PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF LEARNING CYCLE PADA STANDAR KOMPETENSI MEMUPUK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DI SMK NEGERI 1 BOJONGPICUNG CIANJUR

SETIAWIJAYA, Sukma (2012) PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF LEARNING CYCLE PADA STANDAR KOMPETENSI MEMUPUK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DI SMK NEGERI 1 BOJONGPICUNG CIANJUR. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
s_pkk_0811780_table_of_content.pdf

Download (230kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pkk_0811780_chapter1.pdf

Download (453kB) | Preview
[img] Text
s_pkk_0811780_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (492kB)
[img]
Preview
Text
s_pkk_0811780_chapter3.pdf

Download (630kB) | Preview
[img] Text
s_pkk_0811780_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (923kB)
[img]
Preview
Text
s_pkk_0811780_chapter5.pdf

Download (286kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pkk_0811780_bibliography.pdf

Download (234kB) | Preview
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi berdasarkan hasil observasi yang penulis lakukan selama kegiatan program pengalaman lapangan (PPL) di SMK Negeri 1 Bojongpicung Cianjur. Pelaksanaan pembelajaran untuk mata pelajaran produktif pada kompetensi keahlian agribisnis produksi tanaman (APT) cenderung menggunakan pembelajaran konvensional sehingga pembelajaran lebih bersifat verbalistis dan aktifitas siswa cenderung pasif. Hal tersebut mengakibatkan hasil belajar siswa menjadi rendah. Terbukti pada nilai ulangan harian siswa kelas XI APT tahun ajaran 2011/2012 pada standar kompetensi memupuk yang meraih nilai di atas KKM hanya 9,5%.Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuasi eksperimen. Penelitian ini dilaksanakan dengan tiga pertemuan. Objek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X APT SMK Negeri 1 Bojongpicung Cianjur dengan jumlah siswa sebanyak 33 orang. Responden terbagi menjadi dua yaitu 16 orang di kelas kontrol (X APT 1), dan 17 orang di kelas ekperimen (X APT 2). Pembelajaran yang digunakan adalah pembelajaran kooperatif learning cycle. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan soal tes pilihan ganda dan lembar observasi keterlaksanaan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP).Hasil penelitian yang diperoleh bahwa rata-rata hasil belajar pada kelas kontrol maupun kelas eksperimen masih rendah. Nilai Gain (peningkatan) yang diperoleh dari kedua kelas tersebut berada pada kategori sedang. Berdasarkan data pre test dan post test yang diperoleh, hipotesis dalam penelitian ini yaitu Ho diterima dan Ha ditolak. Kesimpulannya yaitu tidak terdapat perbedaan hasil belajar yang signifikan antara kelas eksperimen yang menerapkan pembelajaran kooperatif learning cycle dengan kelas kontrol yang menerapkan pembelajaran konvensional pada standar kompetensi memupuk. Kata kunci: Penelitian kuasi eksperimen, pembelajaran kooperatif learning cycle, hasil belajar, standar kompetensi memupuk

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: No Panggil SPKK SET p-2013
Uncontrolled Keywords: Penelitian kuasi eksperimen, pembelajaran kooperatif learning cycle, hasil belajar, standar kompetensi memupuk
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan > Jurusan Pendidikan Kesejahteraan Keluarga > Program Studi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga
Depositing User: Staf Koordinator 2
Date Deposited: 08 Jul 2014 01:38
Last Modified: 08 Jul 2014 01:38
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/10539

Actions (login required)

View Item View Item