Ghina Salsabila Susanto, - (2024) PERAN GAYA KOMUNIKASI GURU DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PPKn:Studi Eksploratif di SMA Negeri 2 Bandung dan SMA Negeri 2 Lembang. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Komunikasi adalah salah satu unsur penting dalam kegiatan pembelajaran. Penelitian ini dilatar belakangi oleh peserta didik yang terkadang masih kurang memahami kegiatan pemeblajaran yang ia ikuti di kelas. Pesrta didik cenderung tidak dapat menerima pesna pembelajaran yang disampaikan oleh gurunya di dalam kelas. Hal ini terjadi salah satu faktornya karena gaya komunikasi yang digunakan oleh guru kurang tepat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gaya komunikasi yang digunakan oleh guru di kelas, faktor-faktor yang mempengaruhi gaya komunikasi, hambatan yang terjadi, sampai pada upaya yang dilakukan oleh guru untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Adapun data diambil dengan menggunakan metode wawancara, didukung dengan observasi dan diperkuat dengan studi dokumentasi. Peneliti juga menggunakan teknik analisis data melalui reduksi data, penyajian data, dan juga penarikan kesimpulan. Melalui penelitian yang telah dilaksanakan oleh peneliti di dua sekolah diantaranya SMAN 2 Bandung dan SMAN 2 Lembang, peneliti menemukan temuan bahwa guru di kedua sekolah tersebut menggunakan gaya komunikasi yang beragam, hanya saja dalam pelaksanaannya memang dihadapkan pada faktor-faktor dan hambatan yang menghalangi jalannya komunikasi dalam kegiatan pembelajaran. Temuan lain yaitu para guru melakukan berbagai upaya yang dapat menunjang jalannya komunikasi dalam kegiatan pembelajaran, ketika dihadapkan pada kondisi tadi dengan tujuan agar kegiatan pembelajaran berjalan efektif dan pesan permbelajaran dapat tersampaikan dan diterima dengan baik oleh siswa dan bermuara pada peningkatan hasil belajar siswa. Communication is an important element in learning activities. This research is motivated by students who sometimes still do not understand the learning activities they participate in in class. Students tend not to be able to accept the learning messages conveyed by their teachers in the classroom. One of the reasons for this is that the communication style used by the teacher is not appropriate. The purpose of this research is to determine the communication style used by teachers in the classroom, the factors that influence communication style, the obstacles that occur, and the efforts made by teachers to improve student learning outcomes. This study uses a qualitative method. The data was collected using the interview method, supported by observation and strengthened by documentation studies. Researchers also use data analysis techniques through data reduction, data presentation, and also drawing conclusions. Through research carried out by researchers in two schools, namely SMAN 2 Bandung and SMAN 2 Lembang, researchers found that teachers in both schools used various communication styles, but in their implementation they were faced with factors and obstacles that hindered communication. in learning activities. Another finding is that teachers make various efforts that can support communication in learning activities, when faced with these conditions with the aim of ensuring that learning activities run effectively and learning messages can be conveyed and well received by students and lead to improved student learning outcomes.
![]() |
Text
S_PKN_1902046_Title.pdf Download (367kB) |
![]() |
Text
S_PKN_1902046_Chapter1.pdf Download (120kB) |
![]() |
Text
S_PKN_1902046_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (224kB) |
![]() |
Text
S_PKN_1902046_Chapter3.pdf Download (70kB) |
![]() |
Text
S_PKN_1902046_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (459kB) |
![]() |
Text
S_PKN_1902046_Chapter5.pdf Download (46kB) |
![]() |
Text
S_PKN_1902046_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (2MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | SINTA ID : 5988516 SINTA ID : 6035861 |
Uncontrolled Keywords: | Komunikasi, pembelajaran, hasil belajar Communication, learning, learning outcomes |
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Pendidikan Kewarganegaraan |
Depositing User: | Ghina Salsabila Susanto |
Date Deposited: | 24 Feb 2025 08:18 |
Last Modified: | 03 Mar 2025 02:51 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/131090 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |