PEMBELAJARAN SEJARAH DENGAN MODUL SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN MINAT BELAJAR WARGA BELAJAR : Penelitian Tindakan Kelas Paket B kelas VIII A PKBM Sumber Arum Desa Cangkuang Kulon Kecamatan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung

Nurwenti, - (2008) PEMBELAJARAN SEJARAH DENGAN MODUL SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN MINAT BELAJAR WARGA BELAJAR : Penelitian Tindakan Kelas Paket B kelas VIII A PKBM Sumber Arum Desa Cangkuang Kulon Kecamatan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_sej_034892_table_of_content.pdf

Download (245kB)
[img] Text
s_sej_034892_chapter1.pdf

Download (265kB)
[img] Text
s_sej_034892_chapter3.pdf

Download (575kB)
[img] Text
s_sej_034892_chapter5.pdf

Download (246kB)
[img] Text
s_sej_034892_bibliography.pdf

Download (247kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Skripsi ini berjudul “Penggunaan Modul dalam Pembelajaran Sejarah Paket B di PKBM dalam Upaya Meningkatkan Minat Belajar Warga Belajar (Penelitian Tindakan Kelas Paket B kelas VIII A PKBM Sumber Arum Desa Cangkuang Kulon Kecamatan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung)”. Paket B dengan segala kekurangannya dirancang untuk mampu melahirkan lulusan yang memiliki kemampuan sama dengan lulusan SMP reguler. Model belajar mandiri di Paket B menjadikan modul sebagai ujung tombak keberhasilan warga belajar Paket B. Namun, pada mata pelajaran Sejarah, Paket B di PKBM Sumber Arum tidak mendapatkan modul dari pemerintah seperti mata pelajaran lainnya. Keterbatasan sarana dan fasilitas seperti media pembelajaran, modul maupun buku sumber lain menyebabkan warga belajar sulit untuk belajar dengan lebih aktif. Dalam mengajar, tutor mata pelajaran sejarah selama ini hanya menerapkan metode ceramah sehingga menjadikan tutor sebagai pusat dalam kegiatan belajar mengajar. Metode pengajaran lain pernah digunakan seperti diskusi, namun tidak berhasil dengan baik karena warga belajar kurang antusias dalam berdiskusi. Berdasarkan hal tersebut, peneliti merumuskan permasalahan seperti berikut ini, bagaimanakah upaya yang harus ditempuh untuk meningkatkan minat belajar warga belajar dengan penggunaan modul dalam pembelajaran Sejarah Paket B di PKBM Sumber Arum ?”. Adapun permasalahan tersebut terbagi kedalam beberapa pertanyaan, yaitu 1) bagaimana perencanaan pembelajaran sejarah dengan modul di kelas VIII A Paket B di PKBM Sumber Arum, 2) bagaimana pengembangan pembelajaran Sejarah dengan modul di kelas VIII A Paket B di PKBM Sumber Arum, 3) bagaimana penilaian pembelajaran sejarah dengan modul di kelas VIII A Paket B di PKBM Sumber Arum, 4) tanggapan tutor dan warga belajar mengenai pembelajaran sejarah dengan modul kelas VIII A Paket B PKBM Sumber Arum. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) melalui pendekatan kualitatif serta menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi sebagai teknik penelitian. Subjek dalam penelitian ini adalah warga belajar kelas VIII A Paket B PKBM Sumber Arum berada di Desa Cangkuang Kulon Kecamatan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung. Prosedur yang digunakan melalui beberapa tahap yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi dengan model penelitian yang dikembangkan oleh Kemmis dan McTaggart. Dalam penelitian ini peneliti berupaya untuk dapat meningkatkan minat belajar warga belajar. Dalam perencanaan, peneliti menggunakan metode tanya jawab, dengan mengembangkan pembelajaran melalui pemberian kuis kepada warga belajar yang disesuaikan dengan materi dan tugas dalam modul. Setelah menggunakan modul dalam pembelajaran sejarah, ternyata menunjukkan peningkatan aktivitas dalam menyimak, bertanya dan menjawab untuk setiap siklusya. Bagi warga belajar, penggunaan modul mampu membantu mereka meningkatkan minat belajar, sedangkan bagi tutor penggunaan modul dengan baik, akan membuat warga belajar lebih aktif dalam mengikuti KBM di kelas.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA DOSEN PEMBIMBING Dadang Supardan : NIDN- Tarunasena Ma'mur : NIDN-
Uncontrolled Keywords: PEMBELAJARAN, SEJARAH, MODUL
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Pendidikan Sejarah
Depositing User: Oktri Laily Kirana Behesty
Date Deposited: 27 Jul 2023 09:30
Last Modified: 27 Jul 2023 09:30
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/95031

Actions (login required)

View Item View Item