UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MODEL PICTORIAL RIDDLE PADA STANDAR KOMPETENSI MENGANALISIS SISTEM RADIO KOMUNIKASI DI SMKN 12 BANDUNG: Penelitian Tindakan Kelas di Kelas XI Program Keahlian Elektronika Pesawat Udara SMKN 12 Bandung

Indra Rikmajati, - (2012) UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MODEL PICTORIAL RIDDLE PADA STANDAR KOMPETENSI MENGANALISIS SISTEM RADIO KOMUNIKASI DI SMKN 12 BANDUNG: Penelitian Tindakan Kelas di Kelas XI Program Keahlian Elektronika Pesawat Udara SMKN 12 Bandung. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_te_06091787_table_of_content.pdf

Download (315kB)
[img] Text
s_te_06091787_chapter1.pdf

Download (450kB)
[img] Text
s_te_06091787_chapter2.pdf

Download (413kB)
[img] Text
s_te_06091787_chapter3.pdf

Download (497kB)
[img] Text
s_te_06091787_chapter4.pdf

Download (1MB)
[img] Text
s_te_06091787_chapter5.pdf

Download (314kB)
[img] Text
s_te_06091787_bibliography.pdf

Download (246kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Berdasarkan hasil observasi awal penulis pada salah satu kelas XI di SMK Negeri 12 Bandung menunjukan bahwa keaktifan siswa di kelas dalam mengikuti materi pelajaran belum menunjukan hasil yang diharapkan. Guru telah menerapkan model pembelajaran yang berpusat pada siswa, namun dalam pembelajaran atau KBM dijumpai gejala yang tidak seimbang dimana seorang guru sekedar menyampaikan bahan ajar yang tidak dilandasi kesadaran ingin memahami. Salah satu model pembelajaran yang sesuai adalah model Pictorial Riddle. Alasan dipilihnya model ini adalah dalam model ini siswa dituntut untuk menemukan sendiri materi serta aktif dalam dalam proses pembelajaran. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari 4 tahapan yaitu perencanaan, tindakan, analisis dan refleksi. Dari hasil refleksi digunakan untuk membuat perencanaan pada tindakan selanjutnya. Tahapan ini berulang sampai kriteria keberhasilan tercapai. Variable yang diteliti diantaranya yaitu peningkatan hasil belajar siswa aspek kognitif, afektif dan psikomotor. Kemudian melihat peningkatan aktifitas siswa dan guru dalam proses pembelajaran serta kendala yang dialami selama pembelajaran. Berdasarkan hasil pelaksanaan tes formatif pada setiap siklus, terjadi peningkatan hasil belajar siswa pada saat pre test dan post test. Diperoleh juga gain ketercapaian hasil belajar dalam tiap siklusnya. Pada siklus pertama diperoleh gain sebesar 24,63, pada siklus kedua diperoleh gain sebesar 22,66 dan 35,99 pada siklus ketiga. Dan dari 30 orang siswa yang hadir, sebanyak 21 orang siswa atau 70% siswa telah mencapai nilai ≥ 73. Hal ini menunjukan bahwa pembelajaran yang dilakukan dengan model pictorial riddle mampu meningkatkan hasil belajar siswa pada aspek kognitif. Hasil belajar siswa pada aspek afektif mengalami peningkatan nilai rata-rata 58; 65,02 dan 77,39. Peningkatan pada aspek psikomotor untuk tiap siklusnya yaitu 51,40; 57,89 dan 80,57. Peningkatan juga terjadi pada aktivitas siswa, hal ini terlihat dari semakin baiknya interaksi antara siswa dengan siswa ataupun siswa dengan guru ketika proses pembelajaran berlangsung. Hal ini menunjukan bahwa pembelajaran yang dilakukan mampu meningkatkan hasil belajar siswa pada aspek-aspek yang diteliti. Kendala-kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan proses pembelajaran diantaranya, guru yang mengajar mengalami kesulitan dalam mengkondisikan siswa pada saat awal pembelajaran, guru juga mengalami kesulitan dalam membangun interaksi dengan siswa pada kegiatan pembelajaran, alokasi waktu yang sudah direncanakan tidak sesuai dengan pelaksanaannya sehingga pada beberapa tahap pembelajaran guru kurang maksimal melaksanakannya. Kata kunci : Hasil belajar, penelitian tindakan kelas, Pictorial Riddle

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing Yoyo Somantri 5993939 Arjuni Budi Pantjawati 5994602
Uncontrolled Keywords: Hasil belajar, penelitian tindakan kelas, Pictorial Riddle
Subjects: L Education > L Education (General)
T Technology > T Technology (General)
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan > Jurusan Pendidikan Teknik Elektro > Program Studi Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: HGP
Date Deposited: 23 Sep 2023 01:02
Last Modified: 23 Sep 2023 01:02
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/101938

Actions (login required)

View Item View Item