POSITIVE YOUTH DEVELOPMENT BERBASIS 7CS MELALUI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI, OLAHRAGA, DAN KESEHATAN (PJOK) SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS

    Aang Rohyana, - and Amung Ma'mun, - and Tite Juliantine, - and Dian Budiana, - (2025) POSITIVE YOUTH DEVELOPMENT BERBASIS 7CS MELALUI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI, OLAHRAGA, DAN KESEHATAN (PJOK) SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS. S3 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

    Abstract

    Aang Rohyana. NIM 2208541. Judul Disertasi “POSITIVE YOUTH DEVELOPMENT BERBASIS 7CS MELALUI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI, OLAHRAGA, DAN KESEHATAN (PJOK) SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS”. Disertasi ini dibimbing oleh Prof. Dr. H. Amung Ma’mun, M.Pd., Prof. Dr. Hj. Tite Juliantine, M.Pd. Dr. Dian Budiana, M.Pd. Program Studi Pendidikan Olahraga, Sekolah Pascasarjana, Universitas Pendidikan Indonesia. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji perbedaan pengaruh penerapan pembelajaran PJOK berbasis 7Cs integrasi implementasi dalam kehidupan sehari-hari (XT1) dengan integrasi tanpa implementasi dalam kehidupan sehari-hari (XT2), dan tanpa integrasi (XC) siswa Sekolah Menengah Atas terhadap Positive Youth Development 7Cs. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimental. Desain penelitian yang digunakan yaitu design with more than one experimental group dengan pretest-posttest only control group design yang melibatkan beberapa kelompok eksperimen. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah pelajar remaja yang bersekolah di SMA Negeri 6 Kota Tasikmalaya berjumlah 512 siswa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah cluster sampling, kemudian dilanjutkan dengan random assignment dengan dua kelompok eksperimen dan satu kelompok kontrol masing masing 30 orang dengan jumlah keseluruhan sampel 90 orang. Program perlakuan dilaksanakan sebanyak 14 pertemuan. Instrumen yang digunakan dikembangkan dari Positive Youth Development Sustainability Scale (PYDSS) dan RDC. Teknik analisis data yang digunakan meliputi Uji Normalitas (Shapiro-Wilk), Uji Homogenitas (Uji Levene’s Test), Uji Perbedaan Rerata Menggunakan ANOVA, kemudian menghitung Effect Size untuk melihat besaran pengaruh dan menganalisis perbedaan dua kelompok menggunakan Independent Samples t-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelompok yang menerima penerapan model 7Cs dengan implementasi dalam kehidupan sehari-hari (XT1) mengalami peningkatan PYD paling signifikan dibandingkan kelompok tanpa implementasi (XT2) maupun kelompok kontrol (XC). Intervensi yang bersifat terstruktur, reflektif, dan kontekstual terbukti memperkuat internalisasi nilai, keterampilan sosial-emosional, dan transfer pembelajaran ke kehidupan nyata. Efek pengaruh antara kelompok menunjukkan kategori "Strong Effect". Temuan ini menegaskan bahwa pendekatan PYD berbasis 7Cs yang diintegrasikan dan diimplementasikan ke dalam kehidupan sehari-hari merupakan pendekatan paling efektif dalam mendukung pengembangan remaja yang positif secara holistik. Aang Rohyana. NIM 2208541. Dissertation Title “POSITIVE YOUTH DEVELOPMENT BASED ON 7CS THROUGH PHYSICAL EDUCATION, SPORTS, AND HEALTH (PJOK) LEARNING FOR HIGH SCHOOL STUDENTS”. This dissertation is supervised by Prof. Dr. H. Amung Ma’mun, M.Pd., Prof. Dr. Hj. Tite Juliantine, M.Pd. Dr. Dian Budiana, M.Pd. Sports Education Study Program, Graduate School, Indonesian University of Education. The purpose of this study was to determine and test the differences in the effects of applying 7Cs-based PJOK learning integrated into daily life (XT1) with integration without implementation in daily life (XT2), and without integration (XC) on high school students' Positive Youth Development 7Cs. The research method used in this study was an experimental method. The research design used was a design with more than one experimental group using a pretest-posttest only control group design involving several experimental groups. The population used in this study was 512 adolescent students attending SMA Negeri 6 Kota Tasikmalaya. The sampling technique used was cluster sampling, followed by random assignment with two experimental groups and one control group, each consisting of 30 people, with a total sample size of 90 people. The treatment program was conducted over 14 sessions. The instruments used were developed from the Positive Youth Development Sustainability Scale (PYDSS) and RDC. The data analysis techniques used include the Normality Test (Shapiro-Wilk), Homogeneity Test (Levene's Test), Mean Difference Test Using ANOVA, then calculating the Effect Size to see the magnitude of the influence, and analyzing the differences between the two groups using the Independent Samples t-test. The research results indicate that the group that received the implementation of the 7Cs model in daily life (XT1) experienced the most significant increase in PYD compared to the group without implementation (XT2) and the control group (XC). The structured, reflective, and contextual intervention was proven to strengthen the internalization of values, social-emotional skills, and the transfer of learning to real life. The effect size between groups falls into the “Strong Effect” category. These findings confirm that the 7Cs learning model, integrated and implemented into everyday life, is the most effective approach in supporting the holistic positive development of young people.

    [thumbnail of D_POR_2208541_Title.pdf] Text
    D_POR_2208541_Title.pdf

    Download (1MB)
    [thumbnail of D_POR_2208541_Chapter1.pdf] Text
    D_POR_2208541_Chapter1.pdf

    Download (496kB)
    [thumbnail of D_POR_2208541_Chapter2.pdf] Text
    D_POR_2208541_Chapter2.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (866kB)
    [thumbnail of D_POR_2208541_Chapter3.pdf] Text
    D_POR_2208541_Chapter3.pdf

    Download (1MB)
    [thumbnail of D_POR_2208541_Chapter4.pdf] Text
    D_POR_2208541_Chapter4.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (989kB)
    [thumbnail of D_POR_2208541_Chapter5.pdf] Text
    D_POR_2208541_Chapter5.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (877kB)
    [thumbnail of D_POR_2208541_Chapter6.pdf] Text
    D_POR_2208541_Chapter6.pdf

    Download (210kB)
    [thumbnail of D_POR_2208541_Appendix.pdf] Text
    D_POR_2208541_Appendix.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (23MB)
    Official URL: https://repository.upi.edu/
    Item Type: Thesis (S3)
    Additional Information: https://scholar.google.com/citations?hl=en&user=odgVJU8AAAAJ ID SINTA Dosen Pembimbing: Amung Ma'mun: 5994366 Tite Juliantine: 5995777 Dian Budiana: 5984830
    Uncontrolled Keywords: Positive Youth Development, Model 7Cs, PJOK, Integrasi Nilai, Pembelajaran Kontekstual Positive Youth Development, 7Cs Model, Physical Education, Value Integration, Contextual Learning
    Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure
    L Education > L Education (General)
    L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
    Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Olahraga S-3
    Depositing User: Aang Rohyana
    Date Deposited: 14 Nov 2025 03:30
    Last Modified: 14 Nov 2025 03:30
    URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/145308

    Actions (login required)

    View Item View Item