PENGARUH RELIGIUSITAS DAN PENGETAHUAN KESEHATAN REPRODUKSI TERHADAP PELANGGARAN ETIKA PRANIKAH PADA SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS KABUPATEN SIAK PROVINSI RIAU

Thahariyah, - (2021) PENGARUH RELIGIUSITAS DAN PENGETAHUAN KESEHATAN REPRODUKSI TERHADAP PELANGGARAN ETIKA PRANIKAH PADA SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS KABUPATEN SIAK PROVINSI RIAU. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Pelanggaran etika pranikah cukup meresahkan. Berbagai hasil penelitian menunjukkan tingginya persentase pelanggaran tersebut. Tapi berbagai penelitian pun menunjukkan adanya pengaruh religiusitas terhadap pergaulan remaja beresiko. Penelitian ini bertujuan mencari pengaruh antara religiusitas dan pengetahuan kesehatan reproduksi terhadap pelanggaran etika pranikah pada peserta didik sekolah menengah atas Kabupaten Siak Provinsi Riau. Metode Penelitian yang digunakan adalah kuantitatif korelasional. Jumlah populasi penelitian sebanyak 862 dengan sampel sebanyak 273 responden. Inventori religiusitas sebanyak 81 item, pengetahuan kesehatan reproduksi 25 item, dan pelanggaran etika pranikah 26 item diajukan kepada mereka. Analisis data menggunakan statistik deskriptif dan inferensial dengan uji regresi. Hasilnya, religiusitas responden cukup baik. Adapun peserta didik MA lebih baik daripada peserta didik SMA/SMK sedangkan pengetahuan kesehatan reproduksi responden kurang baik. Pelanggaran etika pranikah responden relatif rendah. Adapun peserta didik MA lebih rendah daripada peserta didik SMA/SMK. Berdasarkan hasil uji t ditemukan nilai signifikansi sebesar 0.00<0.005 dan nilai thitung -3.623<ttabel -165 menunjukkan terdapat korelasi terbalik antara religiusitas dengan pelanggaran etika pranikah. Semakin tinggi religiusitas responden maka semakin rendah pelanggaran etika pranikahnya. Demikian juga sebaliknya. Dan tidak ada korelasi signifikan antara pengetahuan kesehatan reproduksi dengan terjadinya pelanggaran etika pranikah dari nilai signifikansi 0.859>0.05 dan nilai thitung -0.177>ttabel -1.65. Pre-wedding ethics violations are quite disturbing. Several studies show a high percentage of these violations. But several studies also show the effects of religiosity on risky relationship. The research aimed to find the effects of religiosity and reproductive health knowledge on pre-wedding ethics violations among high school students in Siak Regency Riau Province. The research employed quantitative correlational method. The number of research population is 862 with a sample of 273 respondents. 81 items of religiosity inventory, 25 items of reproductive health knowledge, and 26 items of pre-wedding ethics violations were submitted to them. Data analysis using descriptive and inferential statistics with regression test. As a result, the respondent's religiosity is quite good. Meanwhile, MA students are better than SMA/SMK students, while the respondents' knowledge of reproductive health is not good. The respondents' pre-wedding ethics violations were relatively low. Meanwhile, MA students are lower than SMA/SMK students. Based on the results of the t-test found a significance value of 0.00 < 0.005 and a t-count of -3.623 < t-table- 165, indicating that there is an inverse correlation between religiosity and violations of pre-wedding ethics. The higher the respondent's religiosity, the lower the violation of pre-wedding ethics. And vice versa. And there is no significant correlation between the knowledge of reproductive health with the occurrence of violations of pre-wedding ethics from a significance value of 0.859 > 0.05 and a t-count value of -0.177 > t-table -1.65.

[img] Text
T_PAI_1907549_Title.pdf

Download (724kB)
[img] Text
T_PAI_1907549_Chapter1.pdf

Download (859kB)
[img] Text
T_PAI_1907549_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (813kB)
[img] Text
T_PAI_1907549_Chapter3.pdf

Download (1MB)
[img] Text
T_PAI_1907549_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
T_PAI_1907549_Chapter5.pdf

Download (616kB)
[img] Text
T_PAI_1907549_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (5MB)
Official URL: http://repository.upi.edu
Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: Religiusitas, Pengetahuan Kesehatan Reproduksi, Pelanggaran Etika Pranikah
Subjects: H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare
L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Agama Islam S-2
Depositing User: Thahariyah
Date Deposited: 09 Aug 2021 03:19
Last Modified: 03 Sep 2021 03:50
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/63321

Actions (login required)

View Item View Item