PENGARUH NON PERFORMING LOOM TERHADAP PROFITABILITAS PT BANK PUNDI INDONESIA, Tbk (Studi Kasus pada Laporan Keuangan PT Bank Pundi INdonesia, Tbk Periode 2006 sampai 2010)

Zuldhika Fattahudin, - (2012) PENGARUH NON PERFORMING LOOM TERHADAP PROFITABILITAS PT BANK PUNDI INDONESIA, Tbk (Studi Kasus pada Laporan Keuangan PT Bank Pundi INdonesia, Tbk Periode 2006 sampai 2010). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_mbs_0704160_bibliography.pdf

Download (267kB)
[img] Text
s_mbs_0704160_chapter1.pdf

Download (391kB)
[img] Text
s_mbs_0704160_chapter3.pdf

Download (499kB)
[img] Text
s_mbs_0704160_chapter5.pdf

Download (160kB)
[img] Text
s_mbs_0704160_table_of_content.pdf

Download (157kB)
Official URL: http://perpustkaan.upi.edu

Abstract

Kehidupan perekonomian di dunia saat ini tidak terlepas dari dunia perbankan. Karena manfaatnya yang sangat penting bagi perekonomian perbankan memiliki tingkat persaingan yang tinggi sehingga berpengaruh terhadap kinerja manajemen dan keuangan bank. Profitabilitas adalah kemampuan bank dalam menghasilkan keuntungan, dengan meningkatkan profitabilitas, maka bank akan mampu menghadapi persaingan atau dapat berkompetisi. Tingkat profitabilitas merupakan salah satu indikator utama kinerja keuangan bank yang dapat diukur menggunakan rasio Return On Assets (ROA). Kegiatan perkreditan merupakan rangkaian kegiatan utama bank umum. Profitabilitas yang tinggi dapat dicapai salah satunya dengan mengoptimalkan kegiatan operasional bank yaitu perkreditan, karena kredit menjadi sumber pendapatan dan keuntungan bank yang terbesar. Namun kredit juga merupakan jenis kegiatan penanaman dana yang sering menjadi penyebab utama bank menghadapi masalah besar. Tujuan penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui gambaran non performing loan PT Bank Pundi Indonesia, Tbk, periode 2006-2010, 2) untuk mengetahui gambaran tingkat profitabilitas, PT Bank Pundi Indonesia, Tbk, periode 2006-2010, 3) untuk mengetahui seberapa besar pengaruh non performing loan terhadap tingkat profitabilitas PT Bank Pundi Indonesia, Tbk, periode 2006-2010. Objek dari penelitian ini adalah laporan keuangan PT Bank Pundi Indonesia, Tbk, periode 2006-2011. Sampel yang digunakan adalah laporan keuangan PT Bank Pundi Indonesia, Tbk, periode 2006-2011 khususnya neraca, laporan laba-rugi dan kualitas aktiva produktif yang mendukung data mengenai rasio non performing loan dan return on asset (ROA). Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi sederhana dengan bantuan perhitungan manual. Hasil penelitian menunjukkan bahwa non performing loan cenderung meningkat, dan tingkat profitabilitas PT Bank Pundi Indonesia, Tbk belum memenuhi standar minimal Bank Indonesia. Terdapat pengaruh negatif antara non performing loan terhadap tingkat profitabilitas, yaitu dimana setiap peningkatan non performing loan (NPL) maka profitabilitas akan menurun. Besarnya pengaruh non performing loan terhadap tingkat profitabilitas adalah sebesar 92,16% dan sisanya sebesar 7,84% di pengaruhi oleh faktor lain.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Non Performing Loan, Tingkat Profitabilitas, Return On Assets (ROA)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Pendidikan Manajemen Bisnis
Depositing User: Fawwaz Nabil Azaria
Date Deposited: 10 Jul 2023 02:25
Last Modified: 10 Jul 2023 02:25
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/91815

Actions (login required)

View Item View Item