HUBUNGAN KEMAMPUAN SELF DIRECT LEARNING DENGAN KEMAMPUAN LITERASI INFORMASI SISWA PADA PEMBELAJARAN JARAK JAUH DI SMAN 2 PADALARANG TERBUKA: Studi Deskriptif Korelasional pada Siswa Kelas X di TKB Cihampelas

Sri Rahayu, - (2018) HUBUNGAN KEMAMPUAN SELF DIRECT LEARNING DENGAN KEMAMPUAN LITERASI INFORMASI SISWA PADA PEMBELAJARAN JARAK JAUH DI SMAN 2 PADALARANG TERBUKA: Studi Deskriptif Korelasional pada Siswa Kelas X di TKB Cihampelas. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

ABSTRAK SRI RAHAYU (1307557) ¬¬¬Hubungan Kemampuan Self Direct Learning dengan Kemampuan Literasi Informasi Siswa Pada Pembelajaran Jarak Jauh Di SMAN 2 Padalarang Terbuka Penelitian ini dilakukan pada siswa SMA Negeri 2 Padalarang yang mengikuti program pembelajaran terbuka dan jarak jauh khususnya siswa yang mengikuti kegiatan belajar di Desa Cihampelas. Masalah yang diangkat dalam penelitian ini yaitu hubungan antara kemampuan belajar secara mandiri (self direct learning) dengan kemampuan literasi informasi siswa pada sistem belajar jarak jauh. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan antara kemampuan belajar mandiri atau self direct learning dengan kemampuan literasi informasi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif korelasional dengan pengumpulan data berupa angket yang disebar pada siswa kelas X sebanyak 30 orang. Hasil analisis yang dilakukan didapat hasil secara umum bahwa terdapat hubungan yang rendah antara kemampuan sellf direct learning dengan kemampuan literasi informasi dengan hasil yang didapat nilai r hitung sebesar 0,293 sedangkan secara khusus terdapat hubungan dengan tingkat tinggi antara kemampuan self direct learning dengan kemampuan literasi pada aspek definisi tugas dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,776 dan aspek evaluasi dengan hasil 0,606, sedangkan terdapat hubungan yang rendah antara kemampuan self direct learning dengan kemampuan literasi informasi pada aspek strategi informasi yang mendapatkan hasil 0,250, aspek lokasi dan akses sebesar 0,257, aspek pengguanaan informasi sebesar 0,296, serta pada aspek sintesa dengan nilai korelasi sebesar 0,056 yang berkategori sangat rendah. Kata Kunci : self direct learning, literasi informasi, belajar jarak jauh, sekolah terbuka   ABSTRACT SRI RAHAYU (1307557) - Relation of Self Direct Learning Ability with Students' Information Literacy Ability at Distance Learning in SMAN 2 Padalarang Tthis study was conducted on students of SMAN 2 Padalarang who participated in open and long distance learning programs, especially students who participated in learning activities in Cihampelas Village. Students in this open school use a distance learning system with e-learning media developed by the management team. Distance learning emphasizes students to be able to study independently. The learning process independently should be accompanied by the ability of information literacy so that there will be no errors in the execution of tasks or the receipt of material provided by the tutor. The purpose of this study is to determine the relationship between self-learning ability or self-direct learning with information literacy skills. The research method used is descriptive correlational method by collecting data in the form of questionnaires distributed to class X students as many as 30 people. The results of the analysis obtained in general results that there is a low relationship between direct learning ability and information literacy ability with the results obtained at 0.293 while specifically there is a relationship with a high level between the ability of self direct learning with literacy skills in aspects of task definition with values Correlation coefficient of 0.776 and evaluation aspects with 0.606 results, while there is a low relationship between the ability of self direct learning with information literacy skills in aspects of information strategy that get results of 0,250, aspects of location and access of 0,257, aspects of information use of 0,296, and aspects synthesis with a correlation value of 0.056. Keywords: self direct learning, information literacy, distance learning, open school

[img] Text
S_KTP_1307557_Title.pdf

Download (287kB)
[img] Text
S_KTP_1307557_Chapter1.pdf

Download (408kB)
[img] Text
S_KTP_1307557_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (518kB)
[img] Text
S_KTP_1307557_Chapter3.pdf

Download (731kB)
[img] Text
S_KTP_1307557_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
S_KTP_1307557_Chapter5.pdf

Download (267kB)
[img] Text
S_KTP_1307557_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (4MB)
Official URL: https://repository.upi.edu/
Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: https://scholar.google.com/citations?view_op=new_profile&hl=en&authuser=1 ID SINTA Dosen Pembimbing Rudi Susilana :5985142
Uncontrolled Keywords: self direct learning, literasi informasi, belajar jarak jauh, sekolah terbuka self direct learning, information literacy, distance learning, open school
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LA History of education
Depositing User: Sri Rahayu
Date Deposited: 25 Sep 2024 07:14
Last Modified: 25 Sep 2024 07:14
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/126034

Actions (login required)

View Item View Item