PEMBELAJARAN ANSAMBEL REKORDER SOPRAN MELALUI “TUTOR SEBAYA” DI KELAS VIII SMP NEGERI 2 TANJUNGSARI SUMEDANG

Mugi Nurul Husna, - (2011) PEMBELAJARAN ANSAMBEL REKORDER SOPRAN MELALUI “TUTOR SEBAYA” DI KELAS VIII SMP NEGERI 2 TANJUNGSARI SUMEDANG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Penelitian yang berjudul “Pembelajaran Ansambel Rekorder Sopran melalui Tutor Sebaya di Kelas VIII SMP Negeri 2 Tanjungsari”, bertujuan untuk mendeskripsikan tentang penerapan metode tutor sebaya dalam pembelajaran ansambel rekorder sopran di kelas VIII SMP Negeri 2 Tanjungsari. Asumsi yang diajukan adalah metode tutor sebaya yang dilakukan dalam pembelajaran ansambel sopran di kelas VIII SMP Negeri 2 Tanjungsari diprediksi dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Data-data yang diperoleh melalui penelitian langsung pada kegiatan proses pembelajaran ansambel sopran di kelas VIII SMP Negeri 2 Tanjungsari. Konseptual untuk membedah kajian ini adalah konsep Ischak dan Warji dalam Suherman (2003: 276) yakni “tutor sebaya adalah sekelompok siswa yang telah tuntas terhadap bahan pelajaran, memberikan bantuan kepada siswa yang mengalami kesulitan dalam memahami bahan pelajaran yang dipelajarinya”. Untuk menggali masalah tersebut, peneliti menggunakan metode deskriptif dengan paradigma kualitatif. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, peneliti menemukan bahwa penerapan metode tutor sebaya dalam pembelajaran ansambel rekorder sopran di kelas VIII SMP Negeri 2 Tanjungsari cukup berhasil karena sekitar 85% siswa bisa menerima penerapan metode tutor sebaya ini sehingga bisa meningkatkan hasil belajar siswa.

[img] Text
s_sdt_0707981_table_of_content.pdf

Download (267kB)
[img] Text
s_sdt_0707981_chapter1.pdf

Download (282kB)
[img] Text
s_sdt_0707981_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (429kB)
[img] Text
s_sdt_0707981_chapter3.pdf

Download (120kB)
[img] Text
s_sdt_0707981_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
s_sdt_0707981_chapter5.pdf

Download (258kB)
[img] Text
s_sdt_0707981_bibliography.pdf

Download (261kB)
Official URL: http://repository.upi.edu
Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing S. BUDIWATI : - UUS KARWATI : 5993491
Uncontrolled Keywords: ANSAMBEL REKORDER SOPRAN, “TUTOR SEBAYA” , KELAS VIII, SMP NEGERI 2 TANJUNGSARI, SUMEDANG.
Subjects: L Education > L Education (General)
M Music and Books on Music > M Music
Divisions: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Seni Musik
Depositing User: Septiani Sitrulroaeni
Date Deposited: 06 Sep 2023 02:28
Last Modified: 06 Sep 2023 02:28
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/102806

Actions (login required)

View Item View Item