Eka Nursrihayati, - (2008) PENGGUNAAN MEDIA FLASH PLAYER GAYA BAHASA UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN STRATEGI KOMUNIKATIF BERPIDATO NASKAH (PENELITIAN EKSPERIMEN TERHADAP SISWA KELAS X-G DAN X-J SMAN 2 BANDUNG TAHUN AJARAN 2007/2008). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
)”. Penelitian dalam skripsi ini mengacu pada perumusan masalah yaitu seberapa besar flash player gaya bahasa mampu meningkatkan kemampuan kognitif siswa dalam memberdayakan strategi komunikatifnya saat melakukan pidato naskah?” Melalui penelitian ini ada tujuan yang ingin dicapai oleh peneliti yaitu untuk mengetahui peningkatan kemampuan kognitif siswa dalam memberdayakan strategi komunikatifnya saat melakukan pidato naskah melalui penggunaan media flash player gaya bahasa. Berdasarkan perumusan masalah dan tujuan penelitian di atas, peneliti mengajukan hipotesis penelitian yaitu “media software gaya bahasa yang berbasis flash player mampu meningkatkan kemampuan strategi komunikatif siswa dalam berpidato naskah”. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen kuasi dengan desain penelitian yaitu Randomized Control Group Pretest-Postest Design yang dilakukan pada siswa kelas X-G dan X-J SMAN 2 Bandung tahun ajaran 2007/2008 dengan populasi berjumlah 78 siswa, sedangkan sampel sebanyak 30 siswa yang diambil secara random undian. Dalam penelitian ini kelompok eksperimen diberikan perlakuan dengan menggunakan media flash player gaya bahasa, sedangkan kelompok kontrol diberi perlakuan dengan metode ceramah. Data penelitian diperoleh dengan menggunakan instrumen-instrumen berikut: tes lisan, angket, daftar check (lembar observasi), dokumentasi berupa foto dan alat rekam suara, dan RPP. Penelitian ini dibuktikan pula dengan perhitungan statistik. Berdasarkan perhitungan statistik diperoleh data jika probabilitas < 0,05, H0 ditolak dengan demikian H1 diterima. Setelah melalui proses perhitungan dengan menggunakan aplikasi SPSS 12.0 for Windows terlihat bahwa nilai probabilitas pada signifikansi (2-tailed) adalah 0,000. Oleh karena nilai probabilitas < 0,05, H0 ditolak. Dengan kata lain, H1 diterima. Dapat disimpulkan bahwa kelas yang menggunakan media flash player gaya bahasa mampu meningkatkan kemampuan strategi komunikatif siswa dalam berpidato naskah daripada kelas yang tidak menggunakan media flash player gaya bahasa.
![]() |
Text
s_ind_043758_chapter1.pdf Download (281kB) |
![]() |
Text
s_ind_043758_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (292kB) |
![]() |
Text
s_ind_043758_chapter3.pdf Download (306kB) |
![]() |
Text
s_ind_043758_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (781kB) |
![]() |
Text
s_ind_043758_chapter5.pdf Download (241kB) |
![]() |
Text
s_ind_043758_bibliography.pdf Download (243kB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing WAWAN HERMAWAN: 6683394 DENNY ISKANDAR: 5993449 |
Uncontrolled Keywords: | MEDIA FLASH PLAYER, GAYA BAHASA, KETERAMPILAN, STRATEGI KOMUNIKATIF, BERPIDATO NASKAH, Siswa Kelas X-G, X-J, SMAN 2 Bandung |
Subjects: | L Education > L Education (General) P Language and Literature > PN Literature (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra > Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia > Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia |
Depositing User: | Hikmal Fajar Fardyan |
Date Deposited: | 28 Aug 2023 09:35 |
Last Modified: | 28 Aug 2023 09:35 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/99628 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |