PENGARUH PERENCANAAN KARIER TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI PT LEN INDUSTRI (PERSERO) BANDUNG

Dita Pratiwi, - (2012) PENGARUH PERENCANAAN KARIER TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI PT LEN INDUSTRI (PERSERO) BANDUNG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_adp_0805879_table_of_content.pdf

Download (202kB)
[img] Text
s_adp_0805879_chapter1.pdf

Download (251kB)
[img] Text
s_adp_0805879_chapter3.pdf

Download (723kB)
[img] Text
s_adp_0805879_chapter5.pdf

Download (415kB)
[img] Text
s_adp_0805879_bibliography.pdf

Download (238kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Karier adalah proses seseorang selama bekerja; ada cara dan jalur untuk mengembangkannya. Pada umumnya, perusahaan-perusahaan yang berkualitas selalu berupaya menciptakan jenjang karier yang jelas sesuai dengan kapasitas, kualitas dan dedikasi karyawan demi kontribusi dan prestasi kerja yang prima. Akan tetapi, permasalahan yang sering muncul adalah terabaikannya perencanaan dan pengembangan karier dalam lingkungan yang begitu dinamis. Jika hal ini dibiarkan berlarut-larut, tentunya akan menimbulkan ketidaksesuaian penempatan peran, kompetensi yang tidak berkembang, dan sulitnya menempatkan individu dalam posisi kunci. Kondisi ini yang melatarbelakangi penelitian dengan judul “Pengaruh Perencanaan Karier terhadap Kinerja Pegawai di PT Len Industri (Persero) Bandung”.Dari judul yang dirumuskan, tentunya ada tujuan penelitian yang ingin dicapai oleh penulis yaitu untuk mengetahui gambaran umum perencanaan karier pegawai di PT Len Industri (Persero) Bandung, gambaran umum mengenai tingkat kinerja pegawai di PT Len Industri (Persero) Bandung, dan pengaruh perencanaan karier terhadap kinerja pegawai di PT Len Industri (Persero) Bandung. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini, adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif yang didukung oleh studi kepustakaan dan angket sebagai alat pengumpul data utama. Data yang terkumpul untuk variabel X berdistribusi normal dan variabel Y berdistribusi normal, dengan demikian analisis data dilakukan dengan menggunakan statistik parametrik, yakni menggunakan teknik Weighted Means Scores (WMS), Analisis Korelasi, Uji Signifikansi (Uji-t), Uji Determinasi dan Analisis Regresi.Dari hasil perhitungan, diperoleh skor kecenderungan umum variabel X rata-rata sebesar 3.01 yang artinya gambaran mengenai perencanaan karier sangat baik. Sedangkan untuk variabel Y diperoleh skor rata-rata sebesar 2.9 artinya tingkat kinerja pegawai tinggi. Adapun hasil perhitungan analisis koefisien korelasi ( ) diperoleh angka korelasi sebesar 0.764, yang berarti tingkat hubungan perencanaan karier terhadap kinerja pegawai berada pada tingkat kuat dan signifikan. Sedangkan berdasarkan perhitungan koefisien determinasi diperoleh nilai sebesar 58.46%, artinya kinerja pegawai 41.54% dipengaruhi oleh faktor lain. Selanjutnya pada tingkat keterhubungan fungsional antara variabel X dan variabel Y diperoleh persamaan %4; = 48.269 + 0.278 X artinya apabila ada perubahan pada variabel X sebesar satu unit, maka variabel Y akan mengalami kenaikan sebesar 0.278.Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa perencanaan karier mempunyai pengaruh terhadap kinerja pegawai di PT Len Industri (Persero) Bandung.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: perencanaan karier, kenerja pegawai, pengembangan karier.
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Administrasi Pendidikan
Depositing User: Cintami Purnama Rimba
Date Deposited: 04 Aug 2023 08:43
Last Modified: 04 Aug 2023 08:43
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/61787

Actions (login required)

View Item View Item