STRATEGI KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN PROFESIONALISME TENAGA KEPENDIDIKAN DI SEKOLAH

    Abdul Tolib, - (2003) STRATEGI KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN PROFESIONALISME TENAGA KEPENDIDIKAN DI SEKOLAH. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

    Abstract

    Masalah penelitian ini adalah bagaimanakah strategi
    kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan
    profesionalisme tenaga kependidikan di SLTP Negeri 2 Sindang
    Indramayu. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan
    mendeskripsikan strategi kepemimpinan kepala sekolah dalam
    meningkatkan profesionalisme tenaga kependidikan.
    Teori-teori yang digunakan sebagai landasan pelaksanaan
    penelitian ini terutama mengenai konsep-konsep yang berkaitan
    kepemimpinan, kepemimpinan kepala sekolah, profesionalisme
    tenaga kependidikan, dan strategi kepemimpinan kepala sekolah
    yang efektif.
    Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan
    metode deskriptif studi kasus. Subjek penelitian ini adalah kepala
    sekolah, guru, dan pengawas yang terlibat secara langsung dalam
    peningkatan profesionalisme tenaga kependidikan di sekolah. Data
    yang terkumpul melalui observasi, wawancara dan studi
    dokumentasi dianalisis secara deskriptif kualitatif. Analisis data
    dilakukan melalui reduksi data, pengorganisasian dan
    pengelompokkan data, pemeriksaan, penafsiran, dan verifikasi.
    Hasil analisis data dideskripsikan sesuai dengan masalah, dan
    tujuan penelitian.
    Dari hasil penelitian ditemukan bahwa strategi
    kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan
    profesionalisme tenaga kependidikan di SLTP Negeri 2 Sindang
    Indramayu, mencakup kepala sekolah sebagai pendidik, manajer,
    administrator, supervisor, leader, inovator, dan motivator. Hasil
    penelitian menunjukkan bahwa tujuh strategi tersebut sangat
    besar sumbangannya dalam meningkatkan profesionalisme tenaga
    kependidikan di sekolah, baik terhadap guru maupun terhadap
    tenaga kependidikan lain (tenaga administrasi).
    Hasil penelitian ini disimpulkan bahwa strategi kepala
    sekolah dalam meningkatkan profesionalisme tenaga
    kependidikan, baik sebagai pendidik, manajer, administrator,
    supervisor, leader, inovator, maupun sebagai motivator pendidikan
    dapat dilakukan secara efektif dalam meningkatkan
    profesionalisme tenaga kependidikan di sekolah lanjutan tingkat
    pertama. Sehubungan dengan itu, direkomendasikan kepada
    berbagai pihak agar membantu meningkatkan profesionalisme
    tenaga kependidikan di sekolah.
    -----
    The problem of this study is how the principal leadership
    strategy to improving educational employment at SLTP Negeri 2
    Sindang Indramayu. This study aims to analyze and describe
    about the principal leadership strategy to improving educational
    employment at school.
    The theories used of this study are especially relation with
    the leadership concept, principal leadership concept,
    professionalism of educational employment, and the strategy of
    effectively of the principal leadership.
    The method used of the study is descriptive method case
    study with qualitative approach. The collected data of observation,
    and documentation study are analyzed as the hoped matter and
    study purposes.
    From the result of study finding that the principal leadership
    strategy to improving educational employment at SLTP Negeri 2
    Sindang Indramayu consist of leadership as educator, manager,
    administrator, supervisor, leader, innovator, and motivator. The
    result of this study indicates the principal leadership strategy can
    use to improving the educational employment at school.
    The result of this study can be concluded that the principal
    leadership strategy with consist of leadership as educator,
    manager, administrator, supervisor, leader, innovator, and
    motivator can used eflfectivelly to improving the professionalism of
    educational employment at school. In relation to this, it is
    recommended to some institutions to help the school in improving
    the professipnalism of educational employment at school.

    [thumbnail of T_ADP_009750_title.pdf] Text
    T_ADP_009750_title.pdf

    Download (482kB)
    [thumbnail of T_ADP_009750_chapter1.pdf] Text
    T_ADP_009750_chapter1.pdf

    Download (681kB)
    [thumbnail of T_ADP_009750_chapter2.pdf] Text
    T_ADP_009750_chapter2.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (2MB)
    [thumbnail of T_ADP_009750_chapter3.pdf] Text
    T_ADP_009750_chapter3.pdf

    Download (3MB)
    [thumbnail of T_ADP_009750_chapter4.pdf] Text
    T_ADP_009750_chapter4.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (3MB)
    [thumbnail of T_ADP_009750_chapter5.pdf] Text
    T_ADP_009750_chapter5.pdf

    Download (462kB)
    [thumbnail of T_ADP_009750_bibliography.pdf] Text
    T_ADP_009750_bibliography.pdf

    Download (212kB)
    [thumbnail of T_ADP_009750_appendix.pdf] Text
    T_ADP_009750_appendix.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (8MB)
    Official URL: http://repository.upi.edu
    Item Type: Thesis (S1)
    Uncontrolled Keywords: MENINGKATKAN PROFESIONALISME
    Subjects: L Education > L Education (General)
    Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Administrasi Pendidikan
    Depositing User: anggaizman
    Date Deposited: 30 Aug 2022 02:49
    Last Modified: 30 Aug 2022 02:49
    URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/74074

    Actions (login required)

    View Item View Item