PENGARUH TATA RUANG KANTOR TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PEGAWAI DI KANTOR PELAYANAN DINAS SOSIAL KOTA BANDUNG

Citra Salsabila, - (2023) PENGARUH TATA RUANG KANTOR TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PEGAWAI DI KANTOR PELAYANAN DINAS SOSIAL KOTA BANDUNG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_PKR_1905925_Title.pdf

Download (254kB)
[img] Text
S_PKR_1905925_Chapter1.pdf

Download (197kB)
[img] Text
S_PKR_1905925_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (336kB)
[img] Text
S_PKR_1905925_Chapter3.pdf

Download (413kB)
[img] Text
S_PKR_1905925_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (481kB)
[img] Text
S_PKR_1905925_Chapter5.pdf

Download (43kB)
[img] Text
S_PKR_1905925_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini berdasar pada tidak maksimalnya produktivitas kerja di Kantor Pelayanan Dinas Sosial Kota Bandung, yang mana hal tersebut terjadi secara signifikan dari tahun ke tahun. Diduga salah satu penyebabnya adalah kondisi ruangan kantor dan peralatan kantor yang belum memumpuni kantor pelayanan tersebut. Kenyamanan kerja akan membuat orang termotivasi untuk semangat bekerja yang kemudian akan berpengaruh pada produktivitas kerja. Oleh karena itu, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kesesuaian tata ruang kantor dan tingkat produktivitas kerja pegawai serta apakah ada pengaruh tata ruang kantor terhadap produktivitas kerja pegawai di Kantor Pelayanan Dinas Sosial Kota Bandung. Penelitian ini mengkaji mengenai Tata Ruang Kantor (X) dan Produktivitas Kerja (Y). Adapun pendekatan yang digunakan yaitu deskriptif kuantitatif dan menggunakan metode survey dengan alat pengumpulan data dalam bentuk kuesioner yang diolah menggunakan SPSS versi 25. Responden penelitian ini adalah seluruh pegawai kantor pelayanan Dinas Sosial Kota Bandung yang berjumlah 30 orang dengan teknik analisis data yang digunakan regresi sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan variabel tata ruang kantor berada pada kategori baik, begitu juga dengan variabel produktivitas kerja. Sedangkan untuk mengetahui adanya pengaruh dan seberapa besar pengaruh dilakukan pengujian hipotesis dan perhitungan koefisien determinasi dengan hasil terdapat pengaruh positif antara variabel tata ruang kantor terhadap produktivitas kerja sebesar 41,8% dan 58,2% lainnya dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti. This research is based on the not optimal work productivity in the Social Service Office of the City of Bandung, which occurs significantly from year to year. It is suspected that one of the causes is the condition of the office space and office equipment that has not qualified for the service office. Work comfort will motivate people to work enthusiastically which will then affect work productivity. Therefore, the purpose of this study was to determine the level of suitability of office layout and the level of employee work productivity and whether there is an effect of office layout on employee work productivity in the Social Services Office of the City of Bandung. This study examines Office Layout (X) and Work Productivity (Y). The approach used is quantitative descriptive and uses a survey method with a data collection tool in the form of a questionnaire which is processed using SPSS version 25. The respondents of this study were all employees of the Social Services Office of the City of Bandung, totaling 30 people with a data analysis technique using simple regression. The results of this study indicate that office layout variables are in the good category, as well as work productivity variables. Meanwhile, to find out whether there is influence and how much influence is carried out by testing the hypothesis and calculating the coefficient of determination with the result that there is a positive influence between office layout variables on work productivity of 41.8% and 58.2% other influenced by other factors not examined.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: SINTA Dosen Pembimbing : 5991814
Uncontrolled Keywords: Tata Ruang Kantor, Produktivitas Kerja
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Citra Salsabila
Date Deposited: 28 Aug 2023 09:56
Last Modified: 28 Aug 2023 09:56
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/99182

Actions (login required)

View Item View Item