PERSEPSI SISWA TERHADAP POLA BIMBINGAN MAHASISWA PROGRAM LATIHAN PROFESI (PLP) PADA MATA DIKLAT GAMBAR TEKNIK DASAR DI SMK NEGERI 5 BANDUNG

Teddy Rachmat, - (2010) PERSEPSI SISWA TERHADAP POLA BIMBINGAN MAHASISWA PROGRAM LATIHAN PROFESI (PLP) PADA MATA DIKLAT GAMBAR TEKNIK DASAR DI SMK NEGERI 5 BANDUNG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_tb_024107_bab_i.pdf

Download (267kB)
[img] Text
s_tb_024107_bab_ii(1).pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (333kB)
[img] Text
s_tb_024107_bab_iii(1).pdf

Download (594kB)
[img] Text
s_tb_024107_bab_iv(1).pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (886kB)
[img] Text
s_tb_024107_bab_v(1).pdf

Download (247kB)
[img] Text
s_tb_024107_bibliography(1).pdf

Download (242kB)
Official URL: hhtp://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya komponen guru dalam dunia pendidikan dan pentingnya meningkatkan kualitas pola bimbingan Mahasiswa Program Latihan Profesi (PLP) dalam perannya sebagai pembimbing baik untuk meningkatkan kualitas seorang mahasiswa pendidikan yang dikemudian hari dituntut menjadi pendidik yang profesional yang berkualitas dan baik dalam ruang lingkup pendidikan. UPI sebagai lembaga yang menghasilkan calon pendidik, mempunyai Program Pengalaman Lapangan yang wajib diikuti oleh para calon pendidik untuk belajar secara langsung ke sekolah-sekolah guna mendapatkan pengalaman dan pembelajaran mengenai dunia pendidikan yang sebenarnya. Diharapkan dengan program pengalaman lapangan ini para calon pendidik dapat belajar bagaimana menampilkan kinerja yang baik bagi seorang tenaga pendidik yang profesional, terutama di Sekolah Menengah Kejuruan yang saat ini sedang dalam usaha peningkatan kualitas dan kuantitas. Berdasarkan fenomena itu maka tujuan diadakannya penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pola bimbingan Mahasiswa Program Latihan Profesi (PLP) pada Mata Diklat Menggambar Teknik Dasar sebagai salah satu mata diklat produktif di SMK Negeri 5 Bandung yang di dasarkan pada persepsi siswa di SMKN 5 Bandung.Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Responden dari penelitian ini adalah siswa yang diajar Menggambar Teknik Dasar oleh guru PLP yaitu siswa kelas XGB1, XGB2, dan XGB4. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan angket guna mengetahui bagaimana persepsi siswa mengenai pola bimbingan Mahasiswa Program Latihan Profesi (PLP) pada Mata Diklat Gambar Teknik Dasar. Teknik analisis data menggunakan perhitungan prosentase dan perhitungan mean nilai baik buruknya. Hasil penelitian ini didapat setelah dilakukan analisis data yang menunjukkan bahwa persepsi siswa tentang pola bimbingan Mahasiswa Program Latihan Profesi (PLP) pada Mata Diklat Gambar Teknik Dasar di SMK Negeri 5 Bandung adalah baik, hal ini ditunjukkan dengan baiknya persepsi siswa mengenai aspek-aspek yang mewakilinya yaitu aspek penentuan alukasi waktu 80,19%, penentuan materi pelajaran 83.87%, memberikan pengajaran79,19%, dan Evaluasi bimbingan79,20% .

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing none : - none : -
Uncontrolled Keywords: POLA BIMBINGAN, PROGRAM LATIHAN PROFESI (PLP), GAMBAR TEKNIK DASAR DI SMK NEGERI 5 BANDUNG.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan > Jurusan Pendidikan Teknik Arsitektur
Depositing User: Ferli pennita
Date Deposited: 21 Aug 2023 08:35
Last Modified: 21 Aug 2023 08:35
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/97686

Actions (login required)

View Item View Item