Dian Wahyudi Andriyanto, - (2023) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANIMASI UNTUK ELEMEN SISTEM KONTROL ELEKTROMEKANIK PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK ELEKTRONIKA. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pengembangan media pembelajaran berbasis animasi pada Elemen Sistem Kontrol Elektromekanik (SKEM) dan mengetahui respon pengguna terhadap media pembelajaran yang dibuat. Latar belakang penelitian ini berdasarkan studi pendahuluan yang telah dilakukan menunjukkan bahwa terdapat performance gap. Dalam pelaksanaannya, untuk mengetahui proses pengembangan media pembelajaran SKEM berbasis animasi, penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian dan pengembangan, dengan model penelitian ADDIE (analyze, design, develop, implement, evaluate). Sedangkan untuk mengetahui respon pengguna terhadap media pembelajaran SKEM berbasis animasi digunakan angket. Partisipan yang terlibat dalam pengambilan respon media pembelajaran SKEM berbasis animasi adalah siswa kelas XI TOI SMKN 1 Cimahi, dengan pengambilan sampel menggunakan purposive sampling yaitu siswa yang sedang mengampu elemen SKEM, didapat jumlah partisipan sebanyak 33 siswa. Temuan dari penelitian ini adalah ditemukan bahwa penyebab performance gap yaitu terbatasnya media pembelajaran jarak jauh, terbatasnya peralatan praktikum, dan belum terakomodasinya pembelajaran berdiferensiasi. Temuan lainnya adalah dalam pengembangan media pembelajaran, prosesnya meliputi pembuatan storyboard, script, aset animasi, dan media animasi. Ditemukan juga bahwa respon pengguna terhadap media pembelajaran SKEM berbasis animasi pada seluruh indikator sebesar 79,6% yang termasuk ke dalam kategori baik. The purposes of this research are to discover the development process of instructional design animation based for Electromechanic Control System subject and to find out the user’s responses. Background of the study is based on beginning research which shows that there is performance gap. In order to discover the process of instructional design development, this study uses a research and development approach with ADDIE models (analyze, design, develop, implement, evaluate). While to find out the user’s responses, this study uses questionnaires. The participants who participate in this study are students of Automation Industrial Engineering, with purposive sampling method which is the students who take Electromechanic Control System when this research is held, which get 33 participants. The findings from this study are found that the cause of performance gap is limited distance learning media, limited practicum equipment, and uncommodated differential learning. Other findings are in instructional media development, the process includes storyboard creation, scripting, assets media creation, and animated media creation. Moreover, another finding shows that the user’s responses in all indicators turns out 79,6% which belong to the good “baik”category.
![]() |
Text
S_TE_1900039_Title.pdf Download (520kB) |
![]() |
Text
S_TE_1900039_Chapter1.pdf Download (111kB) |
![]() |
Text
S_TE_1900039_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (141kB) |
![]() |
Text
S_TE_1900039_Chapter3.pdf Download (315kB) |
![]() |
Text
S_TE_1900039_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (2MB) |
![]() |
Text
S_TE_1900039_Chapter5.pdf Download (101kB) |
![]() |
Text
S_TE_1900039_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (8MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing Maman Somantri: 6003437 Wasimudin Surya Saputra: 5978996 |
Uncontrolled Keywords: | Proses Pengembangan, Respon Pengguna, Media Pembelajaran Animasi, Sistem Kontrol Elektromekanik (SKEM), Model Penelitian ADDIE |
Subjects: | L Education > L Education (General) T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Teknik dan Industri > Jurusan Pendidikan Teknik Elektro > Program Studi Pendidikan Teknik Elektro |
Depositing User: | Dian Wahyudi Andriyanto - |
Date Deposited: | 05 Sep 2023 08:20 |
Last Modified: | 05 Sep 2023 08:20 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/101901 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |