PENGEMBANGAN MODEL PELATIHAN PARENTING BERBASIS KECERDASAN SPRITUAL UNTUK MENINGKATKAN PERILAKU IBU DALAM POLA ASUH KELUARGA : Studi pada Ibu-ibu yang memiliki anak usia dini yang dididik di Kelompok Bermain Kabupaten Gorontalo

Asni Ilham, - (2012) PENGEMBANGAN MODEL PELATIHAN PARENTING BERBASIS KECERDASAN SPRITUAL UNTUK MENINGKATKAN PERILAKU IBU DALAM POLA ASUH KELUARGA : Studi pada Ibu-ibu yang memiliki anak usia dini yang dididik di Kelompok Bermain Kabupaten Gorontalo. S3 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
D_PLD_0809579_Title.pdf

Download (526kB)
[img] Text
D_PLD_0809579_Chapter1.pdf

Download (656kB)
[img] Text
D_PLD_0809579_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB)
[img] Text
D_PLD_0809579_Chapter3.pdf

Download (672kB)
[img] Text
D_PLD_0809579_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (4MB)
[img] Text
D_PLD_0809579_Chapter5.pdf

Download (299kB)
[img] Text
D_PLD_0809579_Bibliography.pdf

Download (217kB)
[img] Text
D_PLD_0809579_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Pennasalahan utama dalam penelitian ini adalah masih rendahnya perilaku ibu dalam pola asuh keluarga. Rendahnya perilaku ibu ini dipahami karena kurangnya frekuensi ibu mengikuti pelatihan parenting. Kenyataan di lapangan bahwa selama ini sudah ada model pelatihan parenting yang dilaksanakan, namun model pelatihan ini masih bersifat komersial dan pelaksanaannya tidak memenuhi standar pelatihan yang profesional. Untuk itu itu dikembangkan model pelatihan Parenting berbasis Kecerdasan Spiritual. Penelitian ini bertujuan mengembangkan model pelatihan parenting berbasis kecerdasan spiritual untuk meningkatkan perilaku ibu dalam pola asuh keluarga di kelompok bermain Kabupaten Gorontalo. Kajian pustaka dalam penelitian ini adalah, konsep perilaku, konsep model pelatihan parenting berbasis kecerdasan spiritual, konsep pola asuh ibu dalam keluarga dan konsep pendidikan anak usia dini. Teori yang mendasari penelitian ini adalah teori behavioristik dan humanistik. Penelitian im menggunakan pendekatan Research and Development, Implementasi pelatihan melalui uji coba tahap I dan II dilakukan dengan metode quasi eksperimen menggunakan One Group Pretest-Posttest Design. Subyek penelitian adalah ibu-ibu yang memiliki anak usia dini yang dididik di tiga kelompok bermain Kabupaten Gorontalo berjurnlah 45 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, wawancara, angket, observasi dan studi dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan teknik kualitatif untuk data empirik pada studi pendahuluan dan kuantitatif dengan statistik parametrik uji t berpasangan untuk uji coba model. Basil penelitian mcnunjukkan: (l) Kondisi obyektif pelatihan parenting yang dilaksanakan di Kabupaten Gorontalo belum memenuhi standar pelatihan profesional. (2) Model konseptual pelatihan parenting berbasis kecerdasan spiritual dikembangkan dengan memadukan pendekatan sistem yang terdiri dari input, proses, output, dan outcome, serta fungsi manajemen yang tcrdiri dari perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan evaluasi. Kecerdasan spiritual mewarnai keseluruhan program pelatihan, mulai dari perencanaan, pelaksanaan, sampai evaluasi. Berdasarkan hasil validasi ahli dan praktisi, menghasilkan model konseptual yang siap diujicobakan. (3) Model pelatihan parenting berbasis kecerdasan spritual telah diimplementasikan melalui uji coba I dan uji coba II dan telah menghasilkan model akhir pelatihan parenting bcrbasis kecerdasan spiritual untuk meningkatkan pcrilaku ibu dalam pola asuh keluarga. ( 4) Model pelatihan parenting berbasis kecerdasan spritual yang tel ah diimplementasikan melalui uji coba temyata efektif untuk meningkatkan perilaku ibu dalam pola asuh kcluarga. Rekomendasi yang diajukan bagi Dinas Diknas dan instansi lain penyelenggara PAUD, agar dapat mensosialisasikan pelatihan parenting berbasis kecerdasan spiritual. Bagi orang tua (ibu); hasil penelitian ini dapat dijadikan pedoman bagi ibu dalam mcngasuh dan mendidik anak di Jingkungan keluarga.

Item Type: Thesis (S3)
Additional Information: ID SINTA Dosen Promotor: Ihat Hatimah: 5979054 Engking Suwarman Hasan: - Ugi Suprayogi: -
Uncontrolled Keywords: model pelatihan, parenting, kecerdasan spiritual, pola asuh
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Luar Sekolah S-3
Depositing User: Rio Muhammad Rahmatuloh
Date Deposited: 17 Jan 2024 06:03
Last Modified: 17 Jan 2024 06:03
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/113161

Actions (login required)

View Item View Item