UPACARA PAREBUT SEENG DI DESA KUTAJAYA KECAMATAN CI CURUG KABUPATEN SUKABUMI KONSTINUITAS DAN PERUBAHAN NYA

Giran Ihlas Munggaran, - (2010) UPACARA PAREBUT SEENG DI DESA KUTAJAYA KECAMATAN CI CURUG KABUPATEN SUKABUMI KONSTINUITAS DAN PERUBAHAN NYA. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_c0951_010106_table_of_content.pdf

Download (254kB)
[img] Text
s_c0951_010106_chapter1.pdf

Download (264kB)
[img] Text
s_c0951_010106_chapter3.pdf

Download (264kB)
[img] Text
s_c0951_010106_chapter5.pdf

Download (242kB)
[img] Text
s_c0951_010106_bibliography.pdf

Download (239kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Bangsa Indonesia merupakan bangsa yang terkenal akan keramah tamahannya, juga seni dan budayanya, adapun dari seni dan budayanya, meliputi meliputi ritual, hiburan dan presentasi estetis. Di Desa Kutajaya, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, terdapat pertunjukan seni Parebut Seeng atau berebut dandang, pertunjukan seni tersebut merupakan seni ritual, adapun pertunjukannya merupakan upacara adat yang diadakan ketika melangsungkan pernikahan. Pertunjukan seni tersebut memiliki ciri khas yang belum tentu di jumpai di upacara adat manapun, yakni upacara ini menggunakan seeng atau dandang. Mengapa seeng yang diperebutkan dalam upacara adat tersebut,, dikarenakan seeng menurut salah satu tokoh kesenian tersebut, merupakan simbol dari wanita yang tidak sembarangan dapat dimilki tapi harus melalui perjuangan, dan dalam hal ini pihak pengantin laki-laki harus dapat merebut seeng apabila lamarannya ingin diterima. Dengan adanya perkembangan zaman, budaya industrial, seni tersebut mengalami perubahan, baik dari segi fungsi bentuk penyajian dan lain sebagainya. Melihat hal tersebut peneliti mempunyai keinginan untuk mengadakan penelitian guna mengetahui fenomena kelanjutan pertunjukan seni Parebut Seeng, maka peneliti mengangangkat judul Upacara Parebut seeng di Desa Kutajaya Kecamatan Cicurug Kabupaten Sukabumi Kontinuitas dan perubahannya, Dari judul di atas, teridentifikasi beberapa masalah yang perlu untuk ditelusuri jawabannya. masalah-masalah tersebut diantaranya, Bagaimanakah awal mula seni pertunjukan Parebut Seeng di Desa Kutajaya, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, bagaimana perubahan bentuk seni pertunjukan Parebut Seeng di Desa Kutajaya, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Bagaimanakah seni pertunjukan Parebut Seeng pada saat ini di Desa Kutajaya, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi. Untuk memudahkan dalam pencapaian tujuan yang diharapkan, digunakan metode deskripsi analisis sebagai salah satu metode yang dianggap tepat untuk mencapai tujuan tersebut. Dengan tekhnik penelitian yang digunakan yaitu tekhnik observasi, studi literatur, studi dokumentasi dan wawancara. Hasil dari penelitian ini diantaranya dapat dilihat dari bentuk penyajian pertunjukan seni Parebut Seeng masa dulu, faktor perubahannya, penyajian seni pertunjukan Parebut Seeng masa kini. Seni pertunjukan Parebut Seeng diharapkan dapat menjadi aset Kabupaten Sukabumi yang mampu mengangkat citra serta menghasilkan devisa bagi pemerintah Sukabumi. untuk menjaga kelangsungan hidupnya sebagai salah satu seni daerah, seni pertunjukan Parebut Seeng sering mengikuti festival di ruang lingkup Jawa Barat dan nasional.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing SUKANTA: 6125495 AYO SUNARYO: 5994222
Uncontrolled Keywords: UPACARA PAREBUT SEENG, DESA KUTAJAYA KECAMATAN CI CURUG KABUPATEN SUKABUMI, KONSTINUITAS
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Seni Tari
Depositing User: Hikmal Fajar Fardyan
Date Deposited: 14 Jul 2023 08:18
Last Modified: 14 Jul 2023 08:18
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/92466

Actions (login required)

View Item View Item