PENGARUH MODEL INKUIRI TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA KELAS V PADA MATERI PERUBAHAN SIFAT BENDA. (Penelitian eksperimen terhadap kelas V SDN I Muara dan Kelas V SDN II Muara Kecamatan Suranenggala Kabupaten Cirebon)

Charimatul, Sahdia (2013) PENGARUH MODEL INKUIRI TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA KELAS V PADA MATERI PERUBAHAN SIFAT BENDA. (Penelitian eksperimen terhadap kelas V SDN I Muara dan Kelas V SDN II Muara Kecamatan Suranenggala Kabupaten Cirebon). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_0903280_title.pdf

Download (246kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_0903280_table_of_content.pdf

Download (252kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_0903280_chapter1.pdf

Download (313kB) | Preview
[img] Text
s_pgsd_kelas_0903280_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (494kB)
[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_0903280_chapter3.pdf

Download (658kB) | Preview
[img] Text
s_pgsd_kelas_0903280_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (972kB)
[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_0903280_chapter5.pdf

Download (297kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_pgsd_kelas_0903280_bibliography.pdf

Download (206kB) | Preview
[img] Text
s_pgsd_kelas_0903280_appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (381kB)

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan fokus mengkaji pengaruh model pembelajaran inkuiri terhadap kemampuan berpikir kritis siswa kelas V khususnya pada materi perubahan sifat benda dengan populasi dan sampel seluruh siswa kelas V SD di Kecamatan Suranenggala. Dengan menggunakan teknik simple random sampling, penelitian dilaksanakan pada kelas V SDN I Muara sekaligus sebagai kelas eksperimen dan Kelas V SDN II Muara sekaligus sebagai kelas kontrol. Model pembelajaran Inkuiri merupakan model pembelajaran yang menuntut siswa berpikir secara kritis dan analitis untuk menemukan sendiri jawaban dari permasalahan atau persoalan yang disajikan. Dalam pelaksanaannya, pembelajaran menekankan kepada kemampuan berpikir kritis siswa yang nantinya akan dibandingkan dengan pembelajaran konvensional yang mengutamakan metode ceramah. Selain itu, dalam penelitian ini akan dibahas mengenai pengaruh model pembelajaran inkuiri lebih berpengaruh signifikan atau dalam hal ini lebih meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa pada siswa yang berkemampuan tinggi, sedang, atau rendah di Kecamatan Suranenggala tersebut. Hasil penelitian pertama menunjukkan bahwa kemampuan berpikir kritis siswa yang mendapatkan pembelajaran inkuiri lebih baik daripada siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional. Hal itu terbukti dari analisis skor gain dan uji perbedaaan rata-rata dengan bantuan program SPSS 16.0 for windows. Hasil penelitian kedua menunjukkan bahwa model pembelajaran inkuiri dalam penelitian ini lebih berpengaruh signifikan terhadap siswa yang berkemampuan sedang. Hal itu didukung dari perhitungan uji One Way Anova dan uji perbedaan dua rata-rata (Paired Sample T Test) yang menunjukkan bahwa kemampuan berpikir kritis siswa yang berkemampuan sedang lebih baik dari siswa yang berkemampuan tinggi dan rendah setelah mendapatkan pembelajaran inkuiri pada materi perubahan sifat benda. Hasil penelitian ketiga, dari hasil analisis data kualitatif berupa observasi terhadap siswa saat pembelajaran inkuiri menunjukkan sikap siswa yang aktif saat belajar dengan menggunakan model inkuiri. Sedangkan hasil penelitian yang keempat menunjukkan bahwa siswa memberikan respon yang baik terhadap pembelajaran dengan model inkuiri dalam materi perubahan sifat benda, hal ini terlihat dari rata-rata hasil angket siswa yang memberikan tanggapan yang positif terhadap pembelajaran IPA dengan menggunakan model pembelajaran inkuiri. Dengan demikian, terdapat pengaruh model pembelajaran inkuiri terhadap kemampuan berpikir kritis siswa kelas V pada materi perubahan sifat benda.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Universitas Pendidikan Indonesia > UPI Kampus Sumedang > PGSD Kelas UPI Kampus Sumedang
Divisions: UPI Kampus Sumedang > PGSD Kelas UPI Kampus Sumedang
Depositing User: UPI Kampus Sumedang
Date Deposited: 16 Jan 2014 01:34
Last Modified: 16 Jan 2014 01:34
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/5058

Actions (login required)

View Item View Item