PENGARUH PENGENDALIAN KERJA TERHADAP DISIPLIN KERJA PEGAWAI PADA AJENDAM III SILIWANGI BANDUNG

Nonnince Irianti, - (2007) PENGARUH PENGENDALIAN KERJA TERHADAP DISIPLIN KERJA PEGAWAI PADA AJENDAM III SILIWANGI BANDUNG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_pe_020007_table_of_content.pdf

Download (247kB)
[img] Text
s_pe_020007_chapter1.pdf

Download (300kB)
[img] Text
s_pe_020007_chapter3.pdf

Download (301kB)
[img] Text
s_pe_020007_chapter5.pdf

Download (245kB)
[img] Text
s_pe_020007_bibliography.pdf

Download (239kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengkaji pengaruh pengendalian kerja terhadap disiplin kerja Ajendam III Siliwangi Bandung. Masalah utama yang dikaji dalam penelitian ini adalah seberapa besar pengaruh antara pengendalian kerja yang terjadi terhadap disiplin pegawai Ajendam III Siliwangi Bandung. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Adapun aspek yang diteliti dalam penelitian ini secara garis besar meliputi (1) pengendalian kerja dengan indikator pengawasan secara langsung dan pengawasan tidak langsung, (2) disiplin kerja dengan indikator meliputi frekuensi kehadiran, tingkat kewaspadaan, ketaatan pada standar kerja, ketaatan pada peraturan kerja, dan etika kerja. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai Ajendam III Siliwangi yang berjumlah 159 orang dan diambil sampel sebanyak 63 orang. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, studi dokumentasi, dan angket yang berskala model Likert yang telah dimodifikasi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan statistik parametrik. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa pengendalian kerja berpengaruh positif terhadap disiplin pegawai Ajendam III Siliwangi Bandung. Hal tersebut didasarkan pada hasil persamaan regresi dan pengujian hipotesis, di mana persamaan regresi yang dihasilkan yaitu yang berarti bahwa setiap penambahan atau kenaikan pengendalian kerja maka akan menaikkan disiplin pegawai, dan untuk pengujian hipotesis diperoleh thitung sebesar -3,042, jika dibandingkan dengan ttabel yaitu sebesar 1,673, maka thitung < ttabel sehingga hipotesis yang penulis ajukan dapat diterima yaitu pengendalian kerja berpengaruh positif terhadap disiplin pegawai. Tingginya pengendalian kerja yang terjadi mempengaruhi naiknya tingkat disiplin pegawai, pernyataan tersebut sesuai dengan pendapat-pendapat yang dikemukakan oleh para ahli yaitu tingginya tingkat pengendalian yang terjadi akan mengakibatkan kenaikkan tingkat disiplin pegawai. Untuk mengatasi masalah-masaah tersebut, maka penulis merekomendasikan agar pimpinan meminta selalu meminta laporan hasil kerja dalam bentuk laporan tertulis setiap harinya, pegawai diminta menuliskan saran-saran serta keluhan-keluhan kepada pihak manajemen untuk dijadikan sebagai laporan sebagai bahan acuan feed back serta pengambilan keputusan bagi pihak manajemen, setiap karyawan diharuskan menuliskan laporan hasil kerja yang telah diselesaikannya, pimpinan selalu meminta laporan lisan secara langsung atau melakukan wawancara dengan pegawai tentang pekerjaan yang dilaksanakannya, pengadaan rapat koordinasi secara rutin serta mendorong para pegawainya sehingga bisa melakukan pekerjaan dengan penuh ketelitian dan mendorong pegawai agar lebih bisa menjaga keamanan barang-barang milik kantor.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing DR. H. EDI SURYADI, M.SI : 5994793 RASTO, M.PD : 5993224
Uncontrolled Keywords: PENGENDALIAN KERJA, DISIPLIN KERJA PEGAWAI, AJENDAM III SILIWANGI BANDUNG.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Septiani Sitrulroaeni
Date Deposited: 17 Jul 2023 06:12
Last Modified: 17 Jul 2023 06:12
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/93341

Actions (login required)

View Item View Item