PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA BENDA KONKRET TERHADAP KEMAMPUAN PENGUKURAN ANAK USIA DINI: Penelitian Pre Eksperimen pada Anak Usia 5-6 Tahun

Syifa Amalia Rahmah, - (2024) PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA BENDA KONKRET TERHADAP KEMAMPUAN PENGUKURAN ANAK USIA DINI: Penelitian Pre Eksperimen pada Anak Usia 5-6 Tahun. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Latar belakang dari penelitian ini berdasarkan pada temuan kemampuan pengukuran anak usia dini dalam pembelajaran konsep sederhana pramatematika masih kurang optimal, sedangkan kemampuan pengukuran merupakan salah satu elemen yang perlu distimulasi pada anak sejak dini untuk mengembangkan kognitif, logika berpikir dan keterampilan dasarnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui 1) Bagaimana kondisi awal kemampuan pengukuran anak sebelum dilakukan penggunaan media benda konkret, 2) Bagaimana kondisi akhir kemampuan pengukuran anak setelah dilakukan penggunaan media benda konkret, dan 3) Bagaimana pengaruh penggunaan media benda konkret terhadap kemampuan pengukuran anak usia dini. Penelitian ini menggunakan desain pretest – posttest kuantitatif dengan pendekatan pre-eksperimen. Studi penelitian dilakukan pada sampel 13 anak usia 5-6 tahun di salah satu TK X daerah Kecamatan Solokan Jeruk, Kabupaten Bandung. Hasil analisis kondisi awal kemampuan pengukuran anak adalah sebesar 18,30 dan kondisi akhir kemampuan pengukuran anak adalah sebesar 30,92. Temuan ini menunjukkan peningkatan atau pengaruh yang signifikan dalam kemampuan pengukuran anak setelah penggunaan media benda konkret. Hal ini ditunjukkan dengan selisih skor rata-rata keseluruhan sebelum dan sesudah menggunakan media benda konkret yaitu sebesar 12,62. Berdasarkan hasil uji t dapat diketahui hasil uji yang signifikan yaitu dengan nilai t hitung p adalah -14.203 dengan tingkat signifikansi 0,000 (p value < 0,05). Berdasarkan hasil tersebut, maka H0 ditolak atau kedua rata-rata adalah tidak identik. Dengan demikian, terdapat perbedaan rata-rata nilai kemampuan pengukuran anak sebelum dan sesudah diterapkannya kegiatan main dengan penggunaan media benda konkret. Maka dapat disimpulkan penggunaan media benda konkret dengan kegiatan bermain berdampak pada kemampuan pengukuran anak usia dini. Rekomendasi untuk penelitian selanjutnya adalah dapat menggunakan metode atau desain penelitian yang berbeda, media yang berbeda dan cara yang berbeda namun tetap dalam rangka meningkatkan kemampuan pengukuran pada anak usia dini. -------- The background of this study is based on the findings that early childhood measurement ability in mathematics learning is still not optimal, while measurement ability is one of the elements that needs to be stimulated in children from an early age to develop cognitive, logical thinking and basic skills. The purpose of this study is to find out 1) what is the initial condition of children's measurement ability before the use of concrete object media, 2) what is the final condition of children's measurement ability after the use of concrete object media, and 3) how the use of concrete object media affects the measurement ability of early childhood. This study uses a quantitative pretest-posttest design with a pre-experiment approach. The research study was conducted on a sample of 13 children aged 5-6 years in one of the Kindergarten X in Solokan Jeruk District, Bandung Regency. The results of the analysis of the initial condition of the child's measurement ability were 18.30 and the final condition of the child's measurement ability was 30.92. These findings show a significant improvement or influence in children's measurement ability after the use of concrete object media. This is shown by the difference in the overall average score before and after using the concrete object medium, which is 12.62. Based on the results of the t-test, it can be known that the test results are significant, namely with a t-value of -14,203 with a significance level of 0.000 (p value < 0.05). Based on these results, H0 is rejected or the two averages are not identical. Thus, there is a difference in the average value of children's measurement ability before and after the implementation of play activities with the use of concrete object media. Therefore, it can be concluded that the use of concrete object media with play activities has an impact on the ability to measure early childhood. The recommendation for further research is to be able to use different research methods or designs, different media and different ways but still in order to improve measurement ability in early childhood.

[img] Text
S_PAUD_2008361_Title.pdf

Download (691kB)
[img] Text
S_PAUD_2008361_Chapter1.pdf

Download (144kB)
[img] Text
S_PAUD_2008361_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (321kB)
[img] Text
S_PAUD_2008361_Chapter3.pdf

Download (330kB)
[img] Text
S_PAUD_2008361_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (580kB)
[img] Text
S_PAUD_2008361_Chapter5.pdf

Download (206kB)
[img] Text
S_PAUD_2008361_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (3MB)
Official URL: https://repository.upi.edu
Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Media benda konkret, kemampuan pengukuran, anak usia dini, Concrete object media, measurement ability, early childhood
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: UPI Kampus cibiru > PGPAUD UPI Kampus Cibiru
Depositing User: Syifa Amalia Rahmah
Date Deposited: 11 Sep 2024 08:24
Last Modified: 11 Sep 2024 08:24
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/121607

Actions (login required)

View Item View Item