Tsania Rahmatin, - (2022) KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS PESERTA DIDIK DENGAN HAMBATAN PENGLIHATAN PADA MATERI LINGKARAN MENGGUNAKAN MEDIA PEMBELAJARAN CIRCLE BOX. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Kebutuhan menjembatani keabstrakan matematika menjadi konkret diperlukan oleh peserta didik, termasuk peserta didik dengan hambatan penglihatan dalam menunjang aspek pemahaman matematisnya. Kondisi penglihatan yang khusus memerlukan layanan dan fasilitas yang khusus pula. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kondisi peserta didik dengan hambatan penglihatan yang belum menguasai unsur lingkaran dan belum ada media yang dapat menunjangnya. Circle box hadir sebagai media pembelajaran yang dapat menunjang kebutuhan peserta didik dengan hambatan penglihatan dalam pembelajaran materi unsur lingkaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemahaman matematis peserta didik dengan hambatan penglihatan baik parsial maupun total dalam memahami unsur lingkaran dan hubungannya menggunakan media pembelajaran circle box. Pendekatan kualitatif dan analisis secara deskriptif adalah metode penelitian yang digunakan. Data dikumpulkan dari tes pemahaman matematis, wawancara, dokumentasi, dan observasi. Hasilnya menunjukkan bahwa kemampuan pemahaman matematis peserta didik dengan hambatan penglihatan baik parsial maupun total dalam pembelajaran materi unsur lingkaran menggunakan media pembelajaran circle box berada pada kategori cukup. Media pembelajaran circle box sudah dibuat berdasarkan kemampuan peserta didik dengan hambatan penglihatan yang mengoptimalkan penggunaan indra peraba dan pendengaran. Implementasi media pun sudah berprinsip "konkret, Melakukan, dan Memadukan". Meskipun demikian ketajaman penglihatan, kepekaan perabaan, kepercayaan diri dalam mengeksplorasi media pembelajaran circle box, serta pemilihan kata dalam menyampaikan pemahamannya, memengaruhi hasil pengukuran kemampuan pemahaman matematis peserta didik dengan hambatan penglihatan. Dengan beberapa faktor tersebut, pengembangan media pembelajaran circle box perlu disesuaikan kembali berdasarkan kemampuan peserta didik. Penelitian dengan model pembelajaran dan metode evaluasi pembelajaran lain pun, perlu dilakukan sebagai bentuk komparasi hasil pemahaman matematis peserta didik dengan hambatan penglihatan.
|
Text
S_MAT_1808030_Title.pdf Download (313kB) | Preview |
|
|
Text
S_MAT_1808030_Chapter1.pdf Download (174kB) | Preview |
|
![]() |
Text
S_MAT_1808030_Chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (454kB) |
|
|
Text
S_MAT_1808030_Chapter3.pdf Download (245kB) | Preview |
|
![]() |
Text
S_MAT_1808030_Chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (829kB) |
|
|
Text
S_MAT_1808030_Chapter5.pdf Download (159kB) | Preview |
|
![]() |
Text
S_MAT_1808030_Appendix.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (1MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID Sinta Dosen Pembimbing: Elah Nurlaelah: 6665327 |
Uncontrolled Keywords: | Peserta didik dengan hambatan penglihatan, media pembelajaran circle box, unsur lingkaran, pemahaman matematis. |
Subjects: | L Education > L Education (General) Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Program Studi Matematika - S1 > Program Studi Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Tsania Rahmatin |
Date Deposited: | 08 Sep 2022 03:20 |
Last Modified: | 08 Sep 2022 03:20 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/78836 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |