PENGEMBANGAN GUNUNG PUNTANG SEBAGAI OBJEK DAN DAYA TARIK WISATA ALAM DI KABUPATEN BANDUNG

Billy Wibowo, - (2010) PENGEMBANGAN GUNUNG PUNTANG SEBAGAI OBJEK DAN DAYA TARIK WISATA ALAM DI KABUPATEN BANDUNG. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_mrl_0606842_table_of_content.pdf

Download (250kB)
[img] Text
s_mrl_0606842_chapter1.pdf

Download (262kB)
[img] Text
s_mrl_0606842_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (292kB)
[img] Text
s_mrl_0606842_chapter3.pdf

Download (288kB)
[img] Text
s_mrl_0606842_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (729kB)
[img] Text
s_mrl_0606842_chapter5.pdf

Download (253kB)
[img] Text
s_mrl_0606842_bibliography.pdf

Download (248kB)
Official URL: httpl://repositery.upi.edu

Abstract

Kurang optimalnya pengembangan fasilitas wisata yang ada di Gunung Puntang menyebabkan kondisi Gunung Puntang menjadi kurang baik sehingga terjadi penurunan jumlah kunjungan wisatawan ke kawasan ini. Maka dari itu, diperlukan perencanaan, pengembangan, serta pengelolaan yang baik dengan cara membuat inovasi dan renovasi dalam fasilitas dan aksesibilitas untuk meningkatkan kunjungan wisatawan yang akan berpengaruh terhadap jumlah pendapatan. Disamping memiliki kelebihan dalam potensi Sumber Daya Alam, Gunung Puntang memiliki beberapa kelemahan seperti kondisi aksesibilitas yang dapat dikatakan buruk, tata letak fasilitas cukup berjauhan sehingga wisatawan mengalami kesulitan untuk menjangkaunya, kurangnya sarana pendukung, serta fasilitas-fasilitas yang tersedia kondisinya sudah memprihatinkan. Hal tersebut sangat disayangkan karena hal tersebut merupakan penunjang utama dalam usaha pariwisata. Dalam penelitian ini digunakan metode penelitian deskriptif, yang bertujuan membuat deskripsi atas suatu fenomena sosial/alam secara sistematis, faktual dan akurat. Dalam menentukan faktor pendukung dan penghambat dalam pengembangan fasilitas di Gunung Puntang, cara yang digunakan adalah dengan menggunakan analisis SWOT. Maka dari itu, diperolehlah strategi-strategi untuk mengembangkan fasilitas yang ada di Gunung Puntang. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa wisatawan menginginkan perbaikan kondisi kawasan wisata, ketersediaan fasilitas, kondisi fasilitas, pengelolaan lokasi wisata, pelayanan, penambahan media informasi/promosi, perbaikan kualitas kebersihan dan penambahan kelengkapan fasilitas. Oleh karena itu, perlu dilakukan strategi-strategi untuk mengembangkan fasilitas yang diantaranya adalah membuat konsep atau design fasilitas yang lebih menarik disesuaikan dengan keinginan wisatawan dan potensi alam untuk mendukung atraksi yang ada. Selain itu, pendayagunaan lahan yang ada dengan penambahan fasilitas yang diinginkan wisatawan dan juga mengoptimalisasi lahan yang kosong untuk dikembangkan, kemudian menata dan mengembangkan produk wisata secara teratur .

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing : Uman Suherman : 5995491
Uncontrolled Keywords: Fasilitas, Pengembangan, Atraksi, Wisata Alam
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial > Manajemen Resort & Leisure
Depositing User: Imas Aulia
Date Deposited: 28 Aug 2023 09:42
Last Modified: 28 Aug 2023 09:42
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/99559

Actions (login required)

View Item View Item