Raesitha Safariani, - (2025) PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN FLIPBOOK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN PANCASILA: Penelitian Tindakan Kelas Terhadap Siswa Kelas III SD Laboratorium Percontohan UPI Kampus Serang. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peningkatan hasil belajar siswa dalam mata pelajaran pendidikan pancasila di kelas III Sekolah Dasar melalui penggunaan media pembelajaran Flipbook. Metode yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan model Kemmis dan Mc Taggart yang terdiri dari perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi yang dilakukan dengan dua siklus, subjek penelitian ini adalah siswa kelas III di SD Laboratorium Percontohan yang berjumlah 16 orang. Pengumpulan data diperoleh melalui observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penggunaan media pembelajaran Flipbook dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Pada siklus pertama rata-rata hasil belajar siswa mencapai 73 dengan persentase ketuntasan sebesar 56,25%, sedangkan pada siklus II terjadi peningkatan dengan persentase ketuntasan sebesar 75%, pada siklus ini hanya empat siswa yang belum mencapai kriteria ketuntasan dari total keseluruhan siswa berjumlah enam belas. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa penggunaan media pembelajaran Flipbook dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila. Oleh karena itu, media Flipbook dapat dijadikan sebagai salah satu media alternatif guru pada materi yang akan diajarkan. This study aims to analyze the improvement of student learning outcomes in Pancasila education subjects in grade III Elementary School through the use of Flipbook learning media. The method used is Classroom Action Research (PTK) with the Kemmis and Mc Taggart model which consists of planning, action, observation and reflection which is carried out with two cycles, the subject of this research is third grade students at SD Laboratorium Percontohan totaling 16 people. Data collection was obtained through observation, interviews and documentation studies. The results of this study indicate that the use of Flipbook learning media can improve student learning outcomes. In the first cycle, the average student learning outcomes reached 72.81 with a percentage of completeness of 56.25%, while in cycle II there was an increase with a percentage of completeness of 75%, in this cycle only four students who had not reached the criteria for completeness out of a total of sixteen students. The conclusion of this study is that the use of Flipbook learning media can improve student learning outcomes in Pancasila Education subjects. Therefore, Flipbook media can be used as one of the teacher's alternative media on the material to be taught.
![]() |
Text
S_PGSD_2109219_Tittle.pdf Download (688kB) |
![]() |
Text
S_PGSD_2109219_Chapter 1.pdf Download (155kB) |
![]() |
Text
S_PGSD_2109219_Chapter 2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (311kB) |
![]() |
Text
S_PGSD_2109219_Chapter 3.pdf Download (206kB) |
![]() |
Text
S_PGSD_2109219_Chapter 4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (612kB) |
![]() |
Text
S_PGSD_2109219_Chapter 5.pdf Download (73kB) |
![]() |
Text
S_PGSD_2109219_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (3MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | https://scholar.google.com/citations?user=15xL0X0AAAAJ&hl=id ID Sinta Dosen Pembimbing Firman Robiansyah 6000078 Oki Suprianto 6833650 |
Uncontrolled Keywords: | efektivitas penggunaan media pembelajaran flipbook, sebagai peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran pendidikan pancasila, siswa kelas III di kota serang The effectiveness of using flipbook learning media, as an increase in student learning outcomes in Pancasila education subjects, third grade students in the city of attack |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | UPI Kampus Serang > PGSD UPI Kampus Serang |
Depositing User: | Raesitha Safariani |
Date Deposited: | 18 Jun 2025 07:45 |
Last Modified: | 18 Jun 2025 07:45 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/132823 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |