Shivani Bella Fitrianti, - (2024) KARAKTERISTIK STEREOTIPE KARIR PESERTA DIDIK SEKOLAH DASAR BERDASARKAN PERBEDAAN GENDER DENGAN TEKNIK ELISITASI FOTO. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Karakteristik Stereotipe Karir merupakan ciri khas yang melekat membentuk prasangka dan keyakinan negatif terhadap pilihan pekerjaan. Stereotipe karir yang berkembang pada pengetahuan dan pemahaman peserta didik tanpa kompromi dan penyampaian yang utuh akan menyebabkan kendala yang berkepanjangan dalam pengetahuan dan pemahaman peserta didik terkait pilihan karir dari berbagai jenis pekerjaan yang akan berakhir pada problematika karir di masa depan. Penelitian bertujuan untuk mengungkap karakteristik stereotipe karir peserta didik sekolah dasar dan faktor yang menyebabkan terbentuk dan berkembangnya karakteristik stereotipe karir peserta didik sekolah dasar. Pendekatan penelitian yang dilakukan, menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus untuk memahami permasalahan secara mendetail. Metode pengumpulan data yang dilakukan dengan diskusi kelompok kepada enam partisipan yang terdiri dari kelompok laki-laki dan kelompok perempuan dengan teknik elisitasi foto dalam menstimulasi partisipan memunculkan banyak informasi yang berguna. Pengumpulan data sekunder didapatkan melalui wawancara terhadap dua wali murid dan studi dokumentasi pada sumber pustaka di perpustakaan sekolah. Terdapat sebelas karakteristik stereotipe karir yang dibentuk dan dikembangkan peserta didik sekolah dasar yang dianggap melekat pada laki-laki dan perempuan yang dihasilkan dari enam jenis pekerjaan yang dikaji. Faktor yang mempengaruhi terbentuk dan berkembangnya karakteristik stereotipe karir peserta didik adalah faktor internal yang meliputi emosi, motif, pengalaman dan persepsi dari masing-masing partisipan serta faktor eksternal yang didapati dari proses sosialisasi yang dialami oleh partisipan. Modeling sebagai bagian dari proses sosialisasi yang merujuk pada live modeling perilaku dan kebiasaan orang tua yang sering dilihat partisipan dan symbolic modeling merujuk pada tokoh dalam buku, majalah dan film yang dikonsumsi oleh partisipan. The characteristic of career stereotypes is a distinctive feature that ingrains prejudice and negative beliefs toward career choices. The development of career stereotypes based on student's knowledge and understanding, without compromise and comprehensive delivery, can lead to prolonged obstacles in students' knowledge and experiences related to career choices across various types of jobs, ultimately resulting in career issues in the future. The research aims to uncover the characteristics of career stereotypes among elementary school students and the factors that contribute to the formation and development of these stereotypes. The research approach employed is qualitative, using a case study method to understand the issue in detail. The data collection method was conducted through group discussions with six participants, consisting of both male and female groups, using photo elicitation techniques to stimulate valuable information. Secondary data was collected through interviews with two parents and documentation studies from library sources in the school. There are eleven stereotypical career characteristics formed and developed by elementary school students, which are considered inherent to both males and females, resulting from the study of six different occupations. The factors that influence the formation and development of stereotypical career characteristics in students are internal factors, which include emotions, motives, experiences, and perceptions of each participant, as well as external factors derived from the socialization process experienced by the participants Modeling, as part of the socialization process, refers to live modeling of behavior and habits observed from parents, and symbolic modeling refers to characters in books, magazines, and films consumed by the participants.
![]() |
Text
S_PPB_2009549_Title.pdf Download (431kB) |
![]() |
Text
S_PPB_2009549_Chapter1.pdf Download (407kB) |
![]() |
Text
S_PPB_2009549_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (526kB) | Request a copy |
![]() |
Text
S_PPB_2009549_Chapter3.pdf Download (448kB) |
![]() |
Text
S_PPB_2009549_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (621kB) | Request a copy |
![]() |
Text
S_PPB_2009549_Chapter5.pdf Download (276kB) |
![]() |
Text
S_PPB_2009549_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (2MB) | Request a copy |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID Sinta Dosen Pembimbing: Yusi Riksa Yustiana : 5996530 Ilfiandra : 5989603 |
Uncontrolled Keywords: | Stereotipe Karir, Peserta Didik, Elisitasi Foto Career Stereotypes, Learners, Photo Elicitation |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling-S1 |
Depositing User: | Shivani Bella Fitrianti |
Date Deposited: | 03 Oct 2024 14:27 |
Last Modified: | 03 Oct 2024 14:27 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/125629 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |