PENERAPAN PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS EKSPOSISI PADA SISWA KELAS IV SDN BANYUHURIP KABUPATEN BANDUNG BARAT

Munawaroh Sri Aini, - (2010) PENERAPAN PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS EKSPOSISI PADA SISWA KELAS IV SDN BANYUHURIP KABUPATEN BANDUNG BARAT. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_pgsd_0604660_table_of_conent.pdf

Download (15kB)
[img] Text
s_pgsd_0604660_chapter1.pdf

Download (273kB)
[img] Text
s_pgsd_0604660_chapter3.pdf

Download (316kB)
[img] Text
s_pgsd_0604660_chapter5.pdf

Download (258kB)
[img] Text
s_pgsd_0604660_bibliography.pdf

Download (249kB)
Official URL: https://perputakaan.upi.edu

Abstract

Skripsi yang berjudul, ”Penerapan Pembelajaran Kontekstual untuk Meningkatkan Keterampilan Menulis Eksposisi pada Siswa Kelas IV SDN Banyuhurip Kabupaten Bandung Barat” dilatarbelakangi oleh rendahnya nilai karangan eksposisi siswa. Nilai karangan eksposisi siswa kelas IV sebagian besar masih di bawah KKM. Hal tersebut disebabkan oleh pembelajaran yang kurang bermakna dan kurang memberikan kesan positif pada siswa. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah perencanaan penerapan pembelajaran kontekstual dalam pembelajaran menulis karangan ekposisi dalam topik menulis petunjuk untuk melakukan sesuatu atau penjelasan tentang cara membuat sesuatu yang mampu meningkatkan keterampilan menulis eksposisi pada siswa kelas IV di SDN Banyuhurip?; bagaimanakah proses pelaksanaan pembelajaran kontekstual dalam pembelajaran menulis karangan ekposisi dalam topik menulis petunjuk untuk melakukan sesuatu atau penjelasan tentang cara membuat sesuatu yang mampu meningkatkan keterampilan menulis eksposisi pada siswa kelas IV di SDN Banyuhurip?; bagaimana hasil pembelajaran menulis karangan eksposisi dalam topik menulis petunjuk untuk melakukan sesuatu atau penjelasan tentang cara membuat sesuatu pada siswa kelas IV di SDN Banyuhurip melalui pembelajaran kontekstual?. Secara eksplisit penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menulis eksposisi melalui pembelajaran kontekstual pada siswa kelas IV SDN Banyuhurip. Metode yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan mengadopsi model Kemmis dan McTaggart. Ebbutt dalam Hopkins (1993) dalam Wiraatmadja (2008: 12) mengemukakan penelitian tindakan kelas adalah kajian sistematik dari upaya perbaikan pelaksanaan praktek pendidikan oleh sekelompok guru dengan melakukan tindakan-tindakan dalam pembelajaran, berdasarkan refleksi mereka mengenai hasil dari tindakan-tindakan tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan menulis eksposisi siswa mengalami peningkatan dengan diterapkannya pembelajaran kontekstual. Adapun data yang diperoleh adalah sebagai berikut. Rata-rata nilai sebelum tindakan sebesar 51.22, siklus I sebesar 65.44 dengan kenaikan 14. 22 poin dari tindakan sebelum pembelajaran kontekstual. Rata-rata nilai pada siklus II adalah 71.15 dengan kenaikan 5.71 poin dari siklus I dan rata-rata nilai siklus III 75.05 dengan kenaikan 3. 90 poin dari siklus II. Rekomendasi untuk pembelajaran berikutnya, diharapkan menggunakan metode dan media pembelajaran yang lebih kontekstual. Pihak sekolah pun diharapkan dapat menyediakan fasilitas untuk penerapan pembelajaran kontekstual di kelas agar pembelajaran dapat dilaksanakan dengan optimal

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL, KETERAMPILAN MENULIS EKSPOSISI
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pedagogik > PGSD Bumi Siliwangi
Depositing User: Fawwaz Nabil Azaria
Date Deposited: 13 Jul 2023 14:03
Last Modified: 13 Jul 2023 14:03
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/92563

Actions (login required)

View Item View Item