DAMPAK AKTIVITAS INDUSTRI PENGOLAHAN KAYU PUTIH TERHADAP LINGKUNGAN DI DESA JATIMUNGGUL KECAMATAN TERISI KABUPATEN INDRAMAYU

MEGAWATI, Tri (2012) DAMPAK AKTIVITAS INDUSTRI PENGOLAHAN KAYU PUTIH TERHADAP LINGKUNGAN DI DESA JATIMUNGGUL KECAMATAN TERISI KABUPATEN INDRAMAYU. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img]
Preview
Text
s_geo_0804572_table_of_content.pdf

Download (249kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_geo_0804572_chapter1.pdf

Download (418kB) | Preview
[img] Text
s_geo_0804572_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (522kB)
[img]
Preview
Text
s_geo_0804572_chapter3.pdf

Download (717kB) | Preview
[img] Text
s_geo_0804572_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
s_geo_0804572_chapter5.pdf

Download (309kB) | Preview
[img]
Preview
Text
s_geo_0804572_bibliography.pdf

Download (314kB) | Preview
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Pada hakekatnya pembangunan merupakan usaha untuk meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat. Industri dianggap lebih mampu membuka lapangan pekerjaan bagi tenaga yang menganggur, mendorong pertumbuhan teknologi yang berguna bagi kehidupan manusia. Hutan merupakan sumber daya alam yang mempunyai manfaat dalam segi ekologi, sosial-budaya, maupun manfaat ekonomi. Kayu putih merupakan salah satu tanaman kehutanan yang menghasilkan produk berupa minyak yang di dapat dari proses penyulingan daun. Desa Jatimunggul adalah desa yang terletak di Kecamatan Terisi Kabupaten Indramayu, di desa ini terdapat 3 industri pengolahan kayu putih, Dalam kegiatan industri, disamping produksi juga menghasilkan limbah, baik limbah cair, padat dan gas. Hal ini menimbulkan pencemaran berupa pencemaran udara, air dan tanah pada lingkungan sekitar. Kelancaran proses pengembangan pengolahan kayu putih akan berdampak juga terhadap lingkungan sosial yang ada di sekitarnya, yaitu pada pendidikan, mata pencaharian, dan pendapatan masyarakat sekitar.Tujuan dalam penelitian ini adalah Untuk Menganalisis pengaruh industri pengolahan kayu putih terhadap lingkungan fisik di Desa Jatimunggul dan Menganalisis pengaruh industri pengolahan kayu putih terhadap lingkungan sosial di Desa Jatimunggul.Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Teknik Pengumpulan data adalah observasi, wawancara, dokumentasi dan studi literatur. Pengambilan sampelnya yaitu masyarakat sebanyak 75 orang diambil dengan menggunakan rumus Dixon dan B. Leach dan pekerja sebanyak 15 orang dengan menggunakan teknik Sampling Purposive. Sedangkan teknik analisis datanya menggunakan metode presentase. Dampak aktivitas industri pengolahan kayu putih di Desa Jatimunggul, secara fisik menimbulkan limbah yang cukup menggangu masyarakat sekitar, yaitu asap dari hasil pembakaran limbah padat yang dapat menggangu penglihatan, membuat batuk dan sesak nafas. Sedangkan dampak dari segi sosial, yaitu memberikan dampak yang positif karena keberadaan industri kayu putih tersebut, membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat Desa Jatimunggul yaitu untuk menjadi buruh pabrik dan penjual jasa seperti tukang ojeg dan warung nasi yang berjualan di sekitar lokasi industri kayu putih.Kata kunci: pengolahan industri kayu putih, lingkungan

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: No Panggil SGEO MEG d-2012
Uncontrolled Keywords: AKTIVITAS INDUSTRI,KAYU PUTIH,LINGKUNGAN
Subjects: L Education > LC Special aspects of education > LC5201 Education extension. Adult education. Continuing education
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Pendidikan Geografi-S1
Depositing User: Staf Koordinator 3
Date Deposited: 04 Jul 2014 07:03
Last Modified: 04 Jul 2014 07:03
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/10751

Actions (login required)

View Item View Item