Irwandi, - (2010) PROFIL AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII SMP DALAM PEMBELAJARAN IPA FISIKA SETELAH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Text
s_fis_060522_chapter1.pdf Download (268kB) |
|
Text
s_fis_060522_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (306kB) |
|
Text
s_fis_060522_chapter3.pdf Download (416kB) |
|
Text
s_fis_060522_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
|
Text
s_fis_060522_chapter5.pdf Download (248kB) |
|
Text
s_fis_060522_bibliography.pdf Download (250kB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena pembelajaran IPA fisika yang cenderung konvensional yang ditemukan di kelas VIII SMP. Dalam pelaksanaan pembelajarannya, guru masih terlihat mendominasi. Keterlibatan siswa tidak diperhatikan sepenuhnya dalam proses pembelajaran. Akibat dari kondisi tersebut hasil belajar siswa menjadi rendah. Untuk itu, diperlukan model pembelajaran yang tepat dan sesuai untuk mengatasi permasalahan tersebut. Model pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat dijadikan salah satu alternatif model pembelajaran yang diterapkan karena dalam model pembelajaran kooperatif tipe STAD siswa dituntut untuk aktif dan kreatif bekerjasama dalam kelompok. Penelitian ini bertujuan untuk menguji coba penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dalam pembelajaran fisika untuk mendapatkan gambaran tentang pengaruhnya terhadap aktivitas siswa saat pembelajaran dan hasil belajar siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pra-eksperimen dengan desain one-shot case study. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa-siswi kelas VIII D salah satu SMP Negeri di kota Bandung yang diambil dengan teknik purposive sampling. Pengambilan data pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan lembar observasi aktivitas belajar siswa dan tes hasil belajar berupa soal-soal berbentuk pilihan ganda yang telah diujicobakan. Dari hasil penelitian diperoleh gambaran empat aktivitas siswa saat diterapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD termasuk ke dalam kategori aktif yaitu aktivitas memperhatikan penjelasan guru, aktivitas memperhatikan fenomena, aktivitas berdiskusi dengan anggota kelompok, dan aktivitas bekerja sama dalam menyelesaikan tugas kelompok. Sementara untuk hasil belajar diperoleh rata-rata nilai posttest dan nilai IPK sebesar 66,59. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif model dalam pembelajaran IPA Fisika di kelas.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing: Dadi Rusdiana: 5974813 Endi Suhendi: 5976806 |
Uncontrolled Keywords: | Kooperatif tipe STAD |
Subjects: | L Education > L Education (General) Q Science > QC Physics |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Fisika > Program Studi Pendidikan Fisika |
Depositing User: | Rio Muhammad Rahmatuloh |
Date Deposited: | 13 Nov 2023 09:32 |
Last Modified: | 13 Nov 2023 09:32 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/112536 |
Actions (login required)
View Item |