PENGARUH BIAYA PEMELIHARAAN RUMAH SAKIT TERHADAP PENDAPATAN PELAYANAN JASA RUMAH SAKIT (Studi Pada Rumah Sakit Paru DR. H. A. Rotinsulu Bandung)

Mochamad Sony, - (2008) PENGARUH BIAYA PEMELIHARAAN RUMAH SAKIT TERHADAP PENDAPATAN PELAYANAN JASA RUMAH SAKIT (Studi Pada Rumah Sakit Paru DR. H. A. Rotinsulu Bandung). S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.

[img] Text
s_pea_0607818_table_of_content.pdf

Download (49kB)
[img] Text
s_pea_0607818_chapter1.pdf

Download (250kB)
[img] Text
s_pea_0607818_chapter2.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (171kB)
[img] Text
s_pea_0607818_chapter3.pdf

Download (104kB)
[img] Text
s_pea_0607818_chapter4.pdf
Restricted to Staf Perpustakaan

Download (154kB)
[img] Text
s_pea_0607818_chapter5.pdf

Download (42kB)
[img] Text
s_pea_0607818_bibliografy.pdf

Download (49kB)
Official URL: http://repository.upi.edu

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tentang biaya pemeliharaan pada Rumah Sakit, gambaran tentang pendapatan jasa pada Rumah Sakit, dan seberapa besar pengaruh biaya pemeliharaan terhadap pendapatan yang diperoleh dari jasa jasa yang diberikan oleh rumah sakit. Penelitian dilakukan pada Rumah Sakit Paru DR. H. A. Rotinsulu Bandung. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskritif, dan data dalam penelitian ini menggunakan data sekunder yang diambil dari realisasi dan anggaran pemeliharaan rumah sakit dan laporan pendapatan pelayanan jasa rumah sakit tiga tahun terakhir mulai tahun 2007 sampai dengan tahun 2009 pada Rumah Sakit Paru DR. H. A. Rotinsulu Bandung. Dalam penelitian ini terdapat variabel independen yaitu biaya pemeliharaan rumah sakit (X) dan variabel dependent yaitu pendapatan pelayanan jasa rumah sakit (Y). Data dikumpulkan dengan teknik purposive sampling. Untuk mengetahui normalitas data dilakukan uji Kolmogorov-Smirnov. Dan untuk pengujian hipotesis yang diajukan digunakan analisis korelasi Product Moment (Pearson). Sedangkan untuk mengetahui berapa besarnya pengaruh tersebut maka dilakukan analisis Koefisien Determinasi (Kd). Biaya pemeliharaan dan pendapatan pelayanan jasa Rumah Sakit Paru DR. H. A. Rotinsulu Bandung dalam periode tiga tahun terakhir mengalami fluktuasi di setiap tahunnya. Dari hasil pengujian hipotesis analisis koefisien korelasi secara parsial dapat disimpulkan bahwa biaya pemeliharaan rumah sakit berpengaruh positif terhadap pendapatan pelayanan jasa dengan pengaruh sebesar 96,2%. Sedangkan hasil dengan analisis koefisien korelasi diperoleh kesimpulan bahwa biaya pemeliharaan rumah sakit berpengaruh positif terhadap pendapatan pelayanan jasa pada Rumah Sakit Paru DR. H. A. Rotinsulu Bandung. Dengan demikian dapat ditarik kesimpulan bahwa hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini dapat diterima.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: ID SINTA Dosen Pembimbing: Nono Supriatna: 5995836 Toni Heryana: 5995980
Uncontrolled Keywords: BIAYA PEMELIHARAAN RUMAH SAKIT
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi (non kependidikan)
Depositing User: Erni Alipiyani
Date Deposited: 25 Aug 2023 08:50
Last Modified: 25 Aug 2023 08:50
URI: http://repository.upi.edu/id/eprint/97725

Actions (login required)

View Item View Item