Diki Ahmad Sodiq, - (2012) PENGARUH PERMAINAN ADU ANGKUT CEPAT MELALUI PENGGUNAAN PINSET TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PERMULAAN ANAK TUNAGRAHITA RINGAN. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
s_plb_0705961_table_of_content.pdf Download (254kB) |
|
Text
s_plb_0705961_chapter1.pdf Download (260kB) |
|
Text
s_plb_0705961_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (281kB) |
|
Text
s_plb_0705961_chapter3.pdf Download (265kB) |
|
Text
s_plb_0705961_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (718kB) |
|
Text
s_plb_0705961_chapter5.pdf Download (250kB) |
|
Text
s_plb_0705961_bibliography.pdf Download (241kB) |
|
Text
s_plb_0705961_appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
Abstract
Latar belakang penelitian ini adalah kemampuan menulis permulaan yaitu pada tahapan meniru atau menyalin tulisan. Masalah yang ditemukan dilapangan pada anak tunagrahita ringan yang berkaitan dengan menulis permulaan yaitu pada kemampuan koordinasi mata dan tangan yang kurang bagus sehingga saat menulis jarak antar huruf atau antar kata tidak konsisten. Salah satu metode yang dapat dipergunakan yaitu dengan menggunakan sebuah permainan untuk memotivasi anak agar lebih menarik dan bersemangat dalam belajar. Tujuan dari penelitian ini adalah mengungkapkan apakah permainan Adu Angkut Cepat melalui penggunaan pinset dapat meningkatkan kemampuan menulis permulaan pada anak tunagrahita ringan?. Dalam menjawab permasalahan penelitian tersebut, digunakan metode eksperimen dengan bentuk desain single subject research dengan pola A-B-A. Adapun subjek dalam penelitian ini adalah satu orang siswa tunagrahita ringan kelas II SDLB C di SLBN Taruna Mandiri Kabupaten Kuningan. Hasil penelitian ini menjawab pertanyaan penelitian yang diajukan, secara nyata subjek mengalami peningkatan kemampuan konsistensi jarak/spasi antar huruf dalam menyalin kata dan antar kata dalam menyalin kalimat sederhana. Hasil yang diperoleh mengenai aspek konsistensi jarak antar huruf dalam menyalin kata yaitu fase baseline 1 (A-1) mean level yang diperoleh 30, fase intervensi (B) 73,75, dan fase baseline 2 (A-2) 62,5. Sedangkan aspek konsistensi jarak/spasi antar kata dalam menyalin kalimat sederhana, fase baseline 1 (A-1) mean level yang diperoleh yaitu 61,25, fase intervensi (B) 65, dan fase baseline 2 (A-2) 65. Maka dapat disimpulkan bahwa permainan adu angkut cepat melalui penggunaan pinset memberi pengaruh terhadap kemampuan menulis permulaan anak tunagrahita ringan. Saran bagi guru, permainan ini dapat diterapkan sebagai metode baru pada anak yang memiliki hambatan dalam koordinasi mata dan tangan. Bagi peneliti selanjutnya, diharapkan dapat meneliti pada target behavior yang berbeda.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Anak Tunagrahita Ringan, Adu Angkut Cepat, Menulis Permulaan |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa |
Depositing User: | Rika Maysani |
Date Deposited: | 16 Aug 2021 04:27 |
Last Modified: | 16 Aug 2021 04:27 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/61563 |
Actions (login required)
View Item |