EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN HYPNOTEATHING DALAM PEMBELAJARAN NAHWU

Dini Suryadi Antara, - (2012) EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN HYPNOTEATHING DALAM PEMBELAJARAN NAHWU. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_arb_0807373_table_of_content.pdf

Download (525kB)
[img] Text
s_arb_0807373_chapter1.pdf

Download (405kB)
[img] Text
s_arb_0807373_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (531kB)
[img] Text
s_arb_0807373_chapter3.pdf

Download (940kB)
[img] Text
s_arb_0807373_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (839kB)
[img] Text
s_arb_0807373_chapter5.pdf

Download (445kB)
[img] Text
s_arb_0807373_bibliography.pdf

Download (311kB)
Official URL: http://repository.upi.edu/

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh temuan peneliti yang menunjukkan rendahnya penguasaan materi nahwu siswa, baik dari segi substansi kajian, model pembelajaran, maupun minat pelajarnya. Mengingat pentingnya ilmu nahwu dalam keilmuan bahasa Arab, maka problematika tersebut harus segera disikapi dan dicarikan solusi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menciptakan suasana belajar mengajar yang interaktif, partisifatif dan memicu kemampuan pemahaman siswa. Oleh karena itu, peneliti menggunakan model pembelajaran Hypnoteaching, dimana model pembelajaran ini menyajikan materi pelajaran dengan menggunakan bahasa-bahasa bawah sadar karena alam bawah sadar lebih besar dominasinya terhadap cara kerja otak sehingga menjadikan siswa lebih aktif dan kreatif serta dapat meningkat daya ingatnya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah quasi experimental nonequivalent control group design yakni menggunakan dua kelas sebagai sampel kelas eksperimen dan kelas kontrol. Langkah awal pemberian pretest untuk mengetahui keadaan awal di kedua kelas tersebut, kemudian pemberian treatment pada kelas eksperimen, lalu pelaksanaan posttest untuk mengetahui keadaan akhir kedua kelas tersebut setelah memperoleh materi sesuai dengan langkah-langkah yang telah ditentukan. Hasil penelitian menyebutkan nilai rata-rata tes awal kelas kontrol dan kelas eksperimen berturut-turut sebesar 56 dan 58 dengan selisih rata-rata nilai sebesar 2. Sementara nilai rata-rata tes akhir kelas eksperimen adalah 92 lebih besar dibandingkan dengan kelas kontrol yang sebesar 77 dengan selisih rata-rata nilai sebesar 15. Adapun Rata-rata peningkatan (gain) yang diperoleh tiap kelas, yaitu kelas kontrol sebesar 21 dan rata-rata pengingkatan kelas eksperimen sebesar 33,27 dengan selisih sebesar 12,27. Setelah uji t gain kelas eksperimen dan kelas kontrol ditemukan bahwa nilai thitung = 9,68. Apabila nilai thitung dibandingkan dengan ttabel pada taraf nyata 99% (0,99) dan derajat kebebasan/dk = 28, maka didapat thitung > ttabel (0,99)(28) 2,47. Keputusan yang diambil yaitu Ha diterima artinya terdapat perubahan yang signifikan dari penggunaan model pembelajaran hypnoteaching dalam meningkatkan pemahaman ilmu nahwu di kelas eksperimen dan metode konvensional pada kelas kontrol. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran Hypnoteaching dalam pembelajaran nahwu lebih efektif dibandingkan dengan penerapan metode konvensional tanpa penggunaan model tersebut.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID Sinta Dosen Pembimbing Maman Abdurahman: 257947 Tatang: 6682229
Uncontrolled Keywords: Hypnoteathing, Nahwu, Bahasa Arab, Quasi Experimental
Subjects: L Education > L Education (General)
P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Nanda Khaerunnisa Syafitri
Date Deposited: 04 Aug 2023 04:00
Last Modified: 04 Aug 2023 04:00
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/95995

Actions (login required)

View Item View Item