PENGARUH PELAKSANAAN ANGGARAN BIAYA OPERASIONAL TERHADAP PENCAPAIAN LABA OPERASIONAL (STUDI KASUS PADA KANTOR WILAYAH USAHA POS-V BANDUNG)

Sindi Yuanita, - (2007) PENGARUH PELAKSANAAN ANGGARAN BIAYA OPERASIONAL TERHADAP PENCAPAIAN LABA OPERASIONAL (STUDI KASUS PADA KANTOR WILAYAH USAHA POS-V BANDUNG). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_pe_034148_table_of_content.pdf

Download (259kB)
[img] Text
s_pe_034148_chapter1.pdf

Download (274kB)
[img] Text
s_pe_034148_chapter3.pdf

Download (276kB)
[img] Text
s_pe_034148_chapter5.pdf

Download (244kB)
[img] Text
s_pe_034148_bibliography.pdf

Download (242kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Skripsi ini berjudul Pengaruh Pelaksanaan Anggaran Biaya Operasional Terhadap Pencapaian Laba Operasional. Sesuai dengan judul tersebut permasalahan yang diangkat adalah mengenai prosedur dan pelaksanaan anggaran biaya operasional yang diterapkan diperusahaan, serta berapa besar tingkat signifikansi pengaruh pelaksanaan anggaran biaya operasional terhadap pencapaian laba operasional. Penelitian ini dilakukan di Kantor Wilayah Usaha Pos V Bandung. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui, mempelajari dan membandingkan antara teori dan prakteknya mengenai pengaruh pelaksanaan anggaran biaya operasional terhadap pencapaian laba operasional. Operasionalisasi variable yang digunakan adalah variable independent yaitu anggaran biaya operasional dan variable dependen yaitu pencapaian laba operasional. Dalam mengumpulkan data yang diperlukan, penulis melakukan penelitian lapangan dan kepustakaan. Dalam penelitian lapangan penulis mengumpulkan data primer melalui observasi, wawancara, dan menganalisa data tertulis. Sedangkan data sekunder diperoleh dari telaah kepustakaan. Uji hipotesis meliputi hipotesis nol, pemilihan statistic dan penetapan tingkat signifikansi. Hipotesis yang akan diuji dalam penelitian ini berkaitan dengan ada tidaknya pengaruh yang signifikan dari variable independent terhadap variable dependen. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analisis. Dalam menguji hipotesis yang telah dikemukakan, penulis menggunakan analisis regresi linear sederhana, koefisien determinasi, dan uji t. Dari hasil pengujian hipotesi diperoleh bahwa bentuk hubungan antara kedua variable adalah negative, ini dilihat dari nilai regresi sebesar -0,904. ini berarti apabila pelaksanaan anggaran biaya operasional naik maka akan diikuti dengan penurunan pencapaian laba operasional, begitu pula sebaliknya. Besarnya pengaruh pelaksanaan anggaran biaya operasional terhadap pencpaian laba operasional ditunjukan oleh koefisien determinasi sebesar 10,13%. Hal ini berarti pelaksanaan anggaran biaya operasional hanya mempengaruhi peningkatan laba sebesar 10,13% dan sisanya 89,87% dipengaruhi oleh factor lain, misalnya pendapatan. Adapun untuk pengujian signifikansi digunakan uji t. dari hasil perhitungan diketahaui nilai thitung sebesar-1,161 sedangkan ttabel yang diperoleh sebesar 2,178. dengan demikian thitung berada didaerah penerimaan Ho yang berarti hipotesis yang telah diajukan dalam penelitian ini yaitu”Pelaksanaan Anggaran Biaya Operasional Berpengaruh Secara Signifikan Terhadap Pencapaian Laba Operasional” Ditolak

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing none : - none : -
Uncontrolled Keywords: PELAKSANAAN ANGGARAN BIAYA OPERASIONAL, ENCAPAIAN LABA OPERASIONAL, (STUDI KASUS PADA KANTOR WILAYAH USAHA POS-V BANDUNG).
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Septiani Sitrulroaeni
Date Deposited: 17 Jul 2023 06:11
Last Modified: 17 Jul 2023 06:11
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/93245

Actions (login required)

View Item View Item