Anis Khairunnisa, - (2011) PENGARUH PENGGUNAAN METODE LANGSUNG TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN BERBICARA : Studi Eksperimen Kuasi terhadap Siswa Kelas VIII MTs di Pondok Pesantren Husnul Khotimah Kuningan. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
s_0704549_arb_table_of_content.pdf Download (286kB) |
|
Text
s_0704549_arb_chapter1.pdf Download (331kB) |
|
Text
s_0704549_arb_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (375kB) |
|
Text
s_0704549_arb_chapter3.pdf Download (380kB) |
|
Text
s_0704549_arb_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (914kB) |
|
Text
s_0704549_arb_chapter5.pdf Download (287kB) |
|
Text
s_0704549_arb_bibliography.pdf Download (270kB) |
Abstract
Berbicara merupakan kemampuan melafalkan bunyi-bunyi untuk mengekspresikan, menyatakan atau menyampaikan sebuah pikiran atau gagasan. Pada pembelajaran bahasa Arab, berbicara merupakan aspek terpenting dalam mempraktekkan bahasa Arab. Namun, pada realitanya kemampuan siswa lemah dalam mempelajari bahasa Arab. Sehingga, diperlukan adanya suatu metode yang dapat membantu siswa dalam meningkatkan keterampilan berbicara siswa. Berdasarkan uraian tersebut, Peneliti merasa tertarik untuk melakukan penelitian dengan rumusan masalah sebagai berikut:1) Bagaimana keadaan berbicara siswa sebelum menggunakan metode langsung?. 2) Bagaimana keadaan berbicara siswa sesudah meggunakan metode langsung?. 3) Adakah pengaruh penggunaan metode langsung dalam meningkatkan kemampuan berbicara siswa?. Landasan Teori dalam penelitian ini mencakup: 1) Metode Langsung (Pengertian Metode Langsung, Ciri-Ciri Utama Metode Langsung, Larangan dan Anjuran Dalam Metode Langsung, Langkah-Langkah Dalam Metode Langsung, Kelebihan dan Kekurangan Metode Langsung). 2) Berbicara (Pengertian Berbicara, Peran dan Fungsi Berbicara, Batasan dan Tujuan Berbicara, Ragam Seni Berbicara, Metode Penyampaian dan Penilaian Berbicara). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Quasi Eksperimen dengan pendekatan kuantitatif dan disain nonequivalent control group design, dengan satu kelas eksperimen dan satu kelas kontrol. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan metode langsung terhadap peningkatan kemampuan berbicara. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, tes dan wawancara. Hasil penelitian diperoleh pretest 53,58 dan posttest 66,40 pada kelas eksperimen, sedangkan pada kelas kontrol pretest 52,72 dan posttest 57,33. Kemudian dianalisis dengan menggunakan uji Mann-Whitney melalui SPSS 18 dan diperoleh hasilnya adalah 0,000, dengan keterangan bahwa H0 ditolak bila < 0,05 dan Ha ditolak bila > 0,05. Dari seluruh rangkaian penelitian ini dapat disimpulkan bahwa terdapat perubahan yang signifikan setelah dilakukan perlakuan pada dua kelas tersebut, sehingga hal ini menunjukkan bahwa pembelajaran bahasa Arab dengan berbicara bahasa Arab secara langsung akan meningkatkan kemampuan berbicara.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | No Panggil S ARB KHA p-2011 |
Uncontrolled Keywords: | Metode Pembelajaran, Metode langsung, Bahasa Arab |
Subjects: | L Education > L Education (General) P Language and Literature > P Philology. Linguistics |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Bahasa Arab |
Depositing User: | Rizki Melinda Sari |
Date Deposited: | 27 Aug 2023 01:20 |
Last Modified: | 27 Aug 2023 01:20 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/96976 |
Actions (login required)
View Item |