PENGARUH TEKANAN MEKANIK UNIAXIAL DAN FAKTOR KEAMANAN TERHADAP PERUBAHAN STRUKTUR PORI PADA BATUAN PENUDUNG DAERAH POTENSI PANAS BUMI DI DAERAH KADIDIA-SIGI, SULAWESI TENGAH

Annisa Nadhira, - (2019) PENGARUH TEKANAN MEKANIK UNIAXIAL DAN FAKTOR KEAMANAN TERHADAP PERUBAHAN STRUKTUR PORI PADA BATUAN PENUDUNG DAERAH POTENSI PANAS BUMI DI DAERAH KADIDIA-SIGI, SULAWESI TENGAH. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Untuk meneliti perubahan struktur pori dan rekahan, dilakukan uji tekan uniaxial pada batu breksi terubah yang diperoleh dari lapisan penudung daerah panas bumi Kadidia-Sigi, Sulawesi Tengah. Perlakuan tekanan diawali dari tekanan alamiah 69,7 kg kemudian, 100 kg, 300 kg, 500 kg, 700 kg, dan 800 kg. Metode analisis citra digital digunakan pada penelitian ini untuk merekam dan menganalisis perubahan struktur pori dan rekahan. Hasil yang diperoleh berupa data kualitatif citra 2D dan 3D sementara, data kuantitatif berupa parameter fisis rekahan [orientasi {"θ" ("P" )} pada kuadran I, aperture {e(P)} bersifat polinomial berkorelasi positif, densitas "{Φ" ("P" )"}" bersifat polinomial berkorelasi negatif, dan intensitas {I(P)} yang mengalami kenaikan] dan parameter fisis pori [porositas "{ϕ" ("P" )"}" bersifat linear berkorelasi negatif, luas permukaan spesifik {SsA(P)} bersifat polinomial berkorelasi positif, tortuositas "{τ" ("P" )"}" dan permeabilitas "{k" ("P" )"}" ]. Perubahan sifat fraktal rekahan merupakan dampak dari berubahnya elemen mikrostruktur batuan yang menghasilkan persamaan yang menunjukan dimensi fraktal fungsi tekanan. Selain itu, dari hasil uji tekan uniaxial dapat diketahui kekuatan batuan ini sehingga memberikan gambaran karakteristik dan keamanan lapisan penudung daerah panas bumi Kadidia. To investigate the pore and fracture evolution, a series of uniaxial compression test was conducted on an altered breccia rock, was taken from potential geothermal area at Kadidia-Sigi, Sulawesi Tengah. The treatments of uniaxial compression strarted from natural pressure 69,7 kg then, 100 kg, 300 kg, 500 kg, 700 kg, and 800 kg. Digital image processing method was applied to record and analyze the deformation of pore and crack structure. The results are qualitative data in the form of 2D and 3D images while quantitative data in the form of physical fracture parameters [orientation {"θ" ("P" )} in quadrant I, aperture {e(P)} is polynomial positively correlated, density "{Φ" ("P" )"}" is polynomial negatively correlated, and intensity {I(P)} is increasing] and physical pore parameters [porosity "{ϕ" ("P" )"}" is linear negatively correlated, specific surface area {SsA(P)} is polynomial positively correlated, tortuosity "{τ" ("P" )"}" , and permeability "{κ" ("P" )"}" ]. The change at fractal fracture properties is an effect of changing microstructure elements which yields an equation fractal dimension as a function of pressure. Furthermore, the other side of the result of uniaxial compression test represented a strength of the rock which represented an overview of characteristic and clay cap stability on geothermal area Kadidia.

[img] Text
S_FIS_1505659_Title.pdf

Download (1MB)
[img] Text
S_FIS_1505659_Chapter1.pdf

Download (952kB)
[img] Text
S_FIS_1505659_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
S_FIS_1505659_Chapter3.pdf

Download (2MB)
[img] Text
S_FIS_1505659_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (3MB)
[img] Text
S_FIS_1505659_Chapter5.pdf

Download (943kB)
[img] Text
S_FIS_1505659_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (3MB)
Official URL: http://repository.upi.edu
Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: No panggil : S FIS ANN p-2019; Pembimbing : I. Selly Feranie, II. Fourier Dzar Eljabbar Latief,; NIM : 1505659
Uncontrolled Keywords: struktur pori, rekahan, tekanan uniaxial, dimensi fraktal, lapisan penudung.
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QC Physics
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Program Studi Fisika - S1 > Program Studi Fisika (non kependidikan)
Depositing User: Annisa Nadhira
Date Deposited: 26 May 2020 03:52
Last Modified: 26 May 2020 03:52
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/42055

Actions (login required)

View Item View Item