PENERAPAN METODE INKUIRI UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS SISWA DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH DI SMA (PENELITIAN TINDAKAN KELAS DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH DI KELAS X-7 SMAN 3 BANDUNG)

Pratiwi, - (2008) PENERAPAN METODE INKUIRI UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS SISWA DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH DI SMA (PENELITIAN TINDAKAN KELAS DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH DI KELAS X-7 SMAN 3 BANDUNG). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_sej_032702_table_of_content.pdf

Download (264kB)
[img] Text
s_sej_032702_chapter1.pdf

Download (290kB)
[img] Text
s_sej_032702_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (404kB)
[img] Text
s_sej_032702_chapter3.pdf

Download (346kB)
[img] Text
s_sej_032702_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (546kB)
[img] Text
s_sej_032702_chapter5.pdf

Download (264kB)
[img] Text
s_sej_032702_bibliography.pdf

Download (250kB)
Official URL: hhtp://repository.upi.edu

Abstract

Kegiatan pembelajaran sejarah di SMA cenderung bersifat klasikal/ tradisional, dimana pada umumnya pembelajaran bersifat teacher oriented, yaitu guru berperan sebagai pusat dalam KBM, sedangkan siswa kurang berperan aktif dalam pembelajaran di kelas. Pembelajaran yang bersifat tradisional kurang melibatkan siswa dalam proses pembelajaran, sehingga upaya untuk meningkatkan kreativitas siswa pada pembelajaran sejarah pun menjadi suatu kendala. Bertolak dari pernyataan di atas, sebagai implementasi maka dilakukan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Adapun penelitian skripsi ini sendiri berjudul Penerapan Metode Inkuiri Untuk Meningkatkan Kreativitas Siswa Dalam Pembelajaran Sejarah (Penelitian Tindakan Kelas dalam Pembelajaran Sejarah di Kelas X-7 SMAN 3 Bandung). Rumusan masalah yang diangkat dalam skripsi ini adalah ”Bagaimana penerapan metode inkuiri untuk meningkatkan kreativitas siswa dalam pembelajaran sejarah di SMA?”. Permasalahan tersebut dijabarkan kembali menjadi pertanyaan: (1)Bagaimana perencanaan pembelajaran sejarah untuk meningkatkan kreativitas siswa berlangsung melalui pengembangan metode inkuiri? (2)Bagaimana pengembangan pembelajaran sejarah melalui penerapan metode inkuiri untuk meningkatkan kreativitas siswa? (3)Bagaimana proses berlangsungnya pembelajaran sejarah melalui metode inkuiri terhadap kreativitas siswa? Secara umum, penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas belajar siswa di SMA kelas X. Adapun tujuan yang ingin dicapai oleh peneliti dari penelitiannya ini adalah: (1)untuk mengetahui perencanaan pembelajaran sejarah yang akan dilaksanakan melalui metode inkuiri untuk meningkatkan kreativitas siswa, (2)mengkaji tentang pengembangan pembelajaran yang dilaksanakan melalui metode inkuiri untuk meningkatkan kreativitas siswa, (3)mengetahui aktivitas/ proses berlangsungnya pembelajaran sejarah melalui metode inkuiri untuk meningkatkan kreativitas siswa. Metode yang digunakan dalam penulisan skripsi ini adalah metode PTK(Penelitian Tindakan Kelas) dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Tekhnik pengumpulan data menggunakan tekhnik observasi, angket/ questionnaire, fieldnote dan produk kreatif siswa subyek dalam penelitian ini adalah guru dan siswa kelas X-7 SMAN 3 Bandung yang terdiri dari 39 orang. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh di lapangan, dapat disimpulkan bahwa penerapan metode inkuiri dapat meningkatkan kreativitas siswa dalam pembelajaran sejarah. Hal ini dapat dilihat dari proses kreatif berupa peningkatan aktivitas siswa dalam proses tanya jawab, diskusi kelas dan peningkatan tingkat berifkir siswa. Selain itu, produk kreatif juga berpengaruh dalam pembelajaran sejarah. Keterlibatan siswa secara aktif di kelas, motivasi dan dorongan yang diberikan guru juga meningkatkan semangat dan minat belajar siswa, sehingga siswa dapat secara aktif terlibat dalam kegiatan inkuiri dan dapat menyelesaikan permasalahan, sehingga pembelajaran lebih bermakna dan kreativitas siswa meningkat.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing Dr. H. dadang Supardan, M.Pd : - Drs. Tarunasena Ma'mur : -
Uncontrolled Keywords: PENERAPAN INKUIRI, MENINGKATKAN KREATIVITAS SISWA, PEMBELAJARAN SEJARAH, SMA.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Pendidikan Sejarah
Depositing User: Ferli pennita
Date Deposited: 11 Sep 2023 10:23
Last Modified: 11 Sep 2023 10:23
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/104588

Actions (login required)

View Item View Item