GAMBARAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU TERKAIT PENANGANAN KEJANG DEMAM PADA ANAK USIA BALITA DI RUMAH

Safhira Anggraeni Astri Ningrum Rahayu, - (2022) GAMBARAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU TERKAIT PENANGANAN KEJANG DEMAM PADA ANAK USIA BALITA DI RUMAH. D3 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
TA_H5131_1902395_Title.pdf

Download (349kB)
[img] Text
TA_H5131_1902395_Chapter 1.pdf

Download (174kB)
[img] Text
TA_H5131_1902395_Chapter 2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (201kB)
[img] Text
TA_H5131_1902395_Chapter 3.pdf

Download (202kB)
[img] Text
TA_H5131_1902395_Chapter 4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (104kB)
[img] Text
TA_H5131_1902395_Chapter 5.pdf

Download (74kB)
[img] Text
TA_H5131_1902395_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

GAMBARAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU TERKAIT PENANGANAN KEJANG DEMAM PADA ANAK USIA BALITA DI RUMAH Safhira Anggraeni ANR 1, Iis Aisyah 2, Ayu Prameswari 3 1 Mahasiswa Prodi D-III Keperawatan Universitas Pendidikan Indonesia 2,3 Dosen Keperawatan Universitas Pendidikan Indonesia ABSTRAK Latar Belakang: Demam adalah suatu keadaan dimana suhu tubuh mengalami kenaikan lebih dari 37,5C, demam merupakan salah satu penyebab terjadinya kejang terutama balita. Kejang demam adalah kejang yang disebabkan kenaikan suhu tubuh lebih dari 38,4C tanpa adanya infeksi susunan saraf pusat atau gangguan elektrolit akut pada anak berusia di atas 1 bulan tanpa riwayat kejang sebelumnya. Prevalensi terjadinya kejang demam pada anak tinggi di masyarakat. Tujuan: Untuk mengetahui gambaran pengetahuan dan sikap ibu terkait penanganan kejang demam pada anak usia balita di rumah. Metode: Penelitian ini menerapkan desain kuantitatif dengan metode deksriptif. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 34 orang yang diambil dari kasus kejang demam pada anak di RSUD Sumedang dengan menggunakan teknik total sampling. Hasil: Menunjukan bahwa dari 34 responden sebagian besar memiliki pengetahuan yang baik sebanyak 25 responden (73,5%). Sedangkan untuk responden yang memiliki pengetahuan cukup sebanyak 5 responden (14,7%) dan yang memiliki pengetahuan kurang didapatkan sebanyak 4 responden (11,8%). Menunjukan bahwa dari 34 responden sebagian besar ibu mengalami cemas sebanyak 15 responden (44,1%), 14 responden bersikap tenang (41,2%) dan 5 responden mengalami panik (14,7%). Kesimpulan: Dari hasil yang didapatkan sebagian besar ibu mempunyai pengetahuan tentang kejang demam (73,5%) dan sebagian besar ibu (44,1%) mengalami cemas saat menghadapi anak yang sedang kejang. Dapat disimpulkan bahwa ibu yang memiliki pengetahuan baik belum tentu dapat bersikap tenang saat menghadapi keadaan tersebut. Kata Kunci: Gambaran pengetahuan dan sikap, Ibu, Kejang demam OVERVIEW OF MOTHER’S KNOWLEDGE AND ATTITUDES RELATED TO HANDLING FEVER SEIZURES IN TODDLERS AT HOME Safhira Anggraeni ANR 1, Iis Aisyah 2, Ayu Prameswari 3 1 Study Student of Nursing University of Education Indonesia 2,3 Lecturer in Nursing University of Education Indonesia ABSTRACT Background: Fever is a condition where the body temperature increases more than 37.5C, fever is one of the causes of seizures, especially toddlers. Febrile seizures are seizures caused by an increase in body temperature of more than 38.4C in the absence of central nervous system infection or acute electrolyte disturbances in children aged over 1 month without a history of previous seizures. The prevalence of febrile seizures in children is high in the community. Purpose: To describe the knowledge and attitudes of mothers regarding the handling of febrile seizures in toddlers at home. Methods: This study applies a quantitative design with a descriptive method. The sample in this study amounted to 34 people who were taken from cases of febrile seizures in children at Sumedang Hospital using total sampling technique. Results: It shows that from 34 respondents most of them have good knowledge as many as 25 respondents (73.5%). Meanwhile, for respondents who have sufficient knowledge as many as 5 respondents (14.7%) and those who have less knowledge obtained as many as 4 respondents (11.8%). It shows that of the 34 respondents, most of the mothers experienced anxiety as many as 15 respondents (44.1%), 14 respondents were calm (41.2%) and 5 respondents experienced panic (14.7%). Conclusion: From the results obtained, most of the mothers had knowledge about febrile seizures (73.5%) and most of the mothers (44.1%) experienced anxiety when facing children who were having seizures. It can be concluded that mothers who have good knowledge are not necessarily able to be calm when facing these conditions. Keywords: Overview of knowledge and attitudes, Mothers, Febrile seizures

Item Type: Thesis (D3)
Uncontrolled Keywords: Overview of knowledge and attitudes, Mothers, Febrile seizures
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: UPI Kampus Sumedang > D3 Keperawatan
Depositing User: Safhira Anggraeni Astri Ningrum Rahayu
Date Deposited: 11 Aug 2022 04:10
Last Modified: 11 Aug 2022 04:10
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/73724

Actions (login required)

View Item View Item