Pengembangan Model Pembelajaran untuk Meningkatkan Kompetensi Produktif Pada Mata kuliah Pastry Program Studi Tata Boga di Pendidikan Tinggi Vokasional

Banyuni, Diah (2015) Pengembangan Model Pembelajaran untuk Meningkatkan Kompetensi Produktif Pada Mata kuliah Pastry Program Studi Tata Boga di Pendidikan Tinggi Vokasional. eprint_fieldopt_thesis_type_phd thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
T_PK_1101213_Title.pdf

Download (349kB) | Preview
[img]
Preview
Text
T_PK_1101213_Abstract.pdf

Download (131kB) | Preview
[img]
Preview
Text
T_PK_1101213_Table_of_content.pdf

Download (94kB) | Preview
[img]
Preview
Text
T_PK_1101213_Bibliography.pdf

Download (150kB) | Preview
[img]
Preview
Text
T_PK_1101213_Chapter1.pdf

Download (350kB) | Preview
[img] Text
T_PK_1101213_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (771kB)
[img]
Preview
Text
T_PK_1101213_Chapter3.pdf

Download (525kB) | Preview
[img] Text
T_PK_1101213_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
T_PK_1101213_Chapter5.pdf

Download (149kB) | Preview
[img] Text
T_PK_1101213_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya minat dan motivasi mahasiswa program studi tata boga untuk mempelajari pastry. Hal tersebut dipengaruhi oleh profesional dosen mata kuliah pastry dalam menggunakan model pembelajaran yang relevan dengan tujuan dan karakteristik mata kuliah pastry. Penelitian dilakukan di pendidikan tinggi vokasional Bandung, dengan tujuan untuk menemukan model pembelajaran pastry untuk meningkatkan kompetensi produktif mahasiswa. Penelitian ini research and development dengan dilakukan penyederhanaan langkah-langkah menjadi tiga langkah utama, yaitu: (1) tahap studi pendahuluan, penelitian dan pengumpulan informasi dalam bentuk penelitian prasurvey; (2) tahap pengembangan model pembelajaran, (3) tahap pengujian model pembelajaran, dilakukan dalam bentuk uji validasi. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dokumentasi, angket, dan tes. Adapun teknik analisis data dilakukan dengan cara kualitatif dengan metode deskriptif evaluatif, sedangkan, data kuantitatif berupa peningkatan produktif mahasiswa dianalisis dengan menggunakan uji-t (independent sample test). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: pertama; intervensi proses pembelajaran berupa pemanfaatan model pembelajaran yang sesuai dengan tujuan dan karakteristik mata kuliah pastry merupakan suatu keharusan, didasarkan pada kelemahan proses pembelajaran, rendahnya kreativitas dosen, dan sarana yang tidak mendukung tumbuh kembangnya kompetensi produktif mahasiswa; kedua, model pembelajaran yang dikembangkan diberi nama model pembelajaran berbasis kompetensi produktif. Model ini adalah gabungan antara model pembelajaran instruksi langsung dan model pengajaran simulasi. Selain itu, model pembelajaran yang dikembangkan tidak hanya menekankan pada peningkatan kemampuan pengetahuan saja, akan tetapi keterlibatan aktif mahasiswa dalam proses interaksi pembelajaran, sehingga meningkatkan berkembangnya kemampuan sikap dan tata nilai, kemampuan bidang kerja, dan kemampuan tanggungjawab dan wewenang mahasiswa; ketiga, model yang dikembangkan efektif meningkatkan kompetensi produktif mahasiswa secara signifikan dengan derajat peningkatan sangat baik. Dari penelitian ini ada beberapa saran, yakni: (1) dalam proses pembelajaran, dosen harus senantiasa meningkatkan peran dan fungsi sebagai perancang, fasilitator dan motivator, sehingga mampu meningkatkan kompetensi mahasiswa; (2) hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai salah satu masukan bagi pendidikan tinggi vokasional dalam mengembangkan kurikulum untuk mencapai tujuan mata kuliah pastry yang lebih optimal; (3) kepada peneliti selanjutnya untuk melakukan penelitian lebih lanjut berkaitan dengan topik ini lebih spesifik dan komprehensif. The background of this research is related the low intention and motivation of food and beverage system study program students to learn about pastry. This case is mainly because the professional of pastry subject lecturers in using the relevant model of teaching with the goal and characteristic of pastry subject. The research was conducted at Bandung vocational high education. Its goal was to find the model of pastry teaching to develop students’ productive competence. The methodology of this study is research and development with simplified steps into three main stage, which are: (1) preliminary study (reseach and information gathering with pre-survey), (2) learning model development stage, (3) evaluation of the learning model with validation.. The data collection method was done by using the observation, interview, documentation, survey and test, while the data analysis was conducted by using qualitative data analytic technic with evaluative descriptive method. The quantitative data which had an aim to find out students’ productivity development was analyzed by using t-test t (independent sample test). The results of the study shows that: firstly, the intervention of learning proses which in the form of learning model utilization that is accordance with the goal and the characteristic of pastry subject is necessary. This case is based on the weakness of learning proses, the low of lecturers’ creativity, and the faciltity which does not support the development of students’ productivity competences; secondly, the developed model of learning is titled as competence productivity model. This model is formed from the combination of direct instruction learning model and simulation model. Besides that, the developed model is not only focused on the development of knowledge improvement, but it also concentrated on students’ actively involvement in the process of learning interaction, so that it can develop their ability on affective and value system, the skill of work field, and students’ ability in taking responsibility and authority; thirdly, the developed model effectively develops students’ productivity competence significantly with the range of excelence. This conducted study contributes some suggestions, such as: (1) in the process of learning, lecturer must actively improve his/her role and function as a designer, facilitator and motivator, so that he/she is able to improve the students’ competence; (2) the result of this study can be used as a reference for vocational high education in developing curriculum in order to achieve the goal of pastry subjects more optimally; (3) to the next researcher who conducts the extension research that is related to the similar topic to investigate more specifically and comprehensively.

Item Type: Thesis (eprint_fieldopt_thesis_type_phd)
Additional Information: No. Panggil : D PK BAN p-2015; Pembimbing : I. As'Ari Djohar, II. Yoyoh Jubaedah
Uncontrolled Keywords: Model Pembelajaran Berbasis Kompetensi Produktif
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Sekolah Pasca Sarjana > Pengembangan Kurikulum S-3
Depositing User: Mr. Tri Agung
Date Deposited: 26 Oct 2015 08:20
Last Modified: 26 Oct 2015 08:20
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/18095

Actions (login required)

View Item View Item