Yuli Nurbaeti, - (2012) HUBUNGAN MANAJEMEN KELAS TERHADAP EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN DI SEKOLAH DASAR NEGERI SE-KECAMATAN CIANJUR KABUPATEN CIANJUR. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
s_adp_0802661_table_of_content.pdf Download (260kB) |
|
Text
s_adp_0802661_chapter1.pdf Download (331kB) |
|
Text
s_adp_0802661_chapter3.pdf Download (770kB) |
|
Text
s_adp_0802661_chapter5.pdf Download (250kB) |
|
Text
s_adp_0802661_bibliography.pdf Download (187kB) |
Abstract
Penelitian ini berjudul “Hubungan Manajemen Kelas Terhadap Efektivitas Pembelajaran di Sekolah Dasar Negeri se-Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur.” Penelitian dilatarbelakangi oleh masalah tidak tercapainya efektivitas pembelajaran yang disebabkan dari faktor guru. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana manajemen kelas di Sekolah Dasar Negeri se-Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur; (2) Bagaimana efektivitas pembelajaran di Sekolah Dasar Negeri se-Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur; (3) Seberapa besar hubungan manajemen kelas terhadap efektivitas pembelajaran di Sekolah Dasar Negeri se-Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik komunikasi tidak langsung melalui angket tertutup, yang disebarkan kepada 84 guru pada 30 Sekolah Dasar Negeri se-Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur. Berdasarkan perhitungan WMS (Weighted Means Score), kecenderungan umum responden untuk variabel X (Manajemen Kelas) adalah 4,02 termasuk dalam kategori sangat baik artinya bahwa berdasarkan hasil jawaban responden yaitu kemampuan guru sudah sangat baik dalam melakukan manajemen kelas. Begitu pula untuk variabel Y (Efektivitas Pembelajaran) adalah sebsar 3,89 termasuk dalam kategori baik artinya Artinya berdasarkan hasil jawaban responden yaitu efektivitas pembelajaran yang dilakukan guru sudah tercapai dengan baik. Hasil uji normalitas distribusi data menunjukan bawa Variabel X (Manajemen Kelas) berdistribusi normal. Dimana x²hitung (7,153) < dari x²tabel (12,592) pada taraf kepercayaan 95% dk-n-1, begitupun dengan Variabel Y (Efektivitas Pembelajaran) berdistribusi normal. Dimana x²hitung (11,226) < dari x²tabel (12,592) pada taraf kepercayaan 95% dk-n-1. Hasil analisis korelasi dengan menggunakan rumus product moment, diperoleh nilai 0,40. Angka ini termasuk ke dalam kategori sedang Berdasarkan hasil analisis signifikansi dimana thitung (3,952) > ttabel (1,671), dengan demikian terdapat pengaruh yang positif dan signifikan. Hubungan yang diberikan oleh variabel X terhadap variabel Y adalah sebesar 15,75% dan sisanya 84,25% di pengaruhi faktor lain. Ada beberapa saran bagi pihak terkait, bagi guru sebaiknya lebih memperhatikan kondisi fisik tempat ruangan siswa belajar dan kondisi administrasi teknik yang seringkali kurang dilakukan oleh guru pada proses pembelajaran. Selain kondisi fisik, sebaiknya guru selalu menggunakan alat peraga, media, dan sumber belajar yang dapat menunjang kegiatan pembelajaran untuk memotivasi peserta didik dalam belajar.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | efektivitas pembelajaran, manajemen kelas, sekolah dasar. |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
Depositing User: | Cintami Purnama Rimba |
Date Deposited: | 04 Aug 2023 08:42 |
Last Modified: | 04 Aug 2023 08:42 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/61753 |
Actions (login required)
View Item |