Felly Anisa Aulia, - (2021) PELAKSANAAN PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI ADAPTIF BAGI PESERTA DIDIK DENGAN HAMBATAN PENGLIHATAN PADA JENJANG SMALB DI SLB N A CITEUREUP. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
S_PKH_1700678_Title.pdf Download (406kB) |
|
Text
S_PKH_1700678_Chapter1.pdf Download (477kB) |
|
Text
S_PKH_1700678_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (545kB) |
|
Text
S_PKH_1700678_Chapter3.pdf Download (398kB) |
|
Text
S_PKH_1700678_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (593kB) |
|
Text
S_PKH_1700678_Chapter5.pdf Download (459kB) |
|
Text
S_PKH_1700678_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan mengenai pelaksanaan pembelajaran pendidikan jasmani adaptif bagi peserta didik dengan hambatan penglihatan. Adanya hambatan penglihatan yang dialami peserta didik tentu akan mempengaruhi proses pelaksanaan pembelajaran, terutama pendidikan jasmani adaptif yang terdapat banyak gerakan yang harus dilakukan dan ditiru. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif pendekatan kualitatif, dengan teknik pengumpulan data wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Teknik analisis data terdiri dari reduksi data, display data, dan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini pelaksanaan pembelajaran diawali dengan perencanaan pembelajaran yaitu menyusun RPP, mennetukan tujuan, materi, strategi, metode, alat, serta evaluasi yang akan dilakukan. Tujuan dan materi disesuaikan dengan peserta didik pada saat di lapangan. Metode yang digunkan yaitu demontrasi dan ceramah. Pelaksanaan pembelajaran dilakukan berdasarkan tahapan-tahapannya, yaitu awal, inti, dan penutup. Pada pelaksanaan pembelajaran guru menyampaikan materi teori beserta praktiknya. Pada saat praktik, peserta didik saling membantu satu sama lain. Guru pun memberi penguatan berupa reward dan punishment. Pelaksanaan evaluasi dilakukan diakhir pembelajaran dengan cara melihat kemampuan peserta didik tentang materi yang diberikan. Selain itu evaluasi yang lainnya yaitu PTS dan PAS. Kesulitan yang dihadapi oleh guru dan peserta didik pada saat pembelajaran yaitu adanya perbedaan persepsi. Upaya yang dilakukan guru untuk mengatasi kesulitannya yaitu dengan memberikan penguatan kembali kepada peserta didik. Selain itu upaya yang dilakukan oleh peserta didik yaitu dengan meminta bantuan kepada temannya dan terus latihan. Saran bagi guru yaitu menetapkan peraturan yang harus dipatuhi saat pembelajaran dan saran bagi sekolah yaitu diharapkan dapat menambah guru dengan latar belakang pendidikan jasmani adaptif. Kata kunci: Anak dengan hambatan penglihatan, pembelajaran, pendidikan jasmani adaptif This research aims to describe the implementation of adaptive physical education learning for students with visual impairments. The existence of visual barriers experienced by students will certainly affect the process of implementing learning, especially adaptive physical education where there are many movements that must be done and imitated. This research used a descriptive qualitative approach, with data collection techniques interview, observation, and study documentation. Data analysis techniques consist of data reduction, data display, and conclusions. The results of this research are the implementation of learning begins with learning planning, namely preparing lesson plans, determining objectives, materials, strategies, methods, tools, and evaluations to be carried out. The objectives and materials are adjusted to the students during the learning process. The method used is demonstration and lecture. The implementation of learning is carried out based on the stages, namely opening, core, and closing. In the implementation of learning the teacher conveys theoretical material and practice. During practice, students help each other. The teacher also provides reinforcement in the form of rewards and punishments. The evaluation is carried out at the end of the lesson by looking at the ability of students about the material provided. In addition, other evaluations are midterm exam and final exam. The difficulty faced by teachers and students during learning is that there are differences in perception. Efforts made by teachers to overcome their difficulties are by providing reinforcement to students. In addition, the efforts made by students are by asking for help from their friends and continuing to practice. Suggestions for teachers are to set rules that must be obeyed during learning and suggestions for schools that are expected to be able to add teachers with adaptive physical education backgrounds. Keywords: Children with visual impairments, learning, adaptive physical education
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Brand Experience, Revisit Intention, Hotel Grand Tjokro Bandung |
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LC Special aspects of education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa |
Depositing User: | Felly Anisa Aulia |
Date Deposited: | 13 Jan 2022 05:02 |
Last Modified: | 13 Jan 2022 05:02 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/70082 |
Actions (login required)
View Item |