PENERAPAN MEDIA AUDIO DAN DEMONSTRASI UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN GERAK DASAR MELALUI AKTIVITAS SENAM SI BUYUNG : Penelitian Tindakan Kelas Siswa Kelas III SD Negeri 1 Pasirgeulis

Teti Purwanti, - (2012) PENERAPAN MEDIA AUDIO DAN DEMONSTRASI UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN GERAK DASAR MELALUI AKTIVITAS SENAM SI BUYUNG : Penelitian Tindakan Kelas Siswa Kelas III SD Negeri 1 Pasirgeulis. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_sdpj_0803071_table_of_content.pdf

Download (359kB)
[img] Text
s_sdpj_0803071_chapter1.pdf

Download (325kB)
[img] Text
s_sdpj_0803071_chapter3.pdf

Download (591kB)
[img] Text
s_sdpj_0803071_chapter5.pdf

Download (224kB)
[img] Text
s_sdpj_0803071_bibliography.pdf

Download (226kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Dalam proses pembelajaran penjas, guru diharapkan dapat mengajar berbagai keterampilan gerak dasar, teknik dan strategi permainan (olahraga), internalisasi nilai-nilai (sportivitas, kejujuran, kerjasama, disiplin, dan bertanggung jawab), dan pembiasaan pola hidup sehat. Meski demikian masih banyak guru penjas yang melaksanakan proses pembelajaran dengan cara tradisional dengan menitikberatkan materi dan tujuan pembelajaran yang bersifat kecabangan olahraga tanpa memperhatikan siapa yang menjadi peserta didiknya. Setelah melakukan survei dan pengamatan di SD Negeri 1 Pasirgeulis siswa kelas III, maka terdapat suatu masalah, yaitu pada saat siswa-siswi mengikuti pembelajaran aktivitas ritmik, masih banyak siswa-siswi yang mengalami kesulitan dalam melakukan gerak dasar langkah dan lompat beserta rangkaiannya sehingga belum terciptanya koordinasi gerakan yang baik. Penelitian tindakan ini bertujuan untuk mengetahui dan mendapatkan informasi apakah dengan menerapkan media audio dan demonstrasi melalui aktivitas senam si buyung dapat meningkatkan kemampuan gerak dasar langkah dan lompat siswa kelas III SD Negeri I Pasirgeulis dengan target minimal 80%. Rancangan peneliti yang gunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Desain PTK dilaksanakan melalui beberapa tahap yang berdaur berupa siklus, meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengamatan (observasi), dan refleksi. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan dua siklus, satu siklus terdiri dari dua tindakan. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas III SD Negeri 1 Pasirgeulis, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Ciamis, yang berjumlah 25 siswa, terdiri dari 14 orang siswa laki-laki dan 11 orang siswa perempuan. Berdasarkan hasil penelitian tindakan kelas di SD Negeri 1 Pasirgeulis Siswa Kelas III dapat disimpulkan bahwa dengan menerapkan media audio dan demonstrasi melalui aktivitas senam si buyung kemampuan gerak dasar langkah dan lompat siswa kelas III SD Negeri I Pasirgeulis meningkat sebesar 84.50%.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: No Panggil SSDPJ PUR p-2012
Uncontrolled Keywords: Pendidikan Jasmani, Keterampilan siswa, Gerak Dasar
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan > Jurusan Pendidikan Olahraga > PGSD Penjas
Depositing User: Rizki Melinda Sari
Date Deposited: 13 Jul 2023 16:18
Last Modified: 13 Jul 2023 16:18
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/92673

Actions (login required)

View Item View Item