PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS MELALUI MEDIA GEOBOARD DI SD: Penelitian Kuasi Eksperimen Terhadap Siswa Kelas IV Pada Salah Satu SD di Kecamatan Rancasari Kota Bandung

Riska Ramadhani Rahman, Riska (2024) PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS MELALUI MEDIA GEOBOARD DI SD: Penelitian Kuasi Eksperimen Terhadap Siswa Kelas IV Pada Salah Satu SD di Kecamatan Rancasari Kota Bandung. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_PGSD_1907775_Title.pdf

Download (291kB)
[img] Text
S_PGSD_1907775_Chapter 1.pdf

Download (92kB)
[img] Text
S_PGSD_1907775_Chapter 2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (203kB)
[img] Text
S_PGSD_1907775_Chapter 3.pdf

Download (370kB)
[img] Text
S_PGSD_1907775_Chapter 4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (289kB)
[img] Text
S_PGSD_1907775_Chapter 5.pdf

Download (78kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Matematika merupakan suatu ilmu yang sifatnya universal dan mampu berintegrasi dengan mata pelajaran lain. Salah satu tujuan pembelajaran matematika berdasarkan kurikulum tingkat satuan pendidikan adalah memahami, menjelaskan dan mengaplikasikan konsep matematika dalam konteks pemecahan masalah. Namun dalam pelaksanaan di lapangan, siswa cenderung kesulitan dalam menyelesaikan persoalan terkait pemecahan masalah dalam pembelajaran matematika. Hal ini disebabkan rendahnya kemampuan siswa dalam pemecahan masalah matematis karena dalam pembelajaran siswa tidak terbiasa berpikir secara kreatif. Untuk itu diperlukan upaya nyata dalam meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa dalam pembelajaran matematika. Menggunakan penelitian kuasi eksperimen dengan desain non equivalent control group karena sampel diambil tidak secara acak. Adapun teknik dalam pengumpulan data ini berupa pre-test dan post-test. Berdasarkan hasil uji sampel paired t-test diketahui bahwa nilai signifikan sebesar 0,000 yang artinya lebih kecil dari taraf signifikansi 0,05 yang artinya terdapat perbedaan kemampuan pemecahan masalah matematis yang signifikan antara skor pretest dengan skor postest. Sementara diperoleh hasil uji score Ngain yang dilakukan untuk melihat keefektifan diketahui bahwa nilai rata-rata N-Gain kelas eksperimen adalah 64.4888 atau 64% termasuk dalam kategori cukup efektif dengan nilai N-Gain score minimal 32% dan maksimal 92%. Peningkatan pemecahan masalah matematis melalui media geoboard merupakan salah satu alternatif dalam solusi pembelajaran. Kedepannya, pelaksanaan pembelajaran harus mengutamakan Student Centered Learning. Guru harus mempertimbangkan kebutuhan setiap siswa sebagai suatu individu atau kelompok sehingga dapat mendorong siswa untuk aktif berpartisipasi dalam proses belajar sepanjang waktu. Peran guru dalam penerapan pembelajaran menjadi fasilitator daripada menjadi seorang pengajar sehingga siswa menjadi aktif dalam proses pemecahan masalah. ---------- Mathematics is a science that is universal and able to integrate with other subjects. One of the learning objectives of mathematics based on the education unit level curriculum is to understand, explain and apply mathematical concepts in the context of problem solving. However, in the implementation in the field, students tend to have difficulty in solving problems related to problem solving in mathematics learning. This is due to the low ability of students in mathematical problem solving because in learning students are not accustomed to thinking creatively. For this reason, real efforts are needed to improve students' problem solving skills in learning mathematics. Using quasi-experimental research with a non-equivalent control group design because the sample was taken not randomly. The technique in collecting this data is in the form of pre-test and post-test. Based on the results of the paired t-test sample test, it is known that the significant value is 0.000 which means it is smaller than the significance level of 0.05, which means that there is a significant difference in mathematical problem solving ability between the pretest score and the posttest score. While the results of the Ngain score test conducted to see the effectiveness, it is known that the average N-Gain value of the experimental class is 64.4888 or 64%, including in the moderately effective category with a minimum N-Gain score of 32% and a maximum of 92%. Improving mathematical problem solving through geoboard media is one alternative in learning solutions. In the future, the implementation of learning must prioritize Student Centered Learning. Teachers should consider the needs of each student as an individual or group so as to encourage students to actively participate in the learning process all the time. The teacher's role in implementing learning becomes a facilitator rather than a teacher so that students become active in the problem-solving process.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Pemecahan Matematis, Media Geoboard
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: UPI Kampus cibiru > PGSD UPI Kampus cibiru
Depositing User: Riska Ramadhani Rahman
Date Deposited: 20 Mar 2024 04:33
Last Modified: 20 Mar 2024 04:33
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/115886

Actions (login required)

View Item View Item