Wildan Nurochman, - (2012) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KONSTRUKTIVISME TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN ILMU BANGUNAN GEDUNG DI SMK NEGERI 2 TASIKMALAYA. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
s_tb_0606328_table_of_content.pdf Download (258kB) |
|
Text
s_tb_0606328_chapter1.pdf Download (257kB) |
|
Text
s_tb_0606328_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (273kB) |
|
Text
s_tb_0606328_chapter3.pdf Download (331kB) |
|
Text
s_tb_0606328_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (436kB) |
|
Text
s_tb_0606328_chapter5.pdf Download (241kB) |
|
Text
s_tb_0606328_biliography.pdf Download (242kB) |
Abstract
Model pembelajaran merupakan salah satu faktor yang berpengaruh terhadap hasil belajar siswa. Dalam model pembelajaran konstruktivisme guru berfungsi sebagai mediator dan fasilitator yang menyediakan fasilitas dan situasi pendukung sedangkan siswa diharapkan dapat menemukan sendiri konsep dan mengembangkan pengetahuannya sendiri sehingga diperoleh hasil belajar yang lebih baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran konstruktivisme terhadap hasil belajar siswa dan tanggapan siswa terhadap model pembelajaran konstruktivisme. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode quasi eksperimen dengan desain penelitian nonequivalent control group design. Populasi penelitian ini adalah siswa SMKN 2 Tasikmalaya. Sampel yang digunakan adalah siswa kelas X-GB3 sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas X-GB2 sebagai kelas kontrol. Instrumen yang dilakukan dalam pengumpulan data dengan menggunakan tes, angket dan lembar observasi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan model pembelajaran konstruktivisme terhadap hasil belajar siswa. Hal ini ditunjukan dengan adanya peningkatan rata-rata hasil belajar siswa pada kelas eksperimen yang menggunakan model pembelajaran konstruktivisme dibandingkan dengan rata-rata nilai hasil belajar pada kelas kontrol yang menggunkan model pembelajaran konvensional.Tanggapan siswa terhadap model pembelajaran konstruktivisme pada mata pelajaran ilmu bangunan gedung sangat baik dan positif, hal ini ditandai dengan adanya peningkatan aktivitas siswa dan interaksi siswa dalam kegiatan belajar dengan menggunakan model pembelajaran konstruktivisme.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing Danny Meirawan : 6112016 Ahmad Anwar Yusa : - |
Uncontrolled Keywords: | Model pembelajaran konstruktivisme,SMK. |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan > Jurusan Pendidikan Teknik Sipil > Program Studi Pendidikan Teknik Bangunan |
Depositing User: | Ferli pennita |
Date Deposited: | 01 Sep 2023 08:42 |
Last Modified: | 01 Sep 2023 08:42 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/101479 |
Actions (login required)
View Item |