MODEL PENGEMBANGAN CITRA DIREKTORAT INOVASI DAN PUSAT UNGGULAN UNIVERSITAS: Survei Pada Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia

Totong Budiman, - (2025) MODEL PENGEMBANGAN CITRA DIREKTORAT INOVASI DAN PUSAT UNGGULAN UNIVERSITAS: Survei Pada Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia. S2 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Citra organisasi memainkan peran penting dalam keberhasilan layanan, termasuk di Pendidikan Tinggi. Direktorat Inovasi dan Pusat Unggulan Universitas (DIPUU) UPI menghadapi tantangan membangun citra kuat di kalangan Mahasiswa, yang memengaruhi pencapaian Indikator Kinerja Utama (IKU), terutama IKU-1 terkait mahasiswa berwirausaha. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran dan pengaruh kualitas layanan dan pemasaran media sosial terhadap citra DIPUU melalui nilai yang dirasakan pada layanan kewirausahaan Mahasiswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan metode kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif dan verifikatif. Teknik sampel menggunakan probability sampling dengan menggunakan 380 responden Mahasiswa UPI dengan teknik analisis data Structural Equation Model (SEM). Hasil analisis mengungkapkan bahwa nilai yang dirasakan oleh mahasiswa tidak berperan sebagai mediator dalam hubungan antara kualitas layanan dan pemasaran media sosial terhadap citra DIPUU. Implikasi dari penelitian ini menekankan pentingnya penguatan persepsi nilai melalui program yang lebih responsif terhadap kebutuhan Mahasiswa. DIPUU dapat memprioritaskan strategi yang langsung mempengaruhi citra DIPUU, seperti peningkatan kualitas layanan yang terukur dan pemasaran media sosial yang lebih strategis. Organizational image plays an important role in the success of services, including in Higher Education. Direktorat Inovasi dan Pusat Unggulan Universitas (DIPUU) UPI faces the challenge of building a strong image among students, which affects the achievement of Key Performance Indicators (KPI), especially KPI-1 related to student entrepreneurship. This study aims to obtain an overview and influence of service quality and social media marketing on DIPUU's image through the variable of perceived value in student entrepreneurship services. This study uses a quantitative method approach with descriptive and verification research types. The sampling technique uses probability sampling using 380 UPI student respondents with the Structural Equation Model (SEM) data analysis technique. The results of the analysis reveal that the value perceived by students does not act as a mediator in the relationship between service quality and social media marketing on DIPUU's image. The implications of this study emphasize the importance of strengthening the perception of value through programs that are more responsive to student needs. DIPUU can prioritize strategies that directly affect DIPUU's image, such as improving measurable service quality and more strategic social media marketing.

[img] Text
T_MM_2105573_Title.pdf

Download (1MB)
[img] Text
T_MM_2105573_Chapter1.pdf

Download (544kB)
[img] Text
T_MM_2105573_Chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
T_MM_2105573_Chapter3.pdf

Download (1MB)
[img] Text
T_MM_2105573_Chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text
T_MM_2105573_Chapter5.pdf

Download (223kB)
[img] Text
T_MM_2105573_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: https://repository.upi.edu
Item Type: Thesis (S2)
Additional Information: https://scholar.google.com/citations? view_op=list_works&hl=en&user=GpuE-nEAAAAJ ID SINTA Dosen Pembimbing: Puspo Dewi Dirgantar:i 5980376 Mokh. Adib Sultan: 6002446
Uncontrolled Keywords: Kualitas Layanan, Pemasaran Media Sosial, Nilai yang Dirasakan, Citra, DIPUU. Service Quality, Social Media Marketing, Perceived Value, Image, DIPUU
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Manajemen (non kependidikan)
Depositing User: Totong Budiman
Date Deposited: 11 Feb 2025 01:20
Last Modified: 11 Feb 2025 01:20
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/130362

Actions (login required)

View Item View Item