendah. Tidak ada
    perbedaan tingkat sedentary behavior antara siswa laki-laki dan siswa perempuan. Tidak
    ada hubungan antara dukungan orang tua dengan sedentary behavior pada siswa sekolah
    dasar di daerah perkotaan. Anak siswa sekolah dasar yang melakukan sedentary behavior
    dengan waktu yang cukup lama akan berdampak buruk dalam kesehatannya. Sehingga,
    peran orang tua sangat diperlukan agar orang tua perlu mengawasi dan membatasi anaknya
    dalam melakukan sedentary behavior dan memberikan aktivitas fisik yang bermanfaat bagi
    perkembangan dan pertumbuhan anak.
    This study aimed to determine differences in the level of sedentary behavior of male and
    female students and to determine the relationship between parental support and sedentary
    behavior of elementary school students. The method used quantitative research with a
    correlation research design. The sample involved were 145 respondents. The instrument
    used to collect data on sedentary behavior was Adolescent Sedentary Activity
    Questionnaire (ASAQ) and for parenting support was Parents’ Activity-Related Parenting
    Practices. The results showed that almost all respondents were included in high sedentary
    behavior (61%), some of the respondents were included in moderate sedentary behavior
    (39%), and none of the respondent was belonged to the low sedentary behavior category.
    There was no difference in the level of sedentary behavior between male and female
    students. There was no relationship between parental support and sedentary behavior
    among elementary school students in urban areas. Elementary school students who did
    sedentary behavior for a long time would have negative impact on their health. Thus, the
    role of parents was necessary so that parents needed to supervise and limit their children in
    carried out sedentary behavior and provided physical activity that was beneficial for
    development and growth of children.

    [thumbnail of S_SDP_1907990_Title.pdf] Text
    S_SDP_1907990_Title.pdf

    Download (451kB)
    [thumbnail of S_SDP_1907990_Chapter1.pdf] Text
    S_SDP_1907990_Chapter1.pdf

    Download (161kB)
    [thumbnail of S_SDP_1907990_Chapter2.pdf] Text
    S_SDP_1907990_Chapter2.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (212kB)
    [thumbnail of S_SDP_1907990_Chapter3.pdf] Text
    S_SDP_1907990_Chapter3.pdf

    Download (263kB)
    [thumbnail of S_SDP_1907990_Chapter4.pdf] Text
    S_SDP_1907990_Chapter4.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (308kB)
    [thumbnail of S_SDP_1907990_Chapter5.pdf] Text
    S_SDP_1907990_Chapter5.pdf

    Download (148kB)
    [thumbnail of S_SDP_1907990_Appendix.pdf] Text
    S_SDP_1907990_Appendix.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (3MB)
    Official URL: http://repository.upi.edu
    Item Type: Thesis (S1)
    Additional Information: SINTA ID: 5994760 SINTA ID: 6199058
    Uncontrolled Keywords: anak usia sekolah, dukungan orang tua, sedentary behavior elementary school, parents support
    Subjects: L Education > L Education (General)
    Divisions: Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan > Jurusan Pendidikan Olahraga > PGSD Penjas
    Depositing User: Shella Silviana Syamsiah
    Date Deposited: 17 Sep 2023 09:30
    Last Modified: 17 Sep 2023 09:30
    URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/103905

    Actions (login required)

    View Item View Item