STUDI KOMPARATIF KECERDASAN KINESTETIK ANTARA PESERTA EKSTRAKURIKULER TAEKWONDO DAN PESERTA EKSTRAKURIKULER FUTSAL USIA 5-6 TAHUN

    Risa Arosyidah, - and Gilar Gandana, - and Risbon Sianturi, - (2024) STUDI KOMPARATIF KECERDASAN KINESTETIK ANTARA PESERTA EKSTRAKURIKULER TAEKWONDO DAN PESERTA EKSTRAKURIKULER FUTSAL USIA 5-6 TAHUN. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

    Abstract

    Adanya perbedaan frekuensi latihan setiap minggunya pada kedua ekstrakurikuler. Dari permasalahan tersebut peneliti ingin menganalisis perbedaan kecerdasan kinestetik antara peserta ekstrakurikuler taekwondo dan peserta ekstrakurikuler futsal anak usia 5-6 tahun di RA Al-Muttaqin. Teknik sampling yang digunakan, yaitu purposive sampling terdiri dari 10 anak mengikuti ekstrakurikuler taekwondo dan 12 anak mengikuti ekstrakurikuler futsal. Pengukuran kecerdasan kinestetik dilakukan menggunakan 22 item yang dikategorikan dalam empat kategori (BB, MB, BSH, BSB). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain komparatif dan analisis statistik Mann-Whitney U untuk mengukur perbedaan kecerdasan kinestetik antara kedua kelompok. Hasil analisis menunjukkan adanya perbedaan signifikan, dengan anak-anak yang mengikuti taekwondo menunjukkan tingkat kecerdasan kinestetik yang lebih tinggi dibandingkan dengan mereka yang mengikuti futsal. Faktor-faktor yang mempengaruhi perkembangan ini meliputi intensitas latihan, jenis kelamin, dan kesiapan fisik. Taekwondo lebih efektif dalam meningkatkan keterampilan motorik halus dan kasar, keseimbangan, serta koordinasi tubuh secara keseluruhan. Rekomendasi penelitian ini adalah agar pendidik dan orang tua mempertimbangkan kegiatan ekstrakurikuler seperti taekwondo untuk mendukung perkembangan optimal kecerdasan kinestetik anak. Penelitian ini memberikan kontribusi penting dalam literatur pendidikan anak usia dini, terutama dalam memahami dampak berbagai jenis kegiatan fisik terhadap perkembangan kinestetik anak. Temuan ini juga memberikan dasar empiris untuk pengembangan kurikulum yang mendukung perkembangan holistik anak dan mengarahkan penelitian lebih lanjut di bidang ini. There are differences in the frequency of training each week in both extracurricular activities. From these problems, researchers want to analyze the differences in kinesthetic intelligence between taekwondo extracurricular participants and futsal extracurricular participants for children aged 5-6 years at RA Al-Muttaqin. The sampling technique used, namely purposive sampling, consists of 10 children participating in taekwondo extracurricular activities and 12 children participating in futsal extracurricular activities. Kinesthetic intelligence measurements were carried out using 22 items categorized into four categories (BB, MB, BSH, BSB). This study used a quantitative approach with a comparative design and Mann-Whitney U statistical analysis to measure differences in kinesthetic intelligence between the two groups. The results of the analysis showed a significant difference, with children who participated in taekwondo showing higher levels of kinesthetic intelligence compared to those who participated in futsal. Factors influencing this development include training intensity, gender, and physical readiness. Taekwondo was more effective in improving fine and gross motor skills, balance, and overall body coordination. The recommendation of this study is for educators and parents to consider extracurricular activities such as taekwondo to support the optimal development of children's kinesthetic intelligence. This study makes an important contribution to the early childhood education literature, particularly in understanding the impact of different types of physical activities on children's kinesthetic development. The findings also provide an empirical basis for curriculum development that supports children's holistic development and directs further research in this area.

    [thumbnail of S_PGPAUD_2006060_Title.pdf] Text
    S_PGPAUD_2006060_Title.pdf

    Download (1MB)
    [thumbnail of S_PGPAUD_2006060_Chapter1.pdf] Text
    S_PGPAUD_2006060_Chapter1.pdf

    Download (505kB)
    [thumbnail of S_PGPAUD_2006060_Chapter2.pdf] Text
    S_PGPAUD_2006060_Chapter2.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (762kB)
    [thumbnail of S_PGPAUD_2006060_Chapter3.pdf] Text
    S_PGPAUD_2006060_Chapter3.pdf

    Download (703kB)
    [thumbnail of S_PGPAUD_2006060_Chapter4.pdf] Text
    S_PGPAUD_2006060_Chapter4.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (942kB)
    [thumbnail of S_PGPAUD_2006060_Chapter5.pdf] Text
    S_PGPAUD_2006060_Chapter5.pdf

    Download (525kB)
    [thumbnail of S_PGPAUD_2006060_Appendix.pdf] Text
    S_PGPAUD_2006060_Appendix.pdf
    Restricted to Staf Perpustakaan

    Download (11MB)
    Official URL: https://repository.upi.edu/
    Item Type: Thesis (S1)
    Additional Information: https://scholar.google.com/citations?view_op=list_works&hl=en&user=05ws6FYAAAAJ ID SINTA Dosen Pembimbing: Gilar Gandana: 6138272 Risbon Sianturi: 6746024
    Uncontrolled Keywords: kecerdasan kinestetik, taekwondo, futsal, anak usia dini, ekstrakurikuler kinesthetic intelligence, taekwondo, futsal, early childhood, extracurricular
    Subjects: L Education > L Education (General)
    Divisions: UPI Kampus Tasikmalaya > PGPAUD S1 UPI Kampus Tasikmalaya
    Depositing User: Risa Arosyidah
    Date Deposited: 07 Aug 2025 07:07
    Last Modified: 07 Aug 2025 07:07
    URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/135153

    Actions (login required)

    View Item View Item