UJI PENYEMBUHAN LUKA MENCIT YANG MENDERITA HIPERGLIKEMIA MENGGUNAKAN EKSTRAK BIJI PALEM PUTRI

Putri Puspa, Putri (2020) UJI PENYEMBUHAN LUKA MENCIT YANG MENDERITA HIPERGLIKEMIA MENGGUNAKAN EKSTRAK BIJI PALEM PUTRI. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
S_BIO_1601943_Chapter1.pdf

Download (208kB)
[img] Text
S_BIO_1601943_Title.pdf

Download (1MB)
[img] Text
S_BIO_1601943_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (675kB)
[img] Text
S_BIO_1601943_Chapter3.pdf

Download (483kB)
[img] Text
S_BIO_1601943_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (777kB)
[img] Text
S_BIO_1601943_Chapter5.pdf

Download (252kB)
[img] Text
S_BIO_1601943_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (3MB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

ABSTRAK UJI PENYEMBUHAN LUKA MENCIT YANG MENDERITA HIPERGLIKEMIA MENGGUNAKAN EKSTRAK BIJI PALEM PUTRI Luka sayat pada penderita diabetes seringkali susah sembuh dikarenakan kurangnya asupan oksigen dan terjadi kerusakan saraf, sehingga diperlukan adanya pengobatan. Pengobatan dari ekstrak tanaman banyak diminati karena murah, aman, dan mudah. Oleh karena itu, digunakan gel ekstrak biji buah palem putri (Veitchia merillii) untuk membantu penyembuhan luka sayat pada mencit jantan (Mus musculus) yang menderita hiperglikemia sebagai salah satu gejala diabetes. Mencit dibuat hiperglikemia dengan induksi sukrosa sebanyak 10% pada minum mencit dan diberikan secara ad libitum. Pengobatan dilakukan denga cara pemberian gel dengan konsentrasi 25%, 50%, 75%, 100%, dan povidone iodine secara topikal pada luka. Pengukuran luka meliputi data penurunan panjang dan lebar luka, persentase, waktu dan kecepatan penyembuhan luka. Data diambil sekali setiap hari sampai dinyatakan sembuh dan data dianalisis dengan uji One Way ANOVA dengan program Statistical Product and Service Solution (SPSS). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan pada persentase dan kecepatan penyembuhan kelompok perlakuan dengan kontrol positif maupun antara sesama perlakuan. Tetapi kelompok kontrol positif memiliki perbedaan yang signifikan dengan kontrol negatif. Mulai konsentrasi 25% ekstrak biji buah palem putri sudah menunjukan tidak ada perbedaan yang signifikan dalam persentase dan kecepatan penyembuhan luka dengan kontrol positif. Hal ini dapat diartikan bahwa gel ekstrak biji buah palem putri (Veitchia merillii) mempunyai potensi yang sama dengan povidone iodine dalam penyembuhan luka sayat mencit (Mus musculus) jantan yang menderita hiperglikemia. Kesimpulannya adalah ekstrak biji buah palem putri dapat menyembuhkan luka sayat mencit yang menderita hiperglikemia. Kata Kunci: Buah Palem Putri, Penyembuhan luka, Luka Diabetes, Hiperglikemia, Mus musculus ABSTRACT WOUND HEALING ACTIVIY OF GEL EXTRACT PALM PUTRI SEED (Veitchia merillii) IN MALE HYPERGLYCEMIA MICE (Mus musculus) Wounds in diabetics are often difficult to heal due to lack of oxygen intake and nerve damage, so treatment is needed. Treatment of plant extracts is in great demand because it is cheaper, safer, and easier. Therefore, the palm putri seed extract gel (Veitchia merillii) is used to help heal wounds in male mice (Mus musculus) suffering from hyperglycemia as a symptom of diabetes. Mice were made hyperglycemia by induction of sucrose as much as 10% in drinking mice and given ad libitum. Treatment is done by giving the gel with concentrations of 25%, 50%, 75%, 100%, and povidone iodine topically on the wound. Wound measurements include data on wound length and width, percentage, time and speed of wound healing. Data was taken once every day until it was declared cured and the data were analyzed with the One Way ANOVA test with the Statistical Product and Service Solution (SPSS) program. The results of this study indicate that there is no significant difference in the percentage and speed of healing of the treatment group with Povidone iodine or between fellow treatments. But the positive control group had a significant difference with the negative control. Starting froma concentration of 25% extracts of palm putri fruit seeds have shown no significant difference in the percentage and speed of wound healing with positive control. This can be interpreted that the gel extract of palm putri fruit seeds (Veitchia merillii) has the same potential as povidone iodine in healing wound wounds of male mice (Mus musculus) suffering from hyperglycemia. Keywords: Veitchia merillii, Wound Healing, Diabetic wound, Mus musculus

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: No Panggil : S BIO PUT u-2020; NIM : 1601943
Uncontrolled Keywords: Buah Palem Putri, Penyembuhan luka, Luka Diabetes, Hiperglikemia, Mus musculus
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Pendidikan Biologi > Program Studi Biologi (non kependidikan)
Depositing User: Putri Puspa Perdana
Date Deposited: 01 Sep 2020 07:41
Last Modified: 01 Sep 2020 07:41
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/51731

Actions (login required)

View Item View Item