Asri, Dwi Satya (2013) TINGKAT KEPERCAYAAN DIRI ATLET DALAM PERTANDINGAN KYORUGI (SPARRING) CABANG OLAHRAGA TAEKWONDO. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepercayaan diri atlet dalam pertandingan kyorugi (sparring) cabang olahraga taekwondo. Berkaitan dengan prestasi dalam olahraga, salah satu aspek yang menjadi perhatian dalam menghadapi pertandingan bagi para atlet adalah kemampuan mental. Salah satu kemampuan mental yang perlu ditelaah adalah kepercayaan diri atlet. Dalam pertandingan kategori kyorugi diperlukan tingkat kepercayaan diri yang tinggi. Dalam penelitian ini penulis ingin mengungkap gambaran persentase tingkat kepercayaan diri atlet dalam pertandingan kyorugi (sparring) cabang olahraga taekwondo. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif, dan menggunakan instrumen berupa angket. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan sampel atlet kyorugi UKM Taekwondo UPI Bandung sebanyak 30 orang. Berdasarkan hasil pengolahan data, didapatkan tingkat kepercayaan diri atlet dalam pertandingan kyorugi (sparring) cabang olahraga taekwondo secara keseluruhan adalah sebesar 78,4% dan termasuk dalam kriteria baik. Sementara itu, untuk tingkat kepercayaan diri kelompok responden atlet pria sebesar 81,2% dan termasuk dalam kriteria baik sekali. Sedangkan, tingkat kepercayaan diri kelompok responden atlet pria sebesar 75,6% dan termasuk dalam kriteria baik. Berdasarkan hasil tersebut, peneliti memberikan saran bahwa pada program latihan yang disusun hendaknya dimasukan juga program khusus untuk pelatihan mental agar mental dari atlet khususnya kepercayaan diri dapat dibangun sehingga dapat memberikan efek positif kepada latihan lain yang berdampak kepada hasil akhir atau prestasi yang akan diraih.
|
Text
S_KOR_0800077_TITLE.pdf Download (268kB) | Preview |
|
|
Text
S_KOR_0800077_ABSTRACT.pdf Download (179kB) | Preview |
|
|
Text
S_KOR_0800077_TABLE OF CONTETN.pdf Download (231kB) | Preview |
|
|
Text
S_KOR_0800077_CHAPTER1.pdf Download (266kB) | Preview |
|
![]() |
Text
S_KOR_0800077_CHAPTER2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (579kB) |
|
|
Text
S_KOR_0800077_CHAPTER3.pdf Download (503kB) | Preview |
|
![]() |
Text
S_KOR_0800077_CHAPTER4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (520kB) |
|
|
Text
S_KOR_0800077_CHAPTER5.pdf Download (180kB) | Preview |
|
|
Text
S_KOR_0800077_BIBLIOGRAPHY.pdf Download (252kB) | Preview |
|
![]() |
Text
S_KOR_0800077_APPENDIX.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (3MB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Universitas Pendidikan Indonesia > Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan > Jurusan Pendidikan Kepelatihan |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan > Jurusan Pendidikan Kepelatihan |
Depositing User: | DAM STAF Editor |
Date Deposited: | 28 Nov 2013 04:24 |
Last Modified: | 28 Nov 2013 04:24 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/3550 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |