Maeliah, Mally (2009) PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN KECAKAPAN HIDUP BIDANG BUSANA DALAM MEMBERDAYAKAN WARGA BELAJAR UNTUK MENCAPAI KEMANDIRIAN BERWIRAUSAHA. eprint_fieldopt_thesis_type_phd thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
|
Text
d_pls_06070586_table_of_content.pdf Download (261kB) | Preview |
|
|
Text
d_pls_06070586_chapter1.pdf Download (298kB) | Preview |
|
Text
d_pls_06070586_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (516kB) |
||
|
Text
d_pls_06070586_chapter3.pdf Download (331kB) | Preview |
|
Text
d_pls_06070586_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
||
|
Text
d_pls_06070586_chapter5.pdf Download (161kB) | Preview |
|
|
Text
d_pls_06070586_bibliography.pdf Download (251kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini mengkaji tentang upaya pemberdayaan warga belajar pada kecakapan hidup bidang busana di PKBM Kabupaten Bandung. Secara empirik adanya kebutuhan belajar sebagai suatu kesenjangan yang harus diatasi dan model pembelajaran sebagai solusinya. Fokus penelitian ini adalah: Bagaimana model pembelajaran kecakapan hidup bidang busana yang dapat memberdayakan warga belajar untuk mencapai kemandirian berwirausaha ?. Pengembangan model pembelajaran kecakapan hidup ini didasarkan pada teori dan konsep sebagai berikut: (1) konsep pembelajaran kecakapan hidup bidang busana sebagai program pendidikan nonformal, (2) konsep pemberdayaan, kemandirian dan kewirausahaan, (3) PKBM dalam memberdayakan warga belajar untuk kemandirian berwirausaha. Penelitian ini di desain dengan pendekatan : Penelitian dan Pengembangan” (Research and Development) dengan metode deskriptif dan uji eksperimen menggunakan model Nonrandomized Control Groups Pretest-Posttest Desain. Analisis data menggunakan analisis kualitatif dan kuantitatif. Sampel penelitian eksperimen menggunakan purposif sampling, dengan menentukan dua PKBM yang menyelenggarakan program life skills bidang busana yaitu PKBM Jaya Giri sebagai kelompok kontrol, PKBM Geger Sunten sebagai kelompok eksperimen dengan sampel penelitian satu orang pengelola PKBM, satu orang instruktur dan 20 orang warga belajar. Temuan penelitian ini diantaranya: (1) program life skills bidang busana menunjukkan adanya dampak positif bagi peningkatan pengetahuan, sikap dan keterampilan yang dapat mendorong dan mengembangkan warga belajar untuk mencapai kemandirian berwirausaha, (2) peningkatan kemampuan warga belajar dari pengetahuan, sikap dan keterampilan dilandasi pula oleh tumbuh kembangnya keberanian, ketahanan, kegigihan keuletan, produktivitas, keoptimisan dan kreatif sehingga mereka mandiri, (3) pengembangan model pembelajaran life skills bidang busana dalam memberdayakan warga belajar untuk mencapai kemandirian berwirausaha yang dilakukan secara kolaboratif memberikan kontrubusi yang sangat berarti dalam memantapkan model yang dikembangkan, dan dapat diimplementasikan secara efektif, efisien dan berhasil guna, (4) efektifitas model yang diujicobakan dapat meningkatkan kemandirian warga belajar berwirausaha ditandai dengan meningkatnya etos kerja yang tinggi, ulet, disiplin dibanding sebelum mereka mengikuti program pembelajaran. Kesimpulan dari penelitian ini dapat dikemukakan bahwa model pembelajaran kecakapan hidup bidang busana yang dikembangkan dipandang efektif bagi pemberdayaan warga belajar di PKBM Geger Sunten untuk mencapai kemandirian berwirausaha. Implikasi dari penelitian penunjukkan bahwa adanya optimalisasi, motivasi, partisipasi aktif baik dari seluruh komponen pembelajaran seperti, pengelola PKBM, instruktur dan pihak lain yang terkait. Rekomendasi dari penelitian ini dapat dijadikan alternatif pembelajaran bagi pengembangan kemandirian berwirausaha warga
Item Type: | Thesis (eprint_fieldopt_thesis_type_phd) |
---|---|
Additional Information: | No Panggil DPLS MAE P-2012 |
Uncontrolled Keywords: | Pengembangan Model Pembelajaran, Kecakapan Hidup, Busana, Memberdayakan Warga |
Subjects: | L Education > L Education (General) T Technology > TT Handicrafts Arts and crafts |
Divisions: | Sekolah Pasca Sarjana > Pendidikan Luar Sekolah S-3 |
Depositing User: | Mr Tatang Saja |
Date Deposited: | 19 Jun 2014 06:14 |
Last Modified: | 19 Jun 2014 06:14 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/8242 |
Actions (login required)
View Item |