Dede Karyana, - (2011) PENGARUH PENDAPATAN USAHA TERHADAP KEMAMPUAN PENGEMBALIAN KREDIT : Studi Kasus pada NPL (Non Performing Loan) SPP-UPK Samarang Garut Periode Januari 2007- Juni 2009. S1 thesis, Universitas Pendidikan Indonesia.
Abstract
UPK Samarang merupakan lembaga pengelola dana dan kegiatan program pemerintah yaitu PNPM-Mandiri Perdesaan di Kecamatan Samarang Garut yang usahanya bergerak dalam bidang penyaluran dan pengelolaan pinjaman SPP dan UEP. Pengembalian pinjaman yang lancar baik pokok maupun jasa pinjaman menunjukan efektifitas perusahaan dalam menekan jumlah kemacetan kredit atas pinjaman bermasalah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pendapatan usaha anggota kelompok, kemampuan pengembalian kredit SPP dan pengaruh pendapatan usaha terhadap kemampuan pengembalian kredit SPP. Objek penelitian ini adalah laporan keuangan SPP UPK Samarang periode Januari 2007 sampai dengan periode Juni 2009. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder, dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara dengan perwakilan anggota kelompok dan Bendahara UPK Samarang, observasi partisipatif dan studi literatur. Penelitian ini bersifat deskriptif verifikatif, metode explanatory survey dan menggunakan metode studi kasus dengan menggunakan teknik sampling yaitu teknik purposive sampling. Sedangkan pengolahan data menggunakan analisis regresi linear sederhana. Berdasarkan hasil pengujian statistik diperoleh informasi bahwa terdapat pengaruh yang positif antara pendapatan dengan kemampuan pengembalian kredit UPK Samarang, maka diperoleh kesimpulan bahwa kemampuan pengembalian kredit dipengaruhi oleh pendapatan usaha sebesar 18.49% dan sisanya sebesar 81.51% dipengaruhi oleh faktor lain seperti karakter individu, sistem dan mekanisme, kelembagaan, dan kondisi ekonomi secara umum.
![]() |
Text
s_mbs_045057_table_of_content.pdf Download (245kB) |
![]() |
Text
s_mbs_045057_chapter1.pdf Download (293kB) |
![]() |
Text
s_mbs_045057_chapter2.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (313kB) |
![]() |
Text
s_mbs_045057_chapter3.pdf Download (299kB) |
![]() |
Text
s_mbs_045057_chapter4.pdf Restricted to Staf Perpustakaan Download (979kB) |
![]() |
Text
s_mbs_045057_chapter5.pdf Download (242kB) |
![]() |
Text
s_mbs_045057_bibliography.pdf Download (245kB) |
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | ID SINTA Dosen Pembimbing : Rozmita Dewi Yuniarti : 6147161 |
Uncontrolled Keywords: | PENDAPATAN USAHA , PENGEMBALIAN KREDIT |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis > Pendidikan Manajemen Bisnis |
Depositing User: | Imas Aulia |
Date Deposited: | 15 Aug 2023 09:30 |
Last Modified: | 15 Aug 2023 09:30 |
URI: | http://repository.upi.edu/id/eprint/97270 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |