MODEL BIMBINGAN KARIR BERBASIS NILAI SEKUNDANG SETUNGGUAN UNTUK MENGEMBANGKAN PERENCANAAN KARIR SISWA SEKOLAH MENENGAH KERJURUAN (SMK)

JUWANTO, - (2025) MODEL BIMBINGAN KARIR BERBASIS NILAI SEKUNDANG SETUNGGUAN UNTUK MENGEMBANGKAN PERENCANAAN KARIR SISWA SEKOLAH MENENGAH KERJURUAN (SMK). S3 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menghasilkan produk berupa model bimbingan karir berbasis nilai sekundang setungguan yang dapat digunakan dalam mengembangkan perencanaan karir siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) untuk menyiapkan diri siswa dengan baik, sehingga memiliki kematangan karir dan dapat mencapai sukses karir di usia produktif. Pendekatan penelitian ini menggunakan desain penelitian pengembangan atau Research and Development (R&D). Melalui penelitian R&D peneliti mengembangkan desain produk yakni model bimbingan karir berbasis nilai sekundang setungguan. Adapun model R&D yang digunakan adalah pengembangan ADDIE yakni; 1) analysis, 2) design, 3) development, 4) implementation dan 5) evaluation. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) kondisi perencanaan karir siswa SMK di Bengkulu masih perlu untuk dilakukan optimalisasi tersistem, 2) nilai-nilai sekundang setungguan diterapkan dalam aktivitas masyarakat Bengkulu yang mencakup komitmen terhadap budaya lokal, pewarisan budaya lokal, dan peran pemerintah daerah dalam pemajuan budaya lokal yang terdiri atas nilai: bekerja sama, bekerja keras, tidak putus asa, rendah hati dan sportif, 3) rumusan model bimbingan karir yang didasarkan pada nilai-nilai sekundang setungguan untuk pengembangan perencanaan karir siswa terdiri atas: pendahuluan, kerangka konseptual model, mekanisme operasional model dan indikator keberhasilan, 4) model bimbingan karir berbasis nilai sekundang setungguan dinyatakan efektif untuk mengembangkan perencanaan karir siswa SMK. Hasil guna penelitian ini membantu guru memfasilitasi siswa dalam perumusan perencanaan karir untuk pencapaian sukses karir The purpose of this study is to produce a product in the form of a career guidance model based on Sekundang Setungguan values ​​that can be used in developing career planning for Vocational High School (SMK) students to prepare themselves well, so that they have career maturity and can achieve career success at a productive age. The approach to this study uses a research and development design or Research and Development (R&D). Through R&D research, researchers develop a product design, namely a career guidance model based on Sekundang Setungguan values. The R&D model used is ADDIE development, namely; 1) analysis, 2) design, 3) development, 4) implementation, and 5) evaluation. The results of the study indicate that: 1) the condition of career planning of vocational high school students in Bengkulu still needs to be optimized systematically, 2) the values ​​of sekundang setungguan are applied in Bengkulu community activities which include commitment to local culture, local cultural heritage, and the role of local government in advancing local culture consisting of values: working together, working hard, not giving up, being humble and being sporty, 3) the formulation of a career guidance model based on sekundang setungguan values ​​for developing student career planning consists of: introduction, conceptual framework of the model, operational mechanism of the model and indicators of success, 4) the career guidance model based on sekundang setungguan values ​​is declared effective for developing career planning of vocational high school students. The results of this study help teachers facilitate students in formulating career planning for achieving career success

[img] Text
D_BP_2208919_title.pdf

Download (912kB)
[img] Text
D_BP_2208919_chapter1.pdf

Download (582kB)
[img] Text
D_BP_2208919_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
D_BP_2208919_chapter3.pdf

Download (1MB)
[img] Text
D_BP_2208919_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img] Text
D_BP_2208919_chapter5.pdf

Download (420kB)
[img] Text
D_BP_2208919_Appendix.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (2MB)
Official URL: https://repository.upi.edu/
Item Type: Thesis (S3)
Additional Information: https://scholar.google.com/citations?user=RE-0Q0UAAAAJ&hl=en ID SINTA Dosen Pembimbing: Juntika Nurihsan: https://scholar.google.com/citations?user=lQ2FppcAAAAJ&hl=en&oi=ao Nandang Rusmana: https://scholar.google.com/citations?user=fBlDETUAAAAJ&hl=en&oi=ao
Uncontrolled Keywords: Bimbingan Karir, Nilai Sekundang Setungguan, Perencanaan Siswa SMK Career Guidance, Sekuntu Sengguan Values, Vocational School Student Planning
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling-S3
Depositing User: JUWANTO
Date Deposited: 03 Feb 2025 10:03
Last Modified: 03 Feb 2025 10:03
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/130223

Actions (login required)

View Item View Item