PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DENGAN PENDEKATAN INKUIRI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN PENGUASAAN KONSEP ELASTISITAS PADA SISWA SMA

Eka Cahya Prima, - (2011) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DENGAN PENDEKATAN INKUIRI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN PENGUASAAN KONSEP ELASTISITAS PADA SISWA SMA. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_d0251_0706549_table_of_content.pdf

Download (248kB)
[img] Text
s_d0251_0706549_chapter1.pdf

Download (288kB)
[img] Text
s_d0251_0706549_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (340kB)
[img] Text
s_d0251_0706549_chapter3.pdf

Download (324kB)
[img] Text
s_d0251_0706549_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (787kB)
[img] Text
s_d0251_0706549_chapter5.pdf

Download (250kB)
[img] Text
s_d0251_0706549_bibliography.pdf

Download (257kB)
Official URL: httpl://repositery.upi.edu

Abstract

Rendahnya penguasaan konsep fisika disebabkan kurangnya keterampilan proses yang dilatihkan dalam proses pembelajaran. Hasil observasi ditemukan bahwa tidak tercapainya penguasaan konsep pada beberapa pokok bahasan fisika diakibatkan proses pembelajaran hanya berorientasi pada latihan soal saja dalam melatihkan aspek kognitif. Model pembelajaran problem based learning dengan pendekatan inkuiri mampu melatih keterampilan proses dan melibatkan siswa untuk memecahkan suatu masalah melalui tahap-tahap metode ilmiah. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur peningkatan penguasaan konsep dan keterampilan proses sains setelah diterapkan model pembelajaran tersebut dibandingkan dengan model konvensional. Desain yang digunakan dalam penelitian ini ialah control group pretest and posttest dengan sampel penelitian siswa-siswi kelas XI IPA 6 dan XI IPA 7 di salah satu SMA Kota Bandung yang ditentukan dengan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya pengaruh signifikan penerapan model pembelajaran tersebut terhadap peningkatan penguasaan konsep elastisitas pada kelas eksperimen dengan kategori tinggi (N-gain 0,77) lebih tinggi peningkatannya dibandingkan dengan kelas kontrol yang terkategori sedang (N-gain 0,50), adanya pengaruh signifikan penerapan model pembelajaran tersebut terhadap peningkatan keterampilan proses sains dengan kategori tinggi (N-gain 0,87) lebih tinggi peningkatannya dibandingkan dengan kelas kontrol yang mengalami peningkatan dengan kategori sedang (N-gain 0,59). Dan adanya korelasi linier ( < positif peningkatan keterampilan proses sains terhadap peningkatan penguasaan konsep setelah diterapkan model pembelajaran tersebut terkategori tinggi (0,508<ρ<0,887) .

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing : Ida : 257991 Heni Rusnayati : 6122990
Uncontrolled Keywords: Model Pembelajaran Problem Based Learning dengan Pendekatan Inkuiri, Keterampilan Proses Sains, Penguasaan Konsep.
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QC Physics
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Fisika
Depositing User: Imas Aulia
Date Deposited: 30 Oct 2023 02:40
Last Modified: 30 Oct 2023 02:40
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/111068

Actions (login required)

View Item View Item